
Game atau permainan biasanya identik dengan kesenangan dan hiburan. Namun sekarang, ada banyak sekali jenis-jenis game yang dapat dengan mudah kamu dapatkan. Saat ini ada banyak sekali game yang tidak hanya untuk bersenang-senang, pasalnya kini sudah banyak game yang diciptakan untuk mengasah otak agar makin cerdas.
Kabar baiknya, berbagai game asah otak tersebut mudah dimainkan lewat ponsel Android maupun iOS yang bisa langsung diunduh melalui Play Store dan App Store. Berikut ini, ada lima pilihan permainan asah otak yang bisa kamu mainkan secara gratis.
1. Brain Wars
Dari namanya saja, tentu sudah bisa ditebak kalau game yang satu ini ada kaitannya dengan otak. Brain Wars sendiri adalah permainan asah otak yang cocok buat kamu yang kompetitif. Pada permainan ini, kamu akan adu kecerdasan melawan temanmu atau melawan pemain lain dari seluruh dunia.
Ada lebih dari 10 tipe permainan singkat yang disediakan, mulai dari permainan menghitung, melatih memori, ketangkasan, puzzle, dan permainan lain sejenisnya. Di akhir permainan, kamu akan dapat melihat statistik mengenai kemampuanmu dalam memecahkan setiap tantangan.
2. Memorado
Memorado adalah game asah otak yang dikembangkan langsung oleh para ahli ilmu saraf, untuk meningkatkan kemampuan kognitifmu seperti berpikir logis, daya ingat, hingga kemampuan memperhatikan.
Dalam game inimenawarkan lebih dari 30 permainan berbeda, 900 tingkatan level, dan 100 audio untuk sesi meditasi. Kamu juga dapat melihat penjelasan detail mengenai kelemahan dan kekuatanmu setelah memainkan berbagai permainan yang ada.
3. Peak
Peak merupakan sebuah karya hasil kerja sama dengan universitas besar seperti Universitas Cambridge dan Universitas New York. Game ini didesain untuk menjaga pikiran tetap aktif dan mengasah daya ingat, kemampuan bahasa, memecahkan masalah, kreativitas, hingga pengendalian emosi. Agar lebih termotivasi, kamu juga bisa berkompetisi menjadi yang terbaik bersama teman. Tidak hanya itu, permainan ini juga dapat dimainkan secara offline, jadi sangat cocok untuk menemani waktu luang kamu saat weekend.
4. Lumosity
Lumosity adalah game asah otak yang terdiri dari beberapa permainan yang berfokus pada peningkatan memori pengguna, kemampuan memecahkan masalah, serta pemikiran. Pada games ini, ada berbagai jenis permainan di setiap sesi yang menantang otak Anda. Anda pun perlu menyelesaikan permainan ini sambil bermain melawan waktu.
5. Elevate
Menyediakan lebih dari 40 permainan sederhana, Elevate akan melatih otakmu untuk mempertajam kemampuan berpikir kritis, fokus, daya ingat, kemampuan matematika, hingga ketangkasan. Uniknya, setiap pemain akan mendapat permainan yang berbeda-beda. Hal ini karena Elevate melakukan personalisasi berdasarkan skill yang dibutuhkan oleh tiap pemain. Developer game ini mengklaim bahwa semakin sering kamu berlatih menggunakan Elevate, produktivitas dan kepercayaan dirimu juga akan semakin meningkat. Di akhir permainan kamu juga akan ditampilkan data statistik berupa seberapa jauh kemampuan yang telah kamu miliki.
Itulah lima game asah otak yang bisa tingkatkan kecerdasan, serta dapat dimainkan gratis di Android dan iOS. Kamu bisa ajak teman-teman kamu untuk memainkannya bersama dan berkompetisi untuk menjadi yang terbaik. Selain menemani waktu luang kamu, game di atas juga dapat kamu gunakan sebagai alat ukur sudah sejauh mana kemampuan otak kamu berkembang.
Baca Juga
-
Ramai Dibicarakan, Apa Sebenarnya Intrusive Thoughts?
-
Menjamurnya Bahasa 'Gado-Gado' Sama dengan Memudarnya Jati Diri Bangsa?
-
7 Tips Efektif Menjaga Hubungan agar Tetap Harmonis saat Pacar PMS, Cowok Wajib Tahu!
-
Sering Merasa Lelah Akhir-akhir Ini? 5 Hal ini Bisa Jadi Penyebabnya
-
Kuliah sambil Healing, 2 Universitas Negeri Terbaik di Malang Versi THE WUR 2023
Artikel Terkait
-
10 Game Penghasil Uang Terbaik April 2025, Bisa Cair ke OVO hingga DANA
-
Tips Seru Mabar di Kampung Halaman Saat Lebaran, Ini 8 Rekomendasi Game Online
-
Game Online: Hiburan atau Jerat Kecanduan?
-
4 Game Penghasil Uang Populer di HP Android, Bisa Cair ke Saldo Dana
-
Silent Hill f: Spesifikasi PC yang Masih Bisa Pakai CPU dan GPU Lama
Lifestyle
-
4 Ide Gaya Kasual ala Kim Yo Hanyang Bisa Ditiru Buat Nongkrong!
-
4 Gaya OOTD Elegan Shin Min-A, Cocok untuk Acara Formal hingga Semi Kasual
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Gen Z Wajib Intip, Ini 4 OOTD Keren ala Park Ji Hu yang Sederhana tapi Standout!
Terkini
-
Makin Panas! Media Vietnam Soroti 3 Keputusan Aneh Thailand di SEA Games 2025
-
Piala AFF U-23: Peluang Jens Raven Buktikan Kualitasnya di Skuad Garuda
-
Ngobrol Santai Soal Pendidikan Indonesia dalam Buku Kopi Merah Putih
-
7 Drama China yang Dibintangi Su Xiao Tong, Ada Young Blood
-
Sinopsis Phule, Film Biopik India Dibintangi Pratik Gandhi dan Patralekha