Sudah bukan rahasia lagi bahwa biaya kebutuhan semakin lama semakin meningkat. Sementara besar gaji, meskipun naik tak bisa menutupi meroketnya harga kebutuhan sehari-hari.
Itulah sebabnya meski kamu sudah memiliki gaji yang bisa membiayai kebutuhanmu saat ini, tetap perlu mencari penghasilan tambahan. Di bawah ini alasannya!
1. Menjamin masa depan yang lebih nyaman
Dengan adanya penghasilan tambahan, maka bisa menambah jumlah uang untuk diinvestasikan. Ini penting sekali, karena pekerjaan saat ini tak menjamin keamanan finansial.
Apabila ada kejadian tak terduga, sehingga perusahaan gulung tikar, maka kelarlah sudah jika tak ada dana atau sumber penghasilan cadangan.
Demi mempersiapkan masa depan yang lebih nyaman, atau masa tua mandiri yang tidak tergantung dengan anak dan keluarga, carilah penghasilan tambahan mulai sekarang sehingga nantinya kamu punya passive income.
2. Menambah skill
Hal lain yang bisa kamu dapatkan dari mencari tambahan penghasilan adalah bisa menambah skill yang kamu miliki. Jika selama ini pekerjaanmu berada di balik meja, sementara penghasilan tambahanmu bergelut dibidang penjualan, maka kemampuanmu pun bertambah.
Tentunya memiliki skill lebih dari satu akan lebih menguntungkan dalam bertahan hidup dibanding hanya memiliki satu skill saja.
3. Bisa jadi dana cadangan
Meski kita sudah berusaha menganggarkan dana cadangan, tapi kita tidak bisa memprediksi masa depan. Ketika hal-hal tak terduga terjadi dan itu membutuhkan biaya yang besar, dana cadangan yang selama ini kamu kumpulkan dari penghasilan tambahan akan sangat berguna.
4. Sedekah lebih besar
Kita semua yakin bahwa hidup di dunia ini hanyalah sementara. Itulah kenapa kita mesti berlomba-lomba dalam kebaikan sebagai bekal di kehidupan kelak.
Bersyukur jika gaji yang didapat telah bisa memenuhi semua kebutuhan. Tapi dengan adanya penghasilan tambahan, membuka peluangmu untuk bisa bersedekah lebih besar. Pastinya bahagia dong, bahwa jerih keringatmu gak cuma buat memenuhi kebutuhan sehari-hari, tapi juga mampu membantu sesama?
5. Waktu jadi lebih produktif
Mumpung masih muda, masih sehat, maksimalkan deh buat kerja atau melakukan aktivitas yang produktif. Jangan sampai di usia tua nanti baru menyesal kenapa gak dari dulu memaksimalkan cari uang sehingga punya passive income, sehingga tua pun bisa dijalani dengan lebih santai. Gak harus kerja banting tulang karena kondisi fisik tak lagi sama dibanding ketika masih muda.
Setelah membaca uraian di atas, gimana, tertarik untuk memulai cari tambahan penghasilan?
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
7 Doa Ampuh Pembuka Rezeki: Raih Pekerjaan Impian dengan Ridho Allah
-
Modal HP, Mantan Penjaga Warung Sukses Bangun Bisnis Lewat Konten Afiliasi
-
Tips Jitu Mengatasi Burnout Saat Mencari Kerja Biar Tetap Semangat
-
Sulitnya Perempuan Usia 25 Tahun Mencari Kerja, apalagi Sudah Menikah
-
Cari Pendapatan Tambahan Lewat Penjualan Langsung, Apa Saja yang Harus Diperhatikan?
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya