Memiliki pasangan yang bisa menjaga perasaanmu tanpa memiliki niat main-main memanglah dambaan oleh semua orang. Namun, kalau pasanganmu hanya sekedar menarik ulur perasaanmu, itu tandanya dia tidak menghormatimu.
Kalau pun dia orang yang baik, pasti tidak suka untuk mempermainkan perasaan orang lain. Maka dari itu, simak 4 tanda pasangan yang sangat menghormatimu.
1. Tidak pernah bersikap kasar atau main fisik
Meski sedang dalam membahas permasalahan, tidak ada terbesit dipikirannya untuk main fisik atau kasar untuk menghadapimu. Meskipun dia terlihat emosi, dia tidak mau melukai perasaan atau tubuhmu, lantaran dia tetap menghormatimu.
Bahkan memilih untuk diam terlebih dahulu untuk bisa mengontrol emosinya. Kalau pasanganmu seperti ini, sebaiknya hargai dia dan pertahankan kalau memang kalian ingin hubungan langgeng dan harmonis.
2. Tidak akan menjatuhkan harga dirimu di depan orang lain
Apakah kamu pernah memiliki pasangan yang mempermalukanmu di depan banyak orang? Jika pernah, bahwa menandakan sebenarnya dia tidak bisa menghargaimu. Hal ini yang bisa menjatuhkan mentalmu.
Kalau masih berhubungan dengan pasangan yang tipe seperti ini, sebaiknya pikirkan dirimu sendiri, yang ada membuatmu selalu sakit hati lantaran tingkah lakunya. Kamu akan sadar, apakah hubungan tetap dilanjutkan atau disudahi saja.
3. Berniat untuk menjagamu dengan kemampuan yang dia miliki
Kalau pasanganmu mampu menjagamu dengan kemampuan yang dimiliki, artinya dia tahu bahwa seorang wanita harus bisa dihormati dengan baik. Selain itu, dia tidak mau macam-macam denganmu, karena dia paham kalian belum memiliki ikatan pernikahan.
Bahkan dia akan kawatir jika kamu sedang di luar tengah malam dan belum sampai rumah. Kalau pasanganmu tipe seperti ini, maka sebaiknya pertahankan, ya!
4. Dia tidak tebar pesona ke orang lain
Pastinya akan kesal jika pasanganmu genit dengan orang lain. Wah, harus lebih waspada terhadapnya. Bisa jadi dia bermain dibelakangmu.
Namun, kamu jangan mudah mengambil kesimpulan. Jangan mudah terpancing juga dengan sikapnya. Bisa jadi memang pasanganmu selalu bersikap ramah dengan orang lain.
Kalau pasanganmu mempunyai tanda-tanda di atas, sebaiknya pertahankan hubungan kalian, ya! Namun, ambil tindakanlah ketika hanya kamu saja yang berjuang mempertahankan hubungan.
Baca Juga
-
3 Alasan Orang Selingkuh dalam Hubungan yang Perlu Kamu Ketahui
-
5 Cara Bijak untuk Menerima Fakta Bahwa Cinta Tak Selalu Berbalas
-
5 Kelebihan dan Kekurangan Punya Pacar yang Romantis!
-
5 Hal Buruk Jika Terlalu Bersikap Baik dengan Pasangan
-
4 Kesulitan yang Suka Dialami oleh para Pegawai Kontrak, Pernah Merasakan?
Artikel Terkait
Lifestyle
-
5 Perbedaan Snapdragon vs Dimensity: Mana yang Lebih Worth It di Awal 2026?
-
Laptop Gaming Rasa PC Desktop? ROG Strix G16 dengan AMD 3D V-Cache
-
Daily Style Goals! 4 Padu Padan OOTD Semi Kasual ala Jay ENHYPEN
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Anabul Sering Garuk? Ini 5 Sampo Kucing Ampuh Basmi Kutu dan Jamur
Terkini
-
Capek Hadapi Teman Pasif Agresif? Ini Cara Menghadapinya Tanpa Ikut Meledak
-
Kreator Pastikan Manga Kaoru Hana wa Rin to Saku Tamat Sekitar 2 Tahun Lagi
-
Showrunner Ryan Condal Konfirmasi House of the Dragon Berakhir di Season 4
-
Teaser Trailer Balas Budi Resmi Dirilis, Misi Balas Dendam Penuh Tawa
-
Pindah Agensi, Mees Hilgers Bisa Akhiri Perang Dingin dengan FC Twente?