Pertandingan pertama Timnas Indonesia melawan Irak di fase penyisihan grup D gelaran Piala Asia 2023 menyisakan sebuah kebanggaan tersendiri bagi Pasukan Merah Putih.
Meskipun harus menelan kekalahan 1-3 dari Irak, namun para pendukung skuat Garuda berbangga karena aksi menawan yang ditampilkan oleh wonderkid Indonesia, Marselino Ferdinan.
Alasannya pun cukup jelas, pada pertandingan tersebut, Marceng menjadi pemain Indonesia yang sukses mencatatkan namanya sebagai pencetak gol.
Sebuah hal yang sangat membanggakan, mengingat ajang Piala Asia sendiri bukanlah ajang sembarangan dan sudah berlevel benua.
Satu gol yang dilesakkan oleh Marceng pada menit ke 37 tersebut juga menjadi sebuah tamparan keras bagi AFC serta publik sepak bola Malaysia.
Bagaimana tidak, ketika menjelang guliran turnamen, Induk Sepak Bola Benua Asia tersebut merilis daftar nama pemain muda yang layak untuk ditonton di Piala Asia 2023 tanpa memasukkan nama pemain KMSK Deinze di Liga Belgia tersebut.
Sebuah rilisan yang tentu saja sangat fatal dan menyakitkan, karena AFC justru memasukkan nama pemain muda Malaysia, Arif Aiman dalam daftar itu.
Menyadur laman the-afc.com, Konfederasi Sepak Bola Benua Asia tersebut memasukkan nama pemain Johor Darul Ta'zim tersebut bersama dengan empat pemain lainnya. Mereka adalah Ali Jassim dari Irak, Takefusa Kubo dari Jepang, Abbosbek Fayzullaev dari Uzbekistan, dan Lee Kang In dari Korea Selatan.
Rilisan tersebut tentu saja membuat para suporter Timnas Malaysia berbangga hati dan sempat memberikan olokan kepada fans Timnas Indonesia. Sebab bagaimanapun, baik Marselino Ferdinan maupun Arif Aiman kerap dibanding-bandingkan akan klaim siapa yang lebih baik.
Bahkan, media nst.com.my pada 7 Januari 2024 lalu menyatakan kebanggaannya terhadap Aiman, karena sukses menjadi pemain yang layak untuk diperhatikan dalam gelaran Piala Asia kali ini.
Namun sayangnya, fakta di lapangan benar-benar berbeda dengan apa yang diprediksikan oleh AFC. Pada leg pertama lalu, nama Marselino Ferdinan asal Indonesia justru yang mencuat dan mencuri banyak perhatian, sementara nama Arif Aiman justru terkubur bersama Timnas Malaysia dalam kekalahan 0-4 dari Yordania.
Pun demikian ketika Piala Asia 2023 memasuki match day kedua. Ketika Marceng sukses memberikan aksi menawan dengan menggocek tiga pemain Vietnam sekaligus, Arif Aiman justru bermain flop dan tak mampu berbuat banyak dalam kekalahan 0-1 Malaysia atas Bahrain.
Kalau sudah begini, seharusnya AFC dan suporter Malaysia merasa malu sendiri, karena apa yang mereka lontarkan ke publik sama sekali tak sesuai dengan kenyataan yang ada.
Baca Juga
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
-
FIFA Puskas Award 2025 dan Potensi Besar Lambungan Market Value Rizky Ridho
-
Ironi Besar! Munculnya Roadmap Timnas Indonesia Justru Perlihatkan Carut Marut PSSI
Artikel Terkait
-
Gawang Thailand Belum Kebobolan di Piala Asia 2023, Sang Pelatih Yakin Tantang Tim Peringkat 5 Asia
-
Ketulusan Itu Bernama Sandy Walsh, yang Penting Baginya Adalah Membela Timnas
-
Media Korea Sebut Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan Jantung Timnas Indonesia: Taktik Shin Tae-yong Cerdas!
-
Vietnam Dipulangkan Timnas Indonesia dari Piala Asia 2023, Son Heung-min Ikut Beri Respons
-
Bek Jepang Akui Underperform, Bisa Jadi Celah untuk Dimanfaatkan Timnas Indonesia
Hobi
-
Nova Arianto Promosi, Siapa Kandidat Pelatih Baru Timnas Indonesia U-17?
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
Terkini
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025
-
Disenggol soal Galungan saat Kenang Momen Umrah, Begini Respons Mahalini
-
Judicial Review: Strategi Politik Menghindari Tanggung Jawab Legislasi
-
Bukan Gorengan, Ini 10 Ide 'Snack' Sehat yang Gampang Dibuat dan Gak Bikin Nyesel