Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Rana Fayola R.
Skuad Timnas Indonesia saat hadapi Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga. (pssi.org)

Pertandingan kandang dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga merupakan hal yang sangat dinantikan. Momentum bagi para suporter untuk memberikan dukungan langsung kepada 11 pemain Timnas Indonesia yang berjuang di laga bergengsi tersebut akan segera datang!

Bulan November besok, skuad Garuda bakal melanjutkan perjuangan menuju panggung terakbar sepak bola global dengan status sebagai tuan rumah. 15 November, tim asuhan pelatih Shin Tae-yong dijadwalkan untuk menjamu Jepang.

Kemudian tanggal 19 November, giliran Arab Saudi yang harus merasakan bertanding di bawah tekanan puluhan ribu penggemar. Apalagi mengingat suporter Timnas Indonesia terkenal akan kefanatikan maupun kreativitas dalam membuat koreografi dukungan.

Tentu menarik dinantikan. Rencananya pertandingan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Namun perlu diingat, kini metode pembelian sudah berbeda.

Pembelian dilakukan melalui Garuda.ID. Garuda ID merupakan syarat wajib bagi fans yang ingin membeli tiket pertandingan Timnas Indonesia, sehingga proses pendaftaran perlu dilakukan apabila ingin memberikan dukungan langsung di stadion.

PSSI kini menyediakan 24 titik pendaftaran offline Garuda ID di Jakarta untuk mengakomodir antusiasme para penggemar.

Mengutip pssi.org pada Selasa (29/10/2024), adanya titik pendaftaran offline membuat fans kini tidak hanya bisa mendaftar secara online, tetapi juga dapat dibantu langsung oleh petugas di lokasi yang telah ditentukan, sehingga proses pendaftaran menjadi lebih mudah dan cepat.

Daftar harga untuk menyaksikan pertandingan sudah dirilis secara resmi oleh PSSI. Dikutip dari akun Instagram @timnasindinesia, tiket bisa dibeli mulai hari Sabtu (2/11/2024) pukul 10.00 WIB. Tersedia enam kategori yang dapat dipilih oleh penggemar, yakni Upper Garuda, Garuda Nort, Garuda South, Garuda East, Garuda West, serta Premium West/East.

Adapun untuk harga tiket, termurah adalah Rp240 ribu. Sedangkan termahal dipatok Rp1,4 juta. Berikut adalah daftar harga selengkapnya:

1. Premium West/East: Rp1,4 juta

2. Garuda West: Rp1 juta

3. Garuda East: Rp1 juta

4. Garuda South: Rp480 ribu

5. Garuda North: Rp480 ribu

6. Upper Garuda: Rp240 ribu

Pertandingan menghadapi Jepang dan Australia adalah laga yang krusial bagi Timnas Indonesia. Kini skuad Garuda menempati urutan kelima klasemen, tetapi selisih poin dengan peringkat di atasnya tak begitu jauh. Hal tersebut menjadikan peluang pasukan merah putih menjaga harapan ke Piala Dunia masih tetap terjaga.

Dukungan suporter juga digadang-gadang menjadi hal yang sangat diperlukan oleh para pemain. Jadi, sudah siap war tiket, Garuda Fans?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Rana Fayola R.