Sikap bodo amat memang terkesan egois bagi sebagian orang. Namun terkadang bersikap bodo amat juga diperlukan dalam hidup karena bisa menghindar dari jebakan masalah atau stres.
Bersikap bodo amat tidak selalu merupakan sikap yang negatif. Sikap bodo amat sedikit banyak juga bisa membuat hidup kita menjadi lebih tenang dan nyaman. Hidup terkadang memang harus mengurangi beban pikiran dengan mengacuhkan sesuatu yang memang tidak layak untuk dipikirkan dalam-dalam, terutama yang dapat membuat kita menjadi lebih rawan stres.
Berikut 5 prinsip bersikap acuh yang penting untuk kamu lakukan agar hidup tenang.
1. Bodo amat dengan komentar buruk orang lain
Sebelumnya, komentar tidak baik sangatlah berbeda dengan sebuah kritik. Pemberian kritik biasanya bersifat membangun, sedangkan komentar tidak baik lebih cenderung menjatuhkan.
Agar hidup lebih tenang, cobalah untuk cuek terhadap komentar orang lain yang tidak suka terhadap kita. Karena biasanya salah satu hal terbesar yang dapat menghambat kemajuan kita adalah terlalu banyak mendengarkan perkataan orang lain terutama kata-kata yang menyinggung. Jadi fokus benahi diri kamu sendiri.
2. Bodo amat dengan kehidupan orang lain di media sosial
Seperti kata anak muda, era sekarang adalah eranya media sosial. Tidak lengkap rasanya sehari saja untuk tidak berinteraksi dengan media tersebut. Penggunaan media sosial tentunya sama seperti pisau bermata dua, ada baik dan buruknya.
Memiliki rasa empati dengan orang lain di media sosial memang sangat penting untuk dilakukan. Namun terlalu memikirkan apa yang orang lain telah lakukan di media sosial adalah sesuatu yang kurang tepat, apalagi jika sampai menggangu pikiran kamu.
Percayalah yang ditampilkan di media sosial, belum tentu seratus persen sesuai dengan kehidupan nyata. Jadi kamu tidak perlu merasa iri jika teman atau orang terdekat kamu memposting apapun yang mereka suka, begitu juga dengan kamu.
Bersikap bodo amat akan membantu pikiran kamu menjadi lebih tenang saat bermedia sosial.
3. Bodo amat dengan kekurangan kamu
Setiap manusia pasti diciptakan dengan setiap kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Tapi terkadang, kita menjadi tidak nyaman, hanya karena teman atau orang terdekat kita bisa melakukannya, namun yang terjadi pada kita justru sebaliknya.
Jika hal itu juga terjadi kepada kamu, sepertinya perlu kamu terapkan sedikit sikap bodo amat pada setiap kelemahan-kelemahan tersebut. Kita cukup tau saja bahwa kita punya kelamahan dibidang tertentu, dan setelah itu sebaiknya kita jangan fokus ke arah sana. Tapi fokuslah untuk mengembangkan kelebihan kita.
4. Bodo amat dengan kegagalan
Keberhasilan dan kegagalan memang tampak seperti bukit, naik turun. Yang terpenting anda harus menghargai proses yang anda jalani, jangan memikirkan terlebih dahulu hasilnya akan seperti apa, terutama berharap hasil yang instan, atau berharap pada keberuntungan. Jadi tidak usah terlalu terburu-buru nikmati setiap prosesnya.
5. Bodo amat dengan keinginan buruk
Keinginan untuk melakukan hal-hal buruk sesekali pasti ada. Namun, kamu perlu menyikapinya dengan acuh agar tidak terjerumus ke hal-hal yang tidak diinginkan. Mulai dari sekarang fokus untuk membentuk kebiasaan yang positif, hindari hal-hal yang negatif, dan pastikan anda bisa menikmati setiap prosesnya, walaupun sangat sulit untuk merubah kebiasaan yang buruk, tetapi jika konsisten melakukan kebiasaan yang positif, maka nantinya akan menjadi sebuah kebiasaan.
Itulah tadi 5 prinsip bodo amat yang bisa kamu terapkan agar hidup menjadi lebih tenang. Bodo amat tidak selalu bernuansa negatif, menjadikan sikap ini untuk hal-hal yang memang seharusnya diabaikan akan membuat kamu menjadi lebih nyaman dan dapat meringankan pikiran.
Baca Juga
-
Ramai Dibicarakan, Apa Sebenarnya Intrusive Thoughts?
-
Menjamurnya Bahasa 'Gado-Gado' Sama dengan Memudarnya Jati Diri Bangsa?
-
7 Tips Efektif Menjaga Hubungan agar Tetap Harmonis saat Pacar PMS, Cowok Wajib Tahu!
-
Sering Merasa Lelah Akhir-akhir Ini? 5 Hal ini Bisa Jadi Penyebabnya
-
Kuliah sambil Healing, 2 Universitas Negeri Terbaik di Malang Versi THE WUR 2023
Artikel Terkait
-
Pemerintah Terbitkan Permen Sistem Pembayaran Jasa Lingkungan, Ini Kata Pengusaha
-
Pemerintah Keluarkan Aturan Sistem Pembayaran Jasa Lingkungan
-
Perpres Sampah Mangkrak? Menteri LH Ungkap Kendala dan Janji Percepatan
-
Benarkah Cuci Piring dan Beres-Beres Rumah Bisa Redakan Stres? Cek Faktanya
-
Awas, Tak Lolos Uji Emisi di Jakarta Kena Denda Rp 50 Juta
Lifestyle
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Fresh dan Trendi, Ini 4 Ide Padu Padan OOTD Kasual Sporty ala Yuqi (G)I-DLE
-
Dari Chic sampai Edgy, Intip 4 Daily Outfit Seonghwa ATEEZ Buat Ide Gayamu!
Terkini
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ulasan A Wind in the Door: Perjalanan Mikroskopis Memasuki Sel-Sel Tubuh
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut