Kabar sepak bola selalu menggema dan selalu saja akan melahirkan bibit terbaru yang nantinya bisa mengharumkan nama baik Indonesia, kali ini datang dari sepak bola Cilacap. SMAN 1 Maos Cilacap, Doni Aditya Febriyanto kini mendapatkan panggilan untuk mengikuti seleksi dan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17. Tentu itu bisa menjadi batu loncatan bagi Doni Aditya untuk menata kariernya di sepak bola.
Nyatanya, pemusatan latihan tersebut dalam rangka persiapan Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Indonesia. Pelatih PSF Academy Cilacap, Jimmy Suparno bangga dengan pemanggilan anak didiknya tersebut.
"Syukur alhamdulillah, Doni Aditya mendapatkan kesempatan berharga untuk dapat mengikuti seleksi timnas Indonesia U-17," kata Jimmy Suparno, Rabu (13/9/2023), seperti dikutip dari suarajawatengah.id.
BACA JUGA: Media Malaysia Soroti Melejitnya Indonesia di Ranking Terbaru FIFA, Mulai Panik?
Lebih lanjut Jimmy Suparno berharap, Doni dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya juga bekerja keras dan tentunya tetap rendah hati.
"Dengan adanya PSF Academy, kita bisa menjembatani karier pemain dan ini buktinya. Banyak talenta-talenta muda di Cilacap hanya sampai jenjang Piala Soeratin saja, setelah itu tidak ada lanjutannya," paparnya.
Jimmy juga mengajak kepada anak-anak muda khususnya di Cilacap dan sekitarnya, agar mereka dapat maksimalkan kesempatan yang ada dan terus rajin berlatih dengan sungguh-sungguh.
"Ini bagus untuk adik-adik dari Doni nanti semoga talenta-talenta dari Cilacap makin semangat untuk berlatih dan jadi makin baik lagi," tegas Jemmy Suparno.
Melalui unggahan akun instagram @wunderkid.id, dikabarkan bahwa Doni Aditya merupakan salah satu nama dari pemain PSF Academy Cilacap dipanggil untuk menjalani pemusatan latihan Timnas Indonesia U-17, itu juga sebagai persiapan keberangkatan ke Jerman.
BACA JUGA: Akan Lawan Indonesia, FABD Brunei Darussalam Terancam Disanksi FIFA karena Hal Ini
Sekilas profil Doni Aditya Febriyanto
Doni Aditya Febriyanto merupakan pemain berposisi striker. Pemain berpostur 175 centimeter itu tinggal di daerah Kecamatan Adipala, Cilacap.
Doni memang dikenal memiliki bakat yang cukup baik untuk dunia sepak bola, hal itu dapat dibuktikan dalam sekolahnya. Pada ajang Singa Cup 2022 U-16 bersama tim sepak bola tempatnya bernaung di bawah asuhan Pancoran Soccer Field (PSF) Football Academy. Ia berhasil menyabet juara 1.
Atas kepiawaianya dalam bermain bola Doni juga meraih Top Score ke 2 dengan perolehan 6 gol. Ajang tersebut diikuti oleh 18 tim dari beberapa negara diantaranya Singapore, Indonesia, Australia, Malaysia dan Thailand.
Selain itu, Doni juga perkuat Tim Topskor Indonesia Jakarta yang bermain di TCNC U-18 musim 2023.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Gagasan Pendidikan Ki Hajar Dewantara, Perlunya Akses Pendidikan Merata
-
Hari Raya Idul Fitri, Memaknai Lebaran dalam Kebersamaan dan Keberagaman
-
Lebaran dan Media Sosial, Medium Silaturahmi di Era Digital
-
Ketupat Lebaran: Ikon Kuliner yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Dari Ruang Kelas ke Panggung Politik: Peran Taman Siswa dalam Membentuk Identitas Bangsa
Artikel Terkait
-
Profil Dewi Gita yang Putuskan Berhijab, Pernah Diselingkuhi Armand Maulana
-
Kilas Balik Perjalanan Karier Fatih Unru, Ogah Dibilang Meneruskan Warisan Sang Ayah
-
Mengenal Soesalit Djojoadhiningrat, Anak Tunggal RA Kartini yang Jarang Diketahui
-
Kedekatan Ibu Nagita Slavina dengan Mantan Istri Hotma Sitompul Mendadak Disorot
-
Rahasia Awet Muda Tata Cahyani Mantan Istri Tommy Soeharto di Usia 50 Tahun
Hobi
-
ASEAN All Stars, AFF dan Label Tim Pemain Terbaik yang Dikhianati Para Anggotanya
-
Eliano Reijnders Dikabarkan Gabung Klub Selangor FC, Ini 3 Kerugiannya!
-
Garuda Academy: Bukti PSSI Tak Abai Pengembangan Talenta Sepakbola Lokal
-
Persija Jakarta Bertekad Kudeta Empat Besar, Konsistensi Jadi Tantangan?
-
PS Barito Putera Merana, Persis Solo Sukses Unjuk Gigi di Banjarbaru
Terkini
-
Dulu Sekolah Melawan, Sekarang Hanya Mengejar Lulus Ujian
-
Presiden dan Menag RI Kenang Paus Fransiskus saat Berkunjung ke Indonesia pada September 2024 Lalu
-
Bukan Kualitas, Tapi Stereotip yang Kadang Halangi Perempuan Menjadi Pemimpin
-
Comeback Solo Setelah 2 Tahun, Kai EXO Nangis di Showcase Album Wait On Me
-
Ketika Loyalitas Karyawan Tidak Dibalas dengan Kemanusiaan