Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Naufal
Ilustrasi kado ulang tahun. (Pixabay/yvettefang0604)

Dalam menjalin sebuah hubungan asmara, kadang kala muncul keinginan untuk memberikan kado kepada pacar. Apalagi jika sang kekasih sedang merayakan hari ulang tahun.

Menentukan kado ulang tahun yang akan diberikan kepada pacar bukan perkara mudah. Ada berbagai hal yang harus dipertimbangkan, misalnya apakah kado tersebut dapat membuat pacar merasa bahagia atau tidak.

Kado ulang tahun untuk pacar tidak selalu harus barang mewah nan berharga. Sesuatu yang sederhana tapi bermakna juga dapat menghadirkan kebahagiaan untuk si penerima.

Bila masih bingung dalam menentukan hadiah ulang tahun untuk pacar, berikut ini merupakan beberapa ide kado unik yang dapat menjadi inspirasi.

1. Mixtape

Mixtape merupakan kompilasi berbagai macam lagu yang direkam ke dalam satu media. Mixtape begitu populer di era 1980an hingga 1990an.

Sebagaimana namanya, media yang digunakan untuk membuat mixtape adalah pita kaset. Ketika itu, banyak anak-anak muda yang memanfaatkan mixtape untuk mengungkapkan perasaan mereka kepada seseorang.

Lagu-lagu yang sekiranya dapat mewakilkan perasaan akan direkam dan dijadikan kompilasi dalam satu pita kaset.

Bila ingin memberikan mixtape sebagai kado ulang tahun untuk pacar, pastikan untuk memilih lagu-lagu yang mewakilkan rasa sayang kepadanya. Selain itu, pastikan pula si dia memiliki alat untuk memutar pita kaset.

Alternatif yang dapat dilakukan jika pacar tidak memiliki alat untuk memutar pita kaset ialah gunakan media lain dalam membuat mixtape. Media lain yang dapat digunakan antara lain CD dan flashdisk.

Jika ingin lebih mudah lagi, gunakan layanan musik digital untuk membuat mixtape. Di ranah digital, mixtape lebih dikenal dengan sebutan playlist.

2. Surat Cinta

Tidak dapat dipungkiri lagi, kata-kata memiliki kekuatan yang luar biasa dalam menyampaikan perasaan penulisnya. Melalui setiap kata yang tertulis, pembaca dapat merasakan dengan jelas perasaan sang penulis.

Setiap goresan tinta seolah mengandung jutaan perasaan yang ingin disampaikan. Untuk itu, surat cinta dapat menjadi salah satu kado yang dapat diberikan kepada pacar di hari ulang tahunnya.

Surat cinta yang diberikan pun dapat ditulis dengan berbagai cara dan gaya. Mulai dari menggunakan kalimat puitis hingga kata-kata bernuansa humoris.

3. Buku Cerita Bergambar

Buku cerita bergambar memang identik dengan anak-anak. Namun dengan sedikit kreativitas, buku cerita bergambar dapat diubah menjadi kado yang unik dan romantis.

Salah satu ide yang dapat digunakan ialah membuat buku cerita bergambar menggunakan foto kenangan bersama sang kekasih. Dalam setiap halaman, tempel satu foto kenangan beserta cerita yang ada dibaliknya.

4. Kompilasi Video Lucu di Internet

Jika si dia merupakan orang yang senang menertawakan hal-hal receh di internet, kado ulang tahun ini layak untuk diberikan. Kumpulkan video lucu yang sekiranya dapat membuat sang kekasih tertawa. Lalu, rangkai menjadi satu video panjang.

Dapat tertawa di hari paling istimewa dalam hidup tentu menjadi sesuatu yang membahagiakan. Maka, pastikan video yang dipilih sesuai dengan selera humornya.

Itu dia barang yang tepat di berikan kepada pacar saat ulang tahun. Mau dicoba?

Naufal