Pelatih timnas Indonesia U-20, yakni Indra Sjafri akhirnya angkat suara mengenai peluang salah satu anak asuhnya di skuad garuda U-20, yakni Jens Raven membela timnas Indonesia senior. Melansir dari kanal berita suara.com (17/08/2024), pelatih berusia 61 tahun ini menyebut bahwa sang pemain sejatinya menang merupakan pemain bagus. Akan tetapi, dirinya mengakui memang penyerang 18 tahun tersebut masih belum layak bermain di skuad garuda senior.
Beberapa hari terakhir memang Jens Raven kerap dikaitkan dengan peluang membela timnas Indonesia senior, khususnya di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3. Menurut beberapa netizen, penyerang keturunan Belanda-Indonesia ini sudah layak bermain di skuad senior dikarenakan performanya di level U-19 saat sukses membawa timnas Indonesia U-19 menjuarai ajang AFF Cup U-19 2024.
“Saya (dari tahun) 2013 sudah punya (prinsip), lebih bagus buah itu matang di pohonnya, itu lebih oke, daripada dipaksakan untuk bermain di senior. Jadi matang di sini (U-17), kemudian dia (Jens Raven) naik ke U-20, mereka matang di situ, baru ditempa oleh pelatih timnas senior coach Shin Tae-yong di U-23 dan senior,” ujar Indra Sjafri.
Pernyataan mantan pelatih timnas Indonesia U-22 dan U-23 ini memang ada benarnya. Pasalnya, performa Jens Raven memang terlihat cukup baik saat membela timnas Indonesia U-19 di ajang AFF Cup U-19 2024. Hal ini tentu dikarenakan dirinya bertemu dengan lawan-lawan yang secara usia dan pengalaman cukup setara atu berada di bawah dirinya.
Tidak heran bahwa Indra Sjafri cukup setuju dengan pernyataan Shin Tae-yong beberapa waktu lalu mengenai memanggil Jens Raven ke timnas senior. Melansir dari beberapa sumber di kanal suara.com, Shin Tae-yong sendiri tidak memanggil Jens Raven karena menganggap dirinya belum terlalu baik untuk level senior. Oleh karena itu Shin Tae-yong lebih menginginkan Jens Raven lebih berkembang lagi kedepannya.
Melansir dari laman transfermarkt.co.id, sejak melakoni debutnya di timnas Indonesia U-19 atau U-20, Jens Raven sudah bermain sebanyak 9 laga dan mencetak 4 gol sejauh ini. Dirinya juga kemungkinan besar akan dipanggil kembali ke timnas U-20 jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
-
Sudah Dapatkan Ole Romeny, PSSI Rupanya Masih Berburu Striker Keturunan
-
3 Penyerang yang Berpotensi Tersingkir dengan Hadirnya Ole Romeny di Timnas Indonesia
Artikel Terkait
-
Masuk Cadangan Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Masuk Cadangan, Marselino Ferdinan Dinanti Debut di Oxford United vs Middlesbrough Malam Ini
-
Rafael Struick Dilepas Brisbane Roar Untuk ASEAN Championship, Tapi Bila Begini Kondisinya
-
Momen Calvon Verdonk Jadi Tukang Gali Tanah, Netizen Ngakak
-
Erick Thohir Pastikan Maarten Paes Tak Dipanggil ASEAN Championship Meski Sedang di Bali
Hobi
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024
-
Bambang Pamungkas Sebut Mimpi Indonesia ke Piala Dunia Masih Ada, Kenapa?
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
Belum Dilirik STY untuk AFF Cup 2024, Apakah Jens Raven Tak Masuk Kriteria?
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?