Timnas Indonesia U-23 harus menelan pil pahit di fase empat besar gelaran Piala Asia. Melawan raksasa Asia Uzbekistan di Abdullah bin Khalifa Stadium, Pasukan Muda Merah Putih harus menyerah dengan skor dua gol tanpa balas.
Sejatinya, bukan kekalahan yang menjadi titik fokus kekecewaan kubu Timnas Indonesia. Namun kepemimpinan wasit Shen Yinhao asal China yang kerap memberikan keputusan kontroversial-lah yang menjadi pokok utama kekecewaan Timnas Indonesia dan para pencintanya.
Seperti misal, pada laga tersebut, wasit Shen Yinhao juga menganulir gol Muhammad Ferarri yang diciptakan di menit ke-61. Jika kita mengacu pada video tayangan ulang yang diunggah oleh akun YouTube RCTI Entertainment pada Selasa (30/4/2024), terlihat bahwa alasan dari dianulirnya gol Muhammad Ferarri pada pertandingan tersebut adalah karena posisi offside yang dialami oleh Sananta.
Dalam tayangan ulang tersebut, memang terlihat jika bagian kaki Sananta berada lebih dekat dengan gawang Uzbekistan daripada para pemain lainnya. Dan itulah yang dijadikan alasan oleh wasit Shen Yinhao untuk menganulir gol yang diciptakan oleh Ferarri.
Lantas, mengapa posisi offside yang dilakukan Sananta dijadikan pijakan untuk menganulir gol yang dilesakkan oleh Ferarri? Tentu saja kita harus sadar bahwa sejatinya, dalam sebuah gol, para penggemar sepak bola juga harus melihat proses terjadinya gol tersebut.
Besar kemungkinan wasit Shen asal China menganulir gol Ferarri karena Sananta dinilai terlibat aktif dalam proses terjadinya gol tersebut. Dan karena Sananta terlibat aktif dalam terjadinya gol tersebut, sementara posisinya tengah offside, maka keseluruhan gol yang terjadi pun dianggap tidak sah.
Bahkan, jika kita mau fair, kita juga pernah mendapatkan keuntungan serupa ketika Timnas Indonesia berhadapan Korea Selatan di babak perempat final lalu. Saat itu, gol Korea Selatan yang diciptakan ke gawang Ernando Ari pada menit ke-8 pertandingan, juga dianulir oleh wasit Shaun Evans asal Australia karena dalam prosesnya diawali dengan posisi offside seorang pemain mereka.
Jadi, dalam hal ini, keputusan wasit Shen Yinhao sudah tepat, karena jika menilai proses terjadinya gol di mana sebelum Ferarri mencetak gol tersebut sudah terjadi, Ramadhan Sananta telah terlebih dahulu terjebak offside, dan dalam hal tersebut Sananta juga dinilai aktif terlibat dalam permainan.
Nah, sekarang sudah jelas bukan terkait penganuliran gol Ferarri di laga melawan Uzbekistan?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bela Timnas Indonesia Bertarung Melawan Jepang, Justin Hubner Harus Usung Misi Pribadi!
-
Meski Bermodalkan Skuat Mewah, Namun Menjadi Seorang Coach Shin Tae-yong Tidaklah Mudah
-
Makin Mengancam Kemapanan, Indonesia Juga Bikin Vietnam Meradang di Final AFF Futsal Championship 2024
-
Timnas Indonesia U-22, Piala AFF 2024 dan Kebijakan Potong Generasi Jilid II Shin Tae-yong
-
Rizky Ridho, dan Akselerasi Kejutannya yang Selalu Jadi Ancaman bagi Pertahanan Lawan
Artikel Terkait
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indosia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Tampil Buruk Hadapi Jepang, 3 Pemain Ini Dicadangkan Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi?
-
Resmi! Ole Romeny akan Dinaturalisasi Timnas Indonesia
-
Prediksi Starting Timnas Indonesia saat Hadapi Arab Saudi: Ivar Jenner Kembali, Kevin Diks Gimana Nasibnya?
Hobi
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
-
Usai Imbang Lawan Australia, Arab Saudi Target 3 Poin Saat Jumpa Indonesia
-
Ditelikung Leong Jun Hao, Jonatan Christie Kembali Buat Kecew Penggemar
Terkini
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan