Jelang laga perebutan peringkat ke-3 antara timnas Indonesia U-23 vs. Irak U-23 di ajang Piala Asia U-23 2024 yang dijadwalkan digelar pada Kamis (02/05/2024) nanti, kapten timnas Irak U-23, Muntadher Mohammed menyebut skuad garuda muda bukanlah tim yang bisa diremehkan dan akan tetap mewaspadai tim asuhan pelatih Shin Tae-yong tersebut.
Melansir dari laman transfermarkt.id, gelandang berusia 22 tahun tersebut menyebut timnas Indonesia U-23 yang menjadi tim kejutan di ajang Piala Asia U-23 2024 kali ini merupakan tim yang cukup kuat dan itu dibuktikan dari langkah mereka bisa mencapai babak semifinal sebelum ditaklukkan oleh Uzbekistan U-23 dengan skor 2-0.
“Sekarang kami ingin fokus ke Indonesia. Indonesia adalah tim yang sangat kuat dan fakta bahwa mereka berhasil sejauh ini berarti mereka adalah tim yang bagus,” ujar Muntadher Mohammed, dikutip dari laman transfermarkt.id.
Pemain yang juga merupakan punggawa timnas senior Irak ini tentunya cukup familiar dengan kekuatan timnas Indonesia U-23 yang dilatih oleh Shin Tae-yong. Hal ini dikarenakan dirinya sudah pernah bertemu dengan timnas Indonesia senior sebanyak 2 kali di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 dan di babak grup Piala Asia 2023 silam. Belum lagi hampir 70% skuad timnas Indonesia U-23 saat ini juga menjadi bagian dari timnas Indonesia senior yang kala itu dihadapi oleh timnas senior Irak.
Timnas Irak U-23 Bertekad Lolos ke OTlimpiade Paris 2024
Senada dengan timnas Indonesia U-23, skuad berjuluk “Lions of Babylon” ini juga menyimpan ambisi untuk dapat lolos ke putaran final ajang Olimpiade Paris 2024. Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), Muntadher Mohammed dan rekan-rekannya tentu memiliki target untuk mampu mengalahkan timnas Indonesia U-23 guna merebut 1 tiket tersisa lolos langsung ke Olimpiade nanti.
“Persiapan kami berjalan sesuai rencana, semua pemain kami sangat fokus dan kami ingin melupakan pertandingan melawan Jepang. Saya berharap kami berhasil dan lolos ke Olimpiade. Ini hanya satu kesempatan saja, ini adalah pertandingan sistem gugur. Kami akan melakukan segala kemungkinan untuk mengurangi kesalahan dan staf pelatih akan menyusun strategi yang baik dan kami memiliki keyakinan,” ujar Muntadher Mohammed.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?
-
Rizky Ridho Disarankan Abroad ke Eropa, Ini 3 Liga yang Direkomendasikan
-
Jordi Amat dan Shayne Pattynama Kian Tersisih, Begini Nasibnya di Timnas!
Artikel Terkait
-
Pelatih Persebaya Surabaya Sorot Pentingnya Program Individu Selama Libur Panjang
-
3 Pemain Keturunan Ini Dirumorkan Akan Segera Dinaturalisasi, Siapa Saja?
-
Jumpa Pelatih Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir: Kami akan Mencari Talenta Pemain Terbaik
-
Disebut Layak Berkarir di Eropa, Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho Diharap Bijak
-
Penampilan Justin Hubner Kian Dewasa, Segera Debut di Tim Senior Wolves?
Hobi
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit