DAIHATSU Indonesia Masters 2025 bersiap untuk menggelar laga di babak semifinal pada Sabtu (25/1/2025) di Istora Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta. Beberapa negara berhasil meloloskan wakilnya, mulai dari Taipei, Thailand, Malaysia, Korea Selatan, China, Jepang, dan Indonesia.
Tunggal Putra
Di sektor tunggal putra, wakil tuan rumah, Jonatan Christie akan kembali bertemu dengan Wang Tzu Wei untuk kali ke-18. Meski unggul head to head 9-8, tetapi Jojo kalah pada pertemuan terakhir di India Open 2025.
Di sisi lain, Shi Yuqi bersiap menghadapi laga kontra Kunlavut Vitidsarn. Secara head to head, tunggal putra China tersebut unggul 5-2 atas wakil Thailand, termasuk di World Tour Finals 2024.
Tunggal Putri
Ratu bulutangkis Thailand, Ratchanok Intanon dan wakil Taipei, Sung Shuo Yun bakal melakoni laga untuk ketiga kalinya. Dua pertemuan terakhir dimenangkan Taipei di Indonesia Open 2024 dan Singapore Open 2022 karena Intanon memutuskan retired.
Wen Chi Hsu dan Sim Yu Jin harus berebut tempat di partai puncak. Sebelumnya, tunggal putri Taipei dan Korea Selatan tersebut pernah bertemu di Taipei Open 2023 dengan kemenangan untuk Sim Yu Jin.
Ganda Putra
Fajar Alfian/M. Rian Ardianto kembali melawan Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh setelah kekalahan di India Open 2025. Sementara itu, di sisi lain akan terjadi laga perang saudara antara Man Wei Chong/Tee Kai Wundan Aaron Chia/Soh Wooi Yik dari Malaysia.
Ganda Putri
Dua wakil Korea Selatan lolos ke semifinal, yaitu Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong dan Lee Yeon Woo/Lee Yu Lim. Jika sama-sama menang, mereka akan menciptakan all Korean final.
Namun, Kim/Kong harus mengalahkan Jia Yifan/Zhang Shuxian asal China terlebih dahulu. Sementara duo Lee harus melawan wakil Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan.
Ganda Campuran
Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran bersiap meladeni Guo Xinwa/Chen Fanghui di pertemuan perdama kali ini. Sedangkan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati harus menghadapi Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.
Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2025
Tunggal Putra
- Jonatan Christie (Indonesia) vs Wang Tzu Wei (Taipei)
- Shi Yuqi (China) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)
Tunggal Putri
- Ratchanok Intanon (Thailand) vs Sung Shuo Yun (Taipei)
- Wen Chi Hsu (Taipei) vs Sim Yu Jin (Korea Selatan)
Ganda Putra
- Fajar Alfian/M. Rian Ardianto (Indonesia) vs Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh (Thailand)
- Man Wei Chong/Tee Kai Wun (Malaysia) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
Ganda Putri
- Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) vs Jia Yifan/Zhang Shuxian (China)
- Lee Yeon Woo/Lee Yu Lim (Korea Selatan) vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia)
Ganda Campuran
- Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs Guo Xinwa/Chen Fanghui (China)
- Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang)
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kegagalan di BAC 2025, Taufik Hidayat: Fasilitas Ada, Apa Sih yang Kurang?
-
Tim Sudirman Cup Dirilis, Eng Hian: Komposisi Mengacu Prestasi Individual
-
Pelatnas PBSI Lakukan Rotasi Pelatih, Alasan Kesehatan Jadi Pemicu
-
Skuad Indonesia di Sudirman Cup 2025, Kombinasi Atlet Senior dan Junior
-
Fakta Menarik BAC 2025, Juara Baru hingga Catatan Minor Indonesia
Artikel Terkait
-
Manchester United Lolos ke Semifinal Liga Europa Comeback Spektakuler Lawan Lyon di Old Trafford
-
Tak Bisa Capai Semifinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Gagal Total?
-
Resmi dari FIFA! Jadwal Timnas Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Jam dan Tanggal
-
Jadwal Timnas Indonesia vs China Berubah, Main Malam H-1 Lebaran Idul Adha
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Korut, Lengkap dengan Link Live Streaming
Hobi
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
BRI Liga 1: Hadapi Dewa United FC, PSS Sleman Bawa Misi Selamatkan Diri
-
Semifinal AFC U-17: Saat Tim Bernapas Kuda Bertemu dengan Tim Bertenaga Badak
Terkini
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot