Hasil drawing pembagian grup putaran final Piala Asia U-17 2025 resmi keluar. Melansir dari laman resmi AFC (the-afc.com), timnas Indonesia U-17 asuhan pelatih Nova Arianto tergabung di grup C bersama Afghanistan, Yaman dan raksasa sepakbola Asia, Korea Selatan. Hasil ini tentunya membuat Mathew Bakker dkk harus berjuang ekstra keras untuk bisa meraih hasil maksimal di ajang kali ini.
Dalam proses drawing yang digelar pada Kamis (23/01/2025) kemarin di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia, sebanyak 16 tim dibagi ke dalam 4 grup dengan masing-masing berisikan 4 tim. Total 16 tim tersebut akan memperebutkan masing-masing 2 tiket lolos ke babak semifinal di ajang Piala Asia U-17 kali ini. Tentunya hal ini akan menjadi tantangan tersendiri bagi Nova Arianto selaku pelatih timnas Indonesia U-17.
Bertemu Afghanistan dan Korea Selatan, Peluang Lolos Indonesia Cukup Kecil?
Di sisi lain, timnas Indonesia U-17 yang harus bertemu dengan Korea Selatan, Afghanistan dan Yaman tentunya akan menghadapi lawan-lawan yang cukup sulit di grup C nanti. Melansir dari laman resmi PSSI (pssi.org), timnas Indonesia U-17 ditarget mampu lolos ke babak putaran final Piala Dunia U-17. Dengan target tersebut, timnas Indonesia tentunya minimal harus mampu mencapai babak semifinal ajang Piala Asia U-17 2025 guna memastikan lolos ke Piala Dunia U-17 2025 mendatang.
Pelatih timnas Indonesia U-17, Nova Arianto juga mengakui lawan-lawan yang akan dihadapi oleh anak asuhnya cukup berat. Korea Selatan tentunya dipastikan tak akan menemukan halangan berarti di grup C dan bisa lolos dengan mudah. Kini, hanya tinggal 1 tiket tersisa yang akan diperebutkan oleh Yaman, Afghanistan dan Indonesia guna lolos ke babak perempat final.
“Kita berada satu grup dengan Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan. Mereka semua adalah tim-tim juara grup di kualifikasi, jadi kita harus benar-benar mempersiapkan diri dengan maksimal,” ujar Nova Arianto.
Pelatih yang juga sekaligus mantan pemain timnas Indonesia era 2000-an ini juga meminta dukungan dan doa dari seluruh pendukung skuad garuda agar mampu mencapai target di ajang Piala Asia U-17 2025 kali ini. Ajang Piala Asia U-17 2025 kali ini akan digelar pada tanggal 3-20 April 2025 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
Masuk Radar John Herdman, Gelandang Madura United Jordy Wehrmann Siap Jadi WNI?
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
-
Jumpa Bulgaria di FIFA Series 2026, Bagaimana Peluang Indonesia Raih Kemenangan?
Artikel Terkait
-
Patrick Kluivert Banyak Tanya Pelatih Serie A Jelang Australia vs Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Bukan Dua! Ini 4 Pelatih Lokal yang Sudah Diinterview Patrick Kluivert
-
Profil Simon Tahamata: Legenda Ajax Berdarah Maluku Yang Disebut Jadi Calon Direktur Teknik Timnas
-
Ubur-ubur Ikan Lele, Patrick Kluivert Cs Lahap Makan Nasi Padang Le
-
Siapa Besnik Hasi? Dulu Kirim Doa Buruk untuk Timnas Indonesia Kini Depak Sandy Walsh
Hobi
-
Dion Markx Join ke Liga Indonesia, Efek Misi Juara AFF Cup Jadi Prioritas?
-
John Herdman, FIFA Series dan Kutukan yang Menghantui Laga Debut Pelatih Timnas Indonesia
-
Guliran FIFA Series 2026 dan Tamparan Telak untuk Komentar Terlampau Tinggi EXCO PSSI
-
Indonesia Masters 2026: Alwi Farhan Juara, Gestur Selebrasi Jadi Sorotan
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
Terkini
-
Review Film It Was Just an Accident: Kritik Rezim Lewat Thriller yang Tajam
-
Sinopsis Pavane, Film Korea Romansa Baru Moon Sang Min dan Go Ah Sung
-
Profil Rayn Wijaya, Biodata dan Kisah Cintanya dengan Ranty Maria
-
Krisis Empati dan Menakar Batas Etika Saat Mendengar Kabar Duka
-
4 Makanan yang Membantu Meningkatkan Kualitas Tidur