Scroll untuk membaca artikel
Munirah | Riva Khodijah
Ilustrasi Wanita. (unsplash.com/Sane Sodbayar)

Mungkin di awal-awal, kamu merasa tak masalah menjalani hubungan tanpa status dengannya. Tapi yang namanya hati nggak bisa sepenuhnya kamu kendalikan.

Interaksi yang intens dengannya, lambat laun membuat kamu pun menaruh perasaan cinta. Sayangnya, kalau dia masih betah dengan hubungan tanpa status, ujungnya kamu bakal kecewa.

Supaya kamu nggak sampai terlanjur memendam cinta padanya terlalu dalam, berikut ini beberapa tips untuk mengakhiri hubungan tanpa status. Apa saja?

1. Ajak dia bicara

Hal pertama yang mesti kamu lakukan sebelum memutuskan mengakhir hubungan tanpa status kalian, adalah membicarakan dengannya. Terus terang mengenai perasaan cintamu padanya.

Kalau perasaannya ke kamu sama, pastinya dia akan menjalin hubungan serius denganmu. Sudah bukan tanpa status lagi.

Tapi, kalau perasaannya ternyata tidak sedalam itu, pastilah dia mengerti dengan keputusanmu untuk mengakhiri hubungan tanpa status yang kalian jalani.

2. Kuatkan tekad

Tekadmu harus kuat untuk bisa mengakhiri. Kalau kamu masih ragu, ketika nanti dia memberi alasan untuk terus melanjutkan hubungan tanpa status, kamu akan mudah tergoda untuk mengiyakan. Nanti, kamu yang rugi, bakal patah hati!

3. Perlakukan dia sebagai teman biasa

Saat kamu sudah membulatkan hati untuk berhenti menjalani hubungan tanpa status dengannya, maka perlakukanlah dia sebagai teman biasa. Artinya, frekuensi kontak dengannya harus seminimal mungkin. Ingat, hindari teman tapi mesra!

4. Perluas pergaulanmu

Orang baik dan calon pasangan idaman bukan dia aja, kok! Perluaslah pergaulanmu, supaya bisa menemukan lebih banyak orang baik lainnya. Sehingga peluangmu mendapatkan pasangan pun akan semakin besar.

5. Manfaatkan waktu luangmu

Tentu bakal berbeda antara saat kamu masih menjalani hubungan status, dibanding saat kini ketika kamu telah mengakhiri. Isi waktu luangmu dengan mengejakan aktivitas yang bermanfaat dan kamu sukai. Supaya kamu nggak terus-menerus kepikiran dia.

Hubungan tanpa status memang ada risikonya. Ketika ternyata kamu jadi jatuh hati, tapi dia masih nyaman dengan hubungan yang tidak mengikat, di situlah letak masalahnya. Kamu rentan patah hati. Karena itu, sebelum patah hati beneran, mending diakhiri saja!

Riva Khodijah