Pola makan sehat sangatlah penting bagi kita untuk menjalani gaya hidup sehat dan membantu menjaga stamina dan kebugaran tubuh. Seiring dengan kemajuan teknologi, hal tersebut dapat memicu banyak perubahan baik perubahan alam, gaya hidup dan juga perubahan pola makan seseorang.
Perubahan gaya hidup yang dominan adalah gaya hidup yang serba instan dimana seseorang memanfaatkan kemajuan teknologi dalam segala hal termasuk pola makan.
Hal ini banyak dialami oleh seseorang dengan tingkat kesibukan yang tinggi dimana mereka memanfaatkan gaya hidup yang serba instan untuk menunjang kesibukan mereka.
Pola pikir serba instan itulah yang mendorong seseorang untuk beralih ke pola makan yang serba instan pula seperti junkfood ataupun fastfood. Perubahan pola makan seperti itulah yang dapat memicu timbulnya berbagai macam penyakit seperti kanker, kolesterol, gula darah, dan bahkan jantung yang saat ini dapat menyerang manusia di segala usia.
Makanan merupakan hal yang sangat penting dan dibutuhkan oleh tubuh sebagai sumber energi baru dan sumber asupan nutrisi sehingga organ – organ tubuh dapat berfungsi secara optimal. Hal itu harus ditunjang dengan pola makan sehat, karena pola makan sehat dapat meningkatkan imunitas tubuh dan dapat menangkal berbagai penyakit.
Ada tiga faktor utama dalam pola makan sehat yakni: jenis makanan yang kita konsumsi, jumlah makanan yang kita konsumsi, serta jadwal makan. Jenis makanannya pun harus diperhatikan dengan seksama dan hendaknya harus memiliki proporsi yang seimbang baik karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan lemak yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Selain jenis makanan yang kita konsumsi, kita juga harus memperhatikan takaran porsinya. Dan hendaknya takaran makanan yang kita konsumsi harus seimbang sehingga kita dapat mengontrol berat badan kita. Berat badan yang ideal sangat penting untuk dipertahankan agar tidak mudah rentan terkena penyakit, terlebih lagi penyakit yang berkaitan dengan berat badan seperti obesitas, kolesterol, gula darah dan jantung.
Yang tak kalah penting lagi dalam pola makan sehat adalah jadwal makan yang tepat. Jadwal makan yang tidak teratur sangatlah tidak bagus untuk kesehatan tubuh terutama kesehatan organ pencernaan. Pola makan teratur sebaiknya 5 sampai dengan 6 kali dalam sehari.
Diawali dengan sarapan pagi, snack, makan siang, snack sore, makan malam dan bila perlu ditambahkan snack malam agar terhindar dari penyakit maag.
Dikirim oleh Samsul Sodikin, mahasiswa STIKOM The London School of Public Relations Jakarta
Anda memiliki cerita atau foto menarik? Silakan kirim ke email: yoursay@suara.com
Tag
Baca Juga
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
-
Timnas U-17 Dapat Lebih Banyak Dukungan Suporter daripada Senior, Kok Bisa?
-
10 Tahun 'Reply 1988': Ryu Jun Yeol Sempat Absen, Akhirnya Muncul di Acara Spesial
-
Ulasan Novel My Darling Dreadful Thing, Cerita Horor di Rumah Tua Beckman
-
Dua Bulan Aman, Aura Kartu Kuning Justin Hubner Akhirnya Muncul Lagi!
Artikel Terkait
Lifestyle
-
7 Rekomendasi Lipstik Lokal dengan Warna Intens untuk Bold Makeup Look
-
10 Tahun 'Reply 1988': Ryu Jun Yeol Sempat Absen, Akhirnya Muncul di Acara Spesial
-
3 Pilihan Antiperspirant Andalan untuk Nonton Konser, Bye-Bye Ketiak Basah!
-
Mau Glowing Gak Cuma Modal Skincare? Coba Tambahin 8 Makanan Ini di Menu Harianmu
-
4 Serum Lokal dengan PDRN dari DNA Salmon, Bikin Wajah Mulus dan Awet Muda!
Terkini
-
Timnas U-17 Dapat Lebih Banyak Dukungan Suporter daripada Senior, Kok Bisa?
-
Ulasan Novel My Darling Dreadful Thing, Cerita Horor di Rumah Tua Beckman
-
Dua Bulan Aman, Aura Kartu Kuning Justin Hubner Akhirnya Muncul Lagi!
-
Demi Mental Health Anak, Masayu Anastasia dan Lembu Kompak Meski Berpisah
-
5 Film Horor Terbaik Sepanjang Masa Versi Rotten Tomatoes, Siap Uji Nyali?