Pada lanjutan laga di pekan ke-31 BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persebaya Surabaya diluar dugaan harus takluk dari tamunya, Dewa United dengan skor telak 0-3 tanpa balas. Merujuk laman resmi Liga Indonesia Baru (ligaindonesiabaru.com), laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya tersebut menjadi kekalahan terbesar bagi tim berjuluk “Bajol Ijo” tersebut di kandang di musim ini.
Tampil dengan kekuatan penuh kecuali kiper utama, Ernando Ari Sutaryadi yang tengah membela timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23, Persebaya sejatinya menargetkan kemenangan guna menghindari ancaman zona degradasi di musim ini. Masih berkutatnya tim asuhan Paul Munster di klasemen papan bawah membuat tim kebanggaan warga Surabaya ini harus memetik kemenangan di sisa laga reguler series di musim ini.
Namun, sepanjang babak pertama, justru Dewa United yang lebih menguasai jalannya pertandingan. Ricky Kambuaya dkk seakan-akan sangat menikmati bermain di kandang Persebaya Surabaya yang dikenal cukup ‘angker’ bagi tim tamu. Dewa United akhirnya unggul di menit ke-40 usai Ricky Kambuaya sekaligus kapten tim sukses menjebol gawang mantan klubnya tersebut dan membuat skor menjadi 0-1 hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, Paul Munster mencoba bermain lebih menyerang guna mengejar ketertinggalan gol. Akan tetapi, justru Dewa United yang kembali sukses menambah skor di menit ke-69. Kembali mantan pemain Persebaya Surabaya, yakni Ahmad Nufiandani menjebol gawang mantan klubnya tersebut usai mengecoh kiper Persebaya, Andhika Ramadhani. Skor 0-2 untuk Dewa United.
Usai tertinggal 0-2, permainan Persebaya Surabaya kian tidak beraturan dan seringkali salah umpan. Hal itu sukses dimanfaatkan oleh para pemain Dewa United yang berhasil mencetak gol tambahan di menit ke-72 melalui Alex Martins dan membuat skor menjadi 0-3. Persebaya harus bermain dengan 10 orang usai Ripal Wahyudi diganjar kartu merah di menit ke-90 usai melakukan pelanggaran. Hingga laga usai, skor 0-3 tetap bertahan dan Dewa United sukses mencuri poin dari kandang Persebaya Surabaya.
Kekalahan 0-3 Dari Dewa United Membuat Persebaya Wajib Menang di Laga-laga Sisa
Kekalahan 0-3 atas Dewa United yang cukup diluar dugaan membuat Persebaya Surabaya masih berada di posisi ke-10 klasemen sementara dengan raihan 39 poin. Kendati cukup jauh dari ancaman zona degradasi. Namun, kondisi ini membuat klub tersebut belum aman karena sewaktu-waktu bisa terlempar di zona degradasi di akhir musim.
Persebaya Surabaya setidaknya memerlukan minimal 6 poin dari 3 laga sisa di musim ini apabila ingin lolos dari jeratan zona degradasi.
Baca Juga
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
Artikel Terkait
-
Persija Menang Saat Tim Compang-camping, Pelatih Spanyol Geleng-geleng
-
Disalip Kamboja, 4 Kerugian Indonesia usai Peringkat BRI Liga 1 Melorot ke Urutan 6 ASEAN
-
3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
-
3 Eks Manchester United yang Pernah Main di Liga Indonesia, Ada Rekan Sekamar Cristiano Ronaldo
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance