Seberapa sering kamu mimpi saat tidur? Apa benar itu hanya bunga tidur?
Bagi sebagian ahli, mimpi memang mengandung pesan tertentu alias punya arti. Ini beberapa 'mimpi biasa' yang paling sering ditemui dan paling sering dipertanyakan artinya. Bahkan beberapa di antaranya punya arti 'luar biasa', karena mengungkapkan sesuatu yang tengah kamu rasakan;
10. Telanjang
Bisa berarti beberapa hal yang berbeda, seperti sedang merasa stres dan merasa rentan. Biasanya terkait pada seseorang atau situasi yang tidak kamu percayai, atau kamu sedang mencoba menyembunyikan sesuatu.
9. Pasangan selingkuh
Biasanya berarti sebaliknya atau kamu tengah merasa cemburu. Bermimpi pasangan selingkuh juga bisa menjadi tanda bahwa kamu sedang menyalurkan waktu dan energi pada sesuatu yang sia-sia.
8. Bayi
Bermimpi tentang bayi memiliki makna bahwa kamu tengah menanti sebuah momen penting atau perubahan besar dalam hidup kamu. Bayi dalam mimpi mewakili berbagai kemungkinan baru.
7. Kucing
Kalau bermimpi tentang kucing, kamu harus melihat kembali pada hubunganmu dengan kucing. Kucing mewakili kebebasan, feminitas, kreativitas, dan kekuatan. Tapi kalau kamu menganggap kucing buruk, maka mimpi tentang kucing bisa menjadi pertanda buruk yang akan terjadi.
6. Ular
Ular juga sama dengan kucing. Jika kamu menganggap ular sebagai binatang baik, maka mimpi tentang ular berarti kamu akan menemukan apa yang selama ini kamu cari. Jika kamu menganggap ular buruk, maka akan ada sesuatu yang hilang daripadamu.
5. Rambut rontok
Mimpi ini berhubungan dengan seksualitas, karena rambut rambut rontok dalam mimpi kadang dianggap melambangkan penurunan hasrat seksual. Kalau mimpi rambut hitam lebat, artinya kamu sedang merasakan kehidupan yang bahagia.
4. Bertemu bintang idola
Kamu akan segera menemukan apa yang kamu cari selama ini, alias beruntung.
3. Terbang
Mimpi terbang bisa berarti mencapai kebebasan, kontrol, pelarian, menemukan perspektif baru, atau mungkin ingin melarikan diri dari sesuatu yang tak bisa kamu hindari.
2. Makanan
Ada banyak jenis makanan. Apel misalnya, melambangkan pengetahuan, almond melambangkan kesuksesan, makan burger melambangkan bahwa kamu tengah mengalami tekanan.
1. Ingin buang air kecil dan tidak menemukan kamar mandi
Artinya kamu sedang mengalami masalah dalam kehidupan dan merasa kesulitan untuk, mengungkapkannya.
Pengirim: Ana Manurung, ibu rumah tangga.
Baca Juga
-
Performa Monster! OPPO Find X9 Pro Siap Tantang Semua Flagship 2025
-
Park Hang-seo Diisukan Latih Timnas Indonesia, Media Vietnam Ketar-ketir?
-
Calvin Verdonk, Penampilan di Lapangan dan Market Value yang Selalu Berkorelasi Positif
-
Review Film Suffragette, Mengisahkan Perjuangan Hak Pilih Perempuan
-
Siapa Junko Furuta? Mengenal Kisah Tragis dari Kontroversi Nessie Judge
Artikel Terkait
-
Terinspirasi dari Karier sang Ibu, Ternyata Ini Cita-Cita Awal Yura Yunita!
-
Tren Kuliner 2025: UMKM Lokal Jadi Bintang di Panggung Makanan Dunia
-
Pemilik Anabul Wajib Tahu! 10 Kesalahan Ini Bikin Hewan Peliharaanmu Menderita
-
Arti Mimpi Pasangan Selingkuh Menurut Islam dan Cara Menyikapinya: Apakah Benar Kejadian?
-
Stop Boros Beli Makan Siang! Ini Panduan Meal Prep Anti-Ribet buat Anak Kantoran
Lifestyle
-
Performa Monster! OPPO Find X9 Pro Siap Tantang Semua Flagship 2025
-
Siap-Siap! Ini 5 Brand yang Berkolaborasi dengan Stranger Things 5
-
7 Minuman Pagi Ini Bikin Kulit Glowing dan Sehat Alami, Cobain Sekarang!
-
Gaji Cuma Numpang Lewat? Jangan-jangan 5 Kebiasaan Receh Ini Biang Keroknya!
-
4 Sunscreen Korea Ceramide, Cocok untuk Kulit Kering dan Jaga Skin Barrier!
Terkini
-
Park Hang-seo Diisukan Latih Timnas Indonesia, Media Vietnam Ketar-ketir?
-
Calvin Verdonk, Penampilan di Lapangan dan Market Value yang Selalu Berkorelasi Positif
-
Review Film Suffragette, Mengisahkan Perjuangan Hak Pilih Perempuan
-
Siapa Junko Furuta? Mengenal Kisah Tragis dari Kontroversi Nessie Judge
-
OOTD Layering ala Woo Do Hwan: Sontek 4 Padu Padan Gaya Chic dan Macho!