Hubungan cinta yang sehat, seharunya menghadirkan komponen rasa hormat dan saling menghargai di dalamnya. Hal ini yang membuat kalian berdua sama-sama betah dalam menjalani hubungan.
Absennya rasa saling menghormati, membuat kamu jadi selalu marah, takut, kesal, benci, hingga ingin pisah dengan pasangan. Maka dari itu, kamu harus kenali sikap buruk pasangan yang menjadi tanda kalau dia sudah tak lagi menghormatimu. Apa saja?
1. Menggunakan kekuranganmu untuk keuntungannya
Ciri dari pasangan yang tak menghormatimu, yakni melakukan hal apa pun demi membuat kamu jadi tergantung padanya. Cara manipulatif, tak terkecuali.
Ia nggak akan segan untuk mengeksploitasi kekuranganmu yang telah ia pahami dengan baik, untuk keuntungannya semata. Misalnya saja, kamu punya isu terkait penampilan.
Bukannya berusaha untuk mendorongmu jadi percaya diri, dia malah sering mengkritik dan ‘menasihati’-mu berpenampilan sesuai dengan standarnya supaya terlihat sempurna. Tak peduli apabila sarannya itu tidak membuatmu nyaman. Seegois itu!
2. Sering memotong pembicaraan
Bagaimana responsnya ketika kamu sedang berbicara, bisa jadi cara ampuh untuk mengetahui apakah dia menghormatimu atau tidak. Pasangan yang menaruh respek, nggak akan memotong pembicaraan.
Ia akan mendengarkan dengan sungguh-sungguh, sampai kamu selesai. Jika ia suka memotong, jadi ciri, bahwa ia merasa dirinya lebih unggul dibanding dirimu. Sehingga, baginya pendapatmu itu tak layak untuk didengarkan.
3. Tidak memberimu kebebasan dalam menentukan keputusan sendiri
Tanda lain yang mesti kamu waspadai dari pasangan yang nggak hormat padamu, adalah nggak menghargai keputusanmu. Ia akan berusaha memengaruhi, supaya kamu mengambil keputusan sesuai dengan apa yang ia mau.
Kalau cara baik-baik tak mempan, ia akan berusaha mengancam atau memanipulasimu. Menuduhmu nggak sayang karena nggak mau mendengarkan pendapatnya.
4. Saat ada masalah, sering mendiamkan kamu
Hubungan yang baik, seharusnya bisa menyelesaikan konflik dengan tepat. Dan mendiamkan pasangan, itu bukanlah hal yang benar.
Mendiamkan pasangan, sebenarnya adalah bentuk manipulasi. Karena dari diamnya itu, membuat kamu jadi serba salah dan selalu menerka-nerka, letak salahnya di mana. Hal itu merupakan bentuk kontrol terhadap dirimu.
Nah, kalau pasangan melakukan hal-hal tadi, jangan didiamkan. Coba tegaskan padanya, bawah sikapnya itu harus diubah. Kalau nggak, berarti kamu tahu, bahwa pasanganmu itu bukan sosok yang layak untuk kamu cintai. Dia tak menghormatimu!
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Orang yang Tepat di Waktu yang Salah Cuma Mitos, Stop Nyalahin Keadaan!
-
Emiten Leasing Boy Thohir Akui PHK Ribuan Karyawan
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
-
Undang 100 Tamu, Hanya 5 yang Datang! Kisah Pilu Pernikahan Pasangan di AS
-
Disaksikan Presiden Prabowo, PLN Perkuat Kolaborasi Global Bersama China untuk Swasembada Energi di Indonesia
Lifestyle
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Terbiasa Bicara Kasar, Ini Alasan Bermain Game Memengaruhi Emosi Gamers
-
3 Rekomendasi Masker Jelly Lokal untuk Meredakan Kulit Kemerahan
-
Lagi Viral! 4 Rekomendasi Jelly Blush yang Wajib Kamu Coba
-
3 Rekomendasi TWS dengan Fitur Anti Noise Terbaik, Harga Mulai 159 Ribuan!
Terkini
-
Berani Keluar dari Zona Nyaman Bersama Buku Kukang Ingin Melihat Dunia
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru