Penggemar drama Korea pasti tidak ketinggalan menonton series romantic comedy ‘My Roommate Is Gumiho’ yang diperankan oleh Hyeri dan Jang Ki Yong. Penampilan mereka begitu cinematic di beberapa adegan terutama saat mengekspos ketampan Jang Ki Yong, aesthetic layaknya komersial film atau video musik.
Drama yang menceritakan tentang rubah ekor sembilan yang telah hidup ratusan tahun hampir mencapai tujuannya menjadi manusia. Menjadi makhluk fantasi berusia 999 tahun tentu harus divisualisasikan dengan begitu mempesona.
Drama yang telah berakhir minggu lalu ini berhasil mencuri perhatian pecinta drama Korea pada sosok Jang Ki Yong. Siapa yang tidak terkiyong–kiyong setelah menonton drama ini?
Namun sepertinya sorotan khalayak semakin menjadi sejak beredar video Jang Ki Yong yang tampak akrab dengan Hyeri dalam drama tersebut. Tak pelak cemburu, gemas, bahkan mencurigai mereka memiliki hubungan spesial selain sekedar lawan main. Sebuah ‘kapal haram’ mulai menjangkiti penikmat drama Korea, tentu saja ini hanya sebuah istilah, karena Hyeri saat ini dikonfirmasi masih berkencan dengan aktor Ryu Jun Yeol.
Siapa sangka Jang Ki Yong yang bernaung di YG Entertaintment memulai karirnya sebagai model setelah melihat video runaway Lee Seo Hyuk saat ia berusia 19 tahun. Karirnya sebagai model runaway mendapat sambutan baik industri fashion walau Jang Ki Yong sempat tidak pede karena masih menggunakan kawat gigi pada saat itu. Justru penampilannya yang nampak boyish ini, terus membuatnya menapaki langkah demi langkah di modeling.
Jang Ki Yong memenangkan penghargaan Rookie Actor of the Year dari Baeksang Art Awards 2019 lewat penampilannya di drama ‘Come and Hug Me’. Setelah memenangkan penghargaan aktor terbaik, karier aktingnya pun secara positif melesat tinggi. Pasalnya aktor ini berhasil mendapatkan peran utama dalam lima drama berturut-turut, termasuk Kill It (2019), Search: WWW (2019), Born Again (2020).
Tahun 2021 menjadi tahun cemerlang bagi Jang Ki Yong, Mengapa demikian? Dalam jarak yang tidak begitu jauh dengan tayangnya drama Gumiho ini, film produksi Netflix yang diperankan oleh Jang Ki Yong tayang mencuri perhatian. Tidak main main bersanding dengan Kristal Jung dan Chae Soo Bin dalam film ‘Sweet and Sour’. Tentu akting dengan pemeran wanita yang tidak diragukan lagi kualitas aktingnya,
Terus menerus dipercaya sebagai pemeran utama pria, Jang Ki Yong yang segera genap berusia 29 tahun, lahir pada 7 Agustus 1992 ini sedang menyelesaikan proses shooting drama terbarunya bersama aktris cantik Song Hye Jyo dengan judul ‘Now We’re Breaking Up’. Naskah drama ini itulis oleh Je In (penulis naskah drama Misty) berkisah tentang kisah cinta dalam industri fashion.
Mengutip dari wolipop.detik.com, Ha Yeong Eun (Song Hye Kyo) adalah manager tim desain perusahaan fashion 'The One', yang cantik dan stylish. Ia adalah pribadi yang realistis dan memprioritaskan stabilitas. Sementara, Yoon Jae Gook (Jang Ki Yong) adalah freelence photographer dalam industri fashion. Ia terlihat sempurna dari segi kecerdasan, kekayaan, dan penampilan.
Sudah siap menantikan drama berikutnya Jang Ki Yong bersama Song Hye Jyo sang ‘Nation’s First Love’? Semoga wajah tampan Jang Ki Yong mampu menenangkan penikmat drama Korea yang masih terjebak di masa pandemi 2021. Akankah aktingnya akan membuat kita semakin terkiyong – kiyong? Kita tunggu drama Now We’re Breaking Up yang akan tayang di pertengahan kedua tahun 2021.
Baca Juga
-
Virus Jonas dalam All Of Us Are Dead Sengaja Dibuat, Apa itu Virus Jonas?
-
6 Fakta Thief: The Sound of The Sword, Dikabarkan Berencana Gandeng Seohyun SNSD
-
Sinopsis dan Karakter Pemain Drama Korea 'Adamas,' Jisung Dikonfirmasi Akan Menjadi Pemeran Utama!
-
Maknae Baru! Na In Woo Gantikan Kim Seon Ho dalam 2 Days & 1 Night
-
Junhoe iKON dan Yoshi TREASURE Positif COVID-19, Korea Selatan Alami Lonjakan Infeksi
Artikel Terkait
-
Deretan Rekomendasi Drama Korea Bertema Sageuk, Terbaru The Haunted Palace
-
5 Drama Korea dengan Peran Sebagai Artis, Ada Celebrity dan Shooting Stars!
-
Deretan Rekomendasi Drakor Thriller Menegangkan, Plotnya Penuh Intrik!
-
Kisah Asmara Bikin Hati Berdebar, 5 Alasan 'Crushology 101' Wajib Ditonton!
-
Ju Ji-hoon Siap Jadi Suami Shin Min-A pada Drama Baru The Remarried Empress
Lifestyle
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
Terkini
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Setelah Film Sijjin, Sekuelnya Segera Tayang! Pemain Baru, Rasa Baru?
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Perkuat Nilai Komoditas dan Pemasaran Berkualitas, GEF SGP Indonesia dan Supa Surya Niaga Teken MoU
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia