Salah satu pengamat sepak bola terkenal, Bung Ropan menyoroti keputusan Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia yang tak menurunkan Shayne Pattynama.
Menurut Bung Ropan, Shin Tae-yong seharusnya menurunkan Shayne Pattynama ketika Timnas Indonesia berhadapan dengan tim paling kuat di Piala Asia 2023 yakni Jepang.
Namun, saat Timnas Indonesia meladeni kekuatan Jepang, Shin Tae-yong lebih memilih Pratama Arhan di pos bek kiri pertahanan, dan tampil selama 90 menit.
Bahkan, di pergantian pemain, Shin Tae-yong tidak memberi kesempatan bagi Shayne Pattynama untuk bermain melawan Jepang. Pada pertandingan ini, Skuad Garuda cukup keteteran dan mengalami kekalahan dengan skor 1-3.
Diketahui, Samurai Biru julukan Jepang, memasang Ritsu Doan di sisi kanan penyerangan, kemudian ada Ayase Ueda sebagai ujung tombak, dan Keito Nakamura jadi winger kiri. Takefusa Kubo diplot oleh pelatih Hajime Moriyasu sebagai gelandang serang dengan kebebasan bermain.
Sementara, Shin Tae-yong untuk menjegal para penyerang Jepang, menurunkan Pratama Arhan, Justin Hubner, Jordi Amat, Rizky Ridho, dan Sandy Walsh di sektor pertahanan.
Tanpa pemain yang memiliki jam terbang di Liga Norwegia bersama Viking FK, yakni Shayne Pattynama, Bung Ropan pun cukup menyayangkan keputusan dari Shin.
Dia berharap ketika itu, Shayne Pattynama bisa dimainkan untuk menjaga Ritsu Doan dan Takefusa Kubo, tapi keputusan mutlak ada di tangan Shin.
"Berharap sekali Shayne Pattynama, saya pikir sudah akan dimainkan, dan Shayne di tengah ada Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, dan Yakob Sayuri," ucapnya, dikutip dari kanal YouTube Bung Ropan, Kamis, (25/1/2024).
"Ternyata di tengah ada Marselino, Yakob, Ivar, dan Egy. Toh, Egy juga ditarik keluar karena tidak maksimal bermain," imbuhnya.
Namun, sang pengamat harus gigit jari, Shin lebih memilih menurunkan Witan Sulaeman, Elkan Baggott, dan Ricky Kambuaya di babak kedua. Shayne Pattynama praktis belum pernah bermain di laga babak Grup Piala Asia 2023.
Kesempatan bermain Shayne Pattynama di Piala Asia 2023 masih ada namun menunggu hasil pertandingan lain, apabila Bahrain kalah lebih dari defisit dua gol atau Oman imbang, maka Timnas Indonesia masih bisa lolos ke babak berikutnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Curi Perhatian! Ini Reaksi Pelatih PSBS Biak usai Strikernya Dipanggil Timnas Indonesia
-
Daftar Sementara 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Terbebani 'Juara Bertahan', Ini Alasannya
-
Penerus Thom Haye Sudah Dihubungi Agen PSSI, Siap Bela Timnas Indonesia?
-
Pelatih Persebaya Waspadai Rizky Ridho Jelang Lawan Persija, Ini Alasannya
Artikel Terkait
-
Hasil NEC Nijmegen vs FC Utrecht: Ole Romeny Turut Permalukan Calvin Verdonk
-
Eks Kapten Rival Manchester United Klaim Sudah Ciptakan "Predator" Berbahaya untuk Timnas Indonesia
-
'Kiamat' Karier Shayne Pattynama di Timnas Indonesia Sudah Dekat?
-
Gilas Arab Saudi, Bung Towel: Timnas Indonesia Bagus karena Kualitas Pemain atau Shin Tae-yong?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
Hobi
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap