Ketua umum PSSI, Erick Thohir menilai Liga 1 musim 2024/2025 mendatang diprediksi akan jauh lebih menarik. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), mantan CEO klub Inter Milan tersebut menganggap hadirnya tim-tim perwakilan dari seluruh pulau besar di Indonesia di musim depan akan membuat jalannya kasta tertinggi sepakbola Indonesia tersebut akan menjadi lebih seru.
“Selamat kepada tiga tim yang berhasil promosi. Dan ini menambah semarak liga karena tiga tim yang promosi mewakili wilayah di luar Jawa dengan wilayah pulau yang berbeda. Ini benar-benar liga Indonesia,” ujar Erick Thohir, dikutip dari laman resmi PSSI.
Ketiga tim tersebut ialah Semen Padang FC, PSBS Biak dan Malut United. Ketiganya tentu mewaliki pulau-pulau besar lainnya di Indonesia. Semen Padang FC menjadi perwakilan tim dari Pulau Sumatera, PSBS Biak menjadi wakil dari pulau Papua dan Malut United yang menjadi tim kejutan di Liga 2 musim ini menjadi wakil dari kepulauan Maluku.
Diharapkan dengan adanya ketiga tim tersebut, akan memberikan nuansa baru di Liga 1 musim depan kendati juga belum dipastikan siapa saja tim-tim Liga 1 musim ini yang akan terdegradasi.
“Seluruh perwakilan Indonesia sudah ada. Ini akan sangat menarik ditunggu kompetisinya. Plus ini tentu akan semakin maksimal mendorong pertumbuhan dan regenerasi pemain muda di setiap pulau,” imbuh Erick Thohir.
Prediksi Tim Liga 1 Musim 2023/2024 yang Akan Terdegradasi
Hingga jelang laga pekan ke-29 BRI Liga 1 musim 2023/2024 nanti, lima tim penguhin klasemen papan bawah dan zona degradasi masih berjuang untuk keluar dari ancaman zona merah tersebut.
Merujuk laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), Persikabo 1973, Bhayangkara Presisi FC dan Persita Tangerang menjadi tim terbawah yang berpeluang terdegradasi di musim ini.
Sementara itu, PSS Sleman dan Arema FC juga menjadi dua tim yang juga masih rawan terperosok di jurang degradasi kendati masih berada di batas bawah papan bawah klasemen sementara.
Melalui laga yang menyisahkan 7 pertandingan lagi, tentunya di akhir musim 2023/2024 ini diprediksi akan menjadi momen krusial, khususnya bagi para klub yang menghuni zona degradasi dan papan bawah.
Baca Juga
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?
-
Titus Bonai Sebut Ada Perbedaan Kondisi Dulu dan Saat Ini di Tim Nasional Indonesia
-
Menebak Siapa yang Layak Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia di AFF Cup 2024
-
Hadapi Pemain Senior di AFF Cup 2024, Pemain Muda Timnas Akui Tak Gentar!
-
Kembali Bertemu Vietnam, Ini Peluang Indonesia Lolos Fase Grup AFF Cup 2024
Artikel Terkait
-
Hadapi Pemain Senior di AFF Cup 2024, Pemain Muda Timnas Akui Tak Gentar!
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Menteri Ara: Banyak Aset Negara Terbengkalai Hingga Dibiarkan Kumuh
-
Erick Thohir Beberkan Pilihannya di Pilkada Jakarta
-
Kiper Timnas Indonesia Pilihan STY Dihukum PSSI, Bisa Main di Piala AFF 2024?
Hobi
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
-
Thailand Mulai Kehilangan Taring, Kabar Gembira untuk Timnas Indonesia?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?
-
Malaysia Keringat Dingin Takut Dibantai Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
Terkini
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Curi Perhatian di Family by Choice, Inilah 3 Rekomendasi Drakor Seo Ji Hye
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!
-
ADOR Tuntut Belift Lab Minta Maaf Atas Kasus Perundingan Hanni NewJeans
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan