Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah mengundang 22 atlet muda dari berbagai wilayah untuk berpartisipasi dalam Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2024. Darren Aurelius menjadi salah satu atlet muda asal Persatuan Bulutangkis (PB) Djarum yang dipanggil karena deretan prestasi gemilangnya.
World Junior Championships (WJC) tahun ini akan bergulir di Nanchang, China. Kejuaraan ini akan memainkan 2 kategori yaitu Mixed Team Championships (Suhandinata Cup) dan Individual Championships (Eye-Level Cups).
Para atlet muda yang dipanggil PBSI termasuk Darren Aurelius telah menjalani pelatihan di Pelantas Cipayung sejak 17 Juli 2024. Kejuaraan WJC 2024 akan bergulir mulai 30 September hingga 13 Oktober mendatang.
Melansir dari web resmi PBSI, berikut ini merukan profil singkat dari sosok Darren Aurelius.
- Nama: Darren Aurelius
- Tempat, Tanggal Lahir: Tangerang, 5 Mei 2006
- Usia: 18 Tahun
- Pegangan Tangan: Kanan
- PB: Djarum Kudus
- Asal: Pengkab, Kudus, Jawa Tengah
Dipanggilnya Darren Aurelius untuk mengikuti WJC 2024 bukanlah hal yang mengejutkan. Mengingat, atlet muda asal PB Djarum ini memang telah menunjukkan prestasi gemilang sepanjang perjalanan karirnya di dunia bulutangkis Indonesia.
Pada tahun 2022, Darren Aurelius telah menjadi salah satu kontestan untuk Kejuaraan Nasional PBSI. Kemudian, ia juga mengikuti Piala Presiden 2022.
Darren Aurelius juga pernah mengikuti BNI Sirnas A Jabar 2023 dan menunjukkan permainan yang ciamik. Hingga pada 7 Juli 2024 lalu, Darren Aurelius bersama Bernadine Anindya Wardana berhasil menunjukkan prestasi gemilang.
Darren/Bernadine berhasil berdiri di podium Badminton Asia Junior Championships 2024, sebagai Runner-Up. Kejuaraan tersebut berlangsung di GOR Amongrogo, Yogyakarta.
Pada laga final Badminton Asia Junior Championships 2024, Darren/Bernadine harus mengakui keunggulan dari ganda campuran asal China yaitu Lin Xiang/Liu Yuan Yuan.
Sebelumnya, Darren Aurelius juga pernah menjadi wakil Indonesia di World Junior Championships 2023. Jadi, panggilan dari PBSI tahun ini menjadi kali kedua untuk Darren bergabung di World Junior Championships.
Wah, prestasi atlet muda yang satu ini memang patut diacungi jempol ya. Semoga Darren Aurelius beserta para atlet muda Indonesia lainnya dapat menunjukkan penampilan terbaiknya di World Junior Championships 2024 nanti!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Rekap Kejuaraan Kelas Atas BWF, Indonesia Nol Gelar Juara!
-
Indonesia Open 2025: Semifinal, Fajar/Rian Bersiap Lawan Juara All England!
-
Indonesia Open 2025: Match Sengit, Jafar/Felisha Terhenti di Babak Kedua
-
Indonesia Open 2025: Laga Pembuka, Adnan/Indah Amankan Tiket Perempat Final
-
Indonesia Open 2025: Jadi Andalan, Dejan/Fadia Terhenti di Babak Awal
Artikel Terkait
-
Persiapkan Ikut World Junior Championships 2024, PBSI Panggil 22 Atlet Muda
-
Leo/Bagas dan Fikri/Daniel, Komposisi Baru Ganda Putra di Japan Open 2024
-
Misi Emas Olimpiade, PBSI Terbangkan Sederet Legenda Bulutangkis ke Paris
-
Siap Tempur di Paris, Gregoria Tunjukkan Perkembangan Signifikan Jelang Olimpiade
-
Jonatan Christie Dapat Draw Berat, PBSI Minta BWF Perhatikan Jadwal
Hobi
-
Nova Arianto Dorong Timnas Indonesia U-17 Serap Banyak Pelajaran Jelang Piala Dunia
-
Hylo Open 2025 Day 1: Tiga Punggawa Ganda Putra Indonesia Turun Tanding
-
Joey Peluppesy Dikabarkan ke Persib Bandung, Lini Tengah Disesaki Pemain Timnas Indonesia
-
Silly Season 2026: Ke Mana Fabio Quartararo Akan Berlabuh?
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
Terkini
-
3 Rekomendasi Drama Korea Terbaru tentang Cinta Beda Generasi!
-
Sophie Turner dan Chris Martin Ketahuan Dekat, Benarkah Sudah Jadian?
-
4 Rekomendasi Sepatu Model Ballerina dari Berbagai Merek, Feminin dan Nyaman!
-
Eza Gionino Sepakati Nominal Nafkah Anak, Sudah Mantap Bercerai?
-
Soft sampai Edgy Style! Sontek 4 Gaya Daily OOTD ala Bang Jeemin izna