Pada tahun 2024 ini menandai tahun ke-4 pula bek timnas Indonesia keturunan Inggris, yakni Elkan Baggott memilih menyandang status kewarganegaraan Indonesia. Melansir dari laman resmi PSSI, Elkan Baggott yang resmi menyandang status WNI di tahun 2021 dan melepas dwi kewarganegaraan Inggris yang dimilikinya sejak lahir mengaku ingin memberikan prestasi bagi skuad garuda.
Pemain yang kini tengah membela timnas Indonesia di ajang Piala Asia 2023 di Qatar tersebut mengaku memiliki ambisi pribadi di ajang Piala Asia kali ini. pemain berusia 21 tahun tersebut mengaku ingin membuat keluarga besarnya bangga atas apa yang telah dicapainya.
“Itu (menjadi WNI/Warga Negara Indonesia) adalah salah satu bagian terbesar dalam hidup saya. Saya menghabiskan sekira tiga tahun di sana (Indonesia), sebagian masa kecil saya. Saya sangat dekat dengan keluarga saya dari sisi Indonesia," ujar Elkan Baggott dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (16/01/2024).
"Jadi saya saya mencoba untuk membuat mereka bangga dengan bermain untuk negara ini. Menjadi orang Indonesia bagi saya adalah sebuah kehormatan dan sesuatu yang saya cintai," sambungnya.
Sebagai catatan, Elkan Baggott sejatinya lahir di Bangkok, Thailand pada tahun 2002 silam. Ibunya seorang WNI dan ayahnya merupakan warga negara Inggris. Dia sejatinya sempat mendapatkan tawaran untuk membela timnas Thailand yang merupakan tempat kelahirannya. Namun, dia lebih memilih membela timnas Indonesia yang merupakan negara asal ibunya.
Dia mencatatkan debutnya bersama timnas Indonesia senior di tahun 2021 silam saat laga uji coba kontra Afghanistan. Melansir dari laman transfermarkt, pemain yang kini membela Ipswich Town tersebut total telah mencatatkan 22 penampilan bersama timnas Indonesia senior dan mencetak 2 gol. Salah satu dari 2 golnya dicetak ke gawang Malaysia yang notabene merupakan rival timnas Indonesia di asia tenggara.
Elkan Ungkap Rekan 1 Klubnya Banyak yang Tertarik dengan Sepakbola Indonesia
Elkan Baggott yang kini menjadi bagian tim senior Ipswich Town yang berkompetisi di kasta ke-2 liga Inggris mengaku banyak rekan setimnya yang sangat tertarik mengetahui lebih dalam mengenai sepakbola di Indonesia.
Pemain jebolan akademi Ipswich Town tersebut mengaku rekan-rekannya seringkali menanyai dirinya tentang perkembangan sepakbola di Indonesia.
“Mereka tertarik dengan apa yang saya lakukan di sisi lain dunia. Mereka banyak bertanya seperti apa negara saya, seperti apa gaya sepak bola di negara saya, seperti apa level sepak bola kami, dan memang berbeda cukup jauh dari level Championship,” imbuh Elkan Baggott.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Artikel Terkait
-
3 Pemain Keturunan Akan Jalani Naturalisasi untuk Indonesia
-
Selangor FC Pantau Eliano Reijnders, Harus Bayar 7 Kali Lipat dari Harga Pemain Termahal Ini
-
Virus Apa yg Tengah Menyerang Ragnar Oratmangoen?
-
Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang, Kevin Diks: Seperti Itu Kenyataannya
-
Eliano Reijnders Bakal Ikuti Jejak Legenda Timnas Indonesia Bambang Pamungkas?
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance