Tidak seperti seri-seri sebelumnya, main race MotoGP Mugello 2024 kemarin (2/6/2024) cenderung sepi dan minim aksi overtake. Dari 24 putaran yang dilakukan, race berlangsung stabil dari awal hingga menjelang akhir.
Begitu balapan tinggal menyisakan beberapa putaran lagi, barulah persaingan di bangku lima besar semakin memanas sehingga memunculkan momen-momen epik.
Berikut adalah 4 momen epik yang terjadi di MotoGP Mugello 2024.
1. Pecco Rebut P1 di Tikungan Kedua
Menerima penalti tiga grid setelah menghalangi jalan Alex Marquez di sesi latihan, Pecco Bagnaia yang semula start dari grid kedua, harus rela mundur hingga ke grid lima saat sesi main race berlangsung.
Namun siapa sangka, berkat kejeniusan seorang Pecco Bagnaia, dia melakukan start dengan sangat baik dan langsung melesat ke P1 hanya dengan melewati dua tikungan di lap awal.
Hebatnya lagi, Pecco tidak pernah kehilangan posisi ini selama 24 putaran. Kecepatannya pun stabil, serta terus mencetak fastest lap.
2. Marc Marquez vs Enea Bastianini
Manuver panas baru terjadi saat balapan menyisakan enam putaran lagi, kali ini Marc Marquez sedang berusaha mengambil alih P3 dari Enea Bastianini.
Marc terus membuntuti Bestia sejak lap-lap sebelumnya, barulah di putaran kedelapan belas, The Baby Alien berhasil menyalip dan merebut P3 dari Bastianini.
Namun, tampaknya kali ini Bastianini tidak ingin tinggal diam, dengan gap 0.2 detik saja, dia terus mengincar Marc hingga kemudian berhasil merebut posisi awalnya lagi. Begitu dapat, Bestia langsung melebarkan jarak dan berhasil tak terkejar oleh Marc.
3. Manuver Gila Bastianini di Putaran Terakhir
Belum puas battle dengan Marc Marquez, Bastianini justru semakin dekat dengan Jorge Martin di putaran terakhir. Tak mau melewatkan kesempatan, Bestia berusaha terus mendekat dan mencari celah yang diciptakan Martin.
Benar saja, tepat di tikungan terakhir posisi Jorge Martin sedikit melebar dan celah tersebut langsung diambil oleh Bastianini. Rider bernomor 63 ini pun berhasil menjadi yang tercepat kedua di GP Mugello 2024.
4. All GP24 Podium
Kali pertama di musim ini, podium dihuni oleh para pembalap dengan motor Desmosedici GP24, yakni Pecco Bagnaia di P1, Enea Bastianini di P2, dan Jorge Martin di P3. Untuk kali pertama pula pembalap Ducati pabrikan meriah podium 1 dan 2.
Nah, itu tadi beberapa momen epik yang terjadi di MotoGP Mugello 2024. Setelah ini, MotoGP akan libur cukup lama, yakni tiga pekan sebelum nanti kembali di GP Assen.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
-
Debut di MotoGP, Begini Reaksi Somkiat Chantra saat Jajal Motornya
Artikel Terkait
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
-
Debut di MotoGP, Begini Reaksi Somkiat Chantra saat Jajal Motornya
Hobi
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Akui Man City Sedang Rapuh, Pep Guardiola Optimis Pertahankan Gelar Juara?
-
Motor M1 Masih Bermasalah, Yamaha Minta Maaf ke Alex Rins
-
Berjaya sebagai Pembalap, Berapa Total Kekayaan Marc Marquez?
Terkini
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Jelang Piala AFF 2024, Erick Thohir Bicara soal Peluang Maarten Paes Tampil Berama Timnas Indonesia