Setiap orang pasti menginginkan wajah yang awet muda. Menurut penelitian, konsumsi buah dan sayuran secara rutin bisa membuat wajah lebih awet muda. Nah, selain hal tersebut sebaiknya kamu juga berusaha menghindari kebiasaan-kebiasaan yang bisa membuat wajah jadi terlihat lebih tua. Beberapa kebiasaan mungkin sering kamu lakukan tanpa sadar hal tersebut bisa bikin cepat tua lho.
Dikutip dari Eatthis.com, berikut kebiasaan yang bisa bikin wajah terlihat lebih tua:
1. Tidak pakai sunscreen saat berada dibawah matahari langsung
Paparan sinar matahari langusng dapat mempercepat penuaan. Tidak menggunakan sunscreen saat berada dibawah matari langsung dapat menyebabkan kerutan, garis halus, kulit kendur, tekstur kulit menjadi kasar, kemerahan dan bintik-bintik.
2. Sering mengonsumsi soda
Rutin mengonsumsi soda dan makanan manis lainnya akan berkontribusi terhadap risiko penyakit metabolik melalui penuaan sel yang lebih cepat.
3. Malas berolahraga
Malas berolahraga juga membuat wajah terlihat menua, selain itu hal ini akan menyebabkan kamu mudah merasakan nyeri sendi atau otot dikemudian hari. Olahraga akan membuat peredaran darah menjadi lancar sehingga kulit menjadi lebih awet muda.
4. Kurang tidur
Jam tidur yang cukup dan teratur akan mempengaruhi tampilan wajah. Ketika seseorang bisa memiliki waktu tidur yang cukup hal ini akan membuat wajah menjadi lebih rileks dan mengurangi garis halus diwajah.
5. Stres
Stres menyebabkan telomer semakin pendek. Telomer merupakan ujung kromosom (struktur di dalam setiap sel yang mengandung gen). stres kronis menyebabkan telomer semakin pendek. Ketika telomer terlalu pendek maka sel akan mati. Hal ini akan menyebabkan seseorang berisiko lebih besar diserang penyakit.
6. Kebiasaan merokok
Kebiasaan merokok dapat membuat wajah terlihat lebih tua. Penelitian mengungkapkan bahwa mereka yang merokok biasanya memiliki kelopak mata yang kendur (terkulai), mata cekung, dan banyak kerutan diarea mulut.
7. Jarang senyum
Jarang senyum bisa membuat kamu terlihat lebih tua. Tersenyum akan mengurangi jumlah kerutan yang muncul dari waktu ke waktu di wajah. Selain itu, tersenyum juga membuat seseorang lebih bahagia dan memberi lebih banyak energi.
Dari beberapa kebiasaan di atas, manakah yang sering kamu lakukan? Cobalah untuk menghindari kebiasaan tersebut untuk mendapatkan kulit yang lebih sehat dan awet muda.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Menanamkan Kebiasaan Membaca Buku
-
Penyebab Anjing Memakan Kotoran dan Cara Menghentikan Kebiasaan Jorok Tersebut
-
Bali Punya Nih, 4 Kebiasaan Unik yang Cuma Bisa Kamu Lihat di Pulau Dewata
-
4 Alasan Kucing Menggaruk Sofa dan Tips Meminimalisir Kebiasaan Si Anabul Ini
-
Hindari Lima Kebiasaan Berikut di Pagi Hari, Bisa Meningkatkan Berat Badan
Lifestyle
-
Gaet Anak Muda, Mahsuri Luncurkan Saus Sachet di Kerlap Kerlip Festival 2025
-
4 Sunscreen Bisabolol untuk Redakan Kemerahan dan Iritasi Akibat Sinar UV
-
4 HP dengan Kualitas Kamera Terbaik Setara Flagship 2026, Harga Mulai Rp 3 Jutaan
-
4 Inspirasi Daily OOTD ala Hwasa untuk Penampilan Mature dan Stylish!
-
Elegan Banget, 4 Inspirasi Outfit Formal ala Bai Jing Ting
Terkini
-
19 Tahun Bekerja Sama, Taeyeon Perbarui Kontrak dengan SM Entertainment
-
Duet Lintas Generasi Krisdayanti dan Mahalini di Lagu Mencintaimu: Merinding Parah
-
Menguliti Narasi 'Kuliah Itu Scam': Apa Gelar Masih Menjadi Senjata Utama?
-
Ukir Sejarah, Lisa BLACKPINK Didapuk sebagai Presenter di Golden Globes
-
Belajar Bahasa Asing Itu Bukan Cuma soal Grammar, tapi soal Rasa