Selasa (25/1/2022) hari ini, Soompi memberitakan bahwa Na In Woo diumumkan bergabung pada 2 Days & 1 Night sebagai anggota tetap di musim tayangnya yang ke-4. Na In Woo menggantikan posisi Kim Seon Ho.
Na In Woo yang berhasil memenangkan dua penghargaan pada 2021 di KBS Drama Awards berhasil menaikan pamornya sebagai bintang yang berkualitas. Ia menarik perhatian dalam drama River When The Moon Rise. Na In Woo juga muncul dalam beberapa drama Korea lain yang secara bertahap juga mencuri perhatian publik.
Program 2 Days & 1 Night sendiri telah mengkonfirmasi bahwa sang aktor akan bergabung sebagai anggota tetap dalam tayangan musim depan.
“Dengan adanya Na In Woo bergabung dalam 2 days & 1 Night, kami ingin menambahkan energi baru pada program ini,’” ungkap sang Sutradara program, Bang Geul Yi.
“Selain sebagai aktor, kami menantikan untuk Na In Woo dapat memberikan keceriaan dan tawa pada pemirsa dengan beragam pesonanya meski dalam situasi aneh dan energik sebagai penghibur MZ Generation. Tolong Nantikan kesegaran dan energi dari penghibur muda berusia 20-an ini,” lanjutnya.
Kehadiran Na In Woo sendiri tentu akan menciptakan chemistry baru antar pemain. Posisi anggota yang ada sendiri tidak akan berubah, hanya posisi maknae baru (anggota termuda) yang bergabung diharapkan dapat menambah beragam kesenangan. Hal ini diungkapkan oleh sang sutradara dan tim produksi.
Tentu saja chemistry baru yang paling dinantikan adalah bagaimana interaksi dari member tertua Yeon Jung Hoon pada Ravi. 2 Days & 1 Night akan tayang dengan musim ke-4 nya setiap hari Minggu pukul 06.60 malam waktu Korea Selatan.
Program ini telah berhasil meraih 7 penghargaan dalam KBS Entertainment Awards pada Desember 2021 lalu. Salah satu variety show Korea yang mendapat Daesang atau Grand Prize ini telah memasuki musim tayang ke-4 di mana Na In Woo akan mengisi episode-episode mendatangnya sebagai maknae baru.
Meski salah satu membernya, Kim Seon Ho, pernah membuat gempar dengan kontroversinya pada bulan Oktober 2021, hingga memaksa tim produksi untuk menyensor seluruh penampilannya di 2 Days & 1 Night dan membuat sang aktor mengundurkan diri, nyatanya hal ini tidak membuat program tersebut kehilangan hati pemirsanya. Masih siap menonton 2 Days & 1 Night lagi?
Baca Juga
-
Virus Jonas dalam All Of Us Are Dead Sengaja Dibuat, Apa itu Virus Jonas?
-
6 Fakta Thief: The Sound of The Sword, Dikabarkan Berencana Gandeng Seohyun SNSD
-
Sinopsis dan Karakter Pemain Drama Korea 'Adamas,' Jisung Dikonfirmasi Akan Menjadi Pemeran Utama!
-
Junhoe iKON dan Yoshi TREASURE Positif COVID-19, Korea Selatan Alami Lonjakan Infeksi
-
Drakor Bulgasal : Immortal Souls akan Tayang 18 Desember, Ini Karakter Pemainnya
Artikel Terkait
-
Pameran SIAL Interfood 2024: Peluang Emas Ekspor Makanan Korea Halal ke Indonesia, Raih Kenaikan 2,7%
-
Tambah Jadwal Tur Fan Meeting, Hwang In Yeop Akhirnya Mampir ke Indonesia
-
2 WNI Masih Hilang di Perairan Jeju Korea Selatan, KBRI Seoul Pantau Pencarian
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
Entertainment
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
Terkini
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan
-
Lagu ENHYPEN 'No Doubt': Pengen Cepet Pulang Kantor buat Ketemu Si Dia