Saat sedang asik-asiknya belanja, ternyata kamu tidak sengaja bertemu kembali dengan mantan. Apa yang akan kamu lakukan dalam kondisi tersebut?
Mengabaikannya seakan-akan tidak pernah mengenalnya atau masih berusaha menguatkan hati untuk menyapanya?
Beberapa orang tentunya memiliki respon yang berbeda-beda ketika bertemu dengan seseorang yang pernah menjalin hubungan dengan mereka. Namun, daripada salah tingkah dan tidak tahu harus berbuat apa, mungkin beberapa cara di bawah ini bisa membantu kamu ketika bertemu kembali dengan mantan.
1. Menanyakan kabar
Hal pertama ini merupakan pertanyaan mendasar saat kamu benar-benar tidak tahu harus berbuat apa ketika tidak sengaja bertemu dengan mantan.
Dengan menanyakan bagaimana kabarnya akan mengurangi momen awkward di antara kamu dan mantan pacar. Bahkan, kamu bisa menambahkan kata-kata misalnya “Kamu terlihat lebih sehat saat ini.”
2. Selalu tersenyum
Jangan menunjukkan raut wajah yang tidak menyenangkan atau bahkan terkesan sedih saat bertemu dengan mantan. Kamu harus tetap memasang senyum terbaikmu.
Ketika kamu tersenyum, maka hal itu akan membuat tubuhmu semakin rileks. Oleh karena itu, cobalah untuk selalu memasang wajah ceria dan tersenyum saat bertemu kembali dengan mantan.
3. Menghindari kontak mata
Ketika kamu melakukan kontak mata dengan seseorang, bahkan ketika orang tersebut merupakan mantan kamu, tidak jarang kamu akan merasa gugup.
Oleh karena itu, lakukan obrolan seperlunya saja dan usahakan untuk tidak melakukan kontak mata secara lama dengan sang mantan. Bisa jadi hal ini malah membuat mantanmu merasa bahwa kamu belum sepenuhnya move on dari dirinya.
4. Lemparkan obrolan lucu
Untuk mencairkan suasana, biasanya orang akan melemparkan candaan-candaan lucu. Hal ini juga bisa kamu lakukan.
Tujuannya adalah agar obrolan kalian tidak kaku dan suasana juga bisa menjadi lebih hangat. Namun, yang perlu diperhatikan adalah jangan sampai candaanmu membuat mantan tersinggung ya.
Itu dia keempat hal yang bisa kamu lakukan saat tidak sengaja bertemu dengan mantan di suatu tempat. Hal yang paling penting adalah, jangan pernah menyesali apa yang pernah terjadi, karena dari situ pula kamu bisa memetik sebuah pembelajaran menuju kedewasaan.
Baca Juga
-
Anti-Ketinggalan Sahur, Ini Dia 5 Cara yang Bisa Kamu Lakukan
-
Perempuan Wajib Tahu, Ini Dia 4 Tips PDKT agar Hubungan Kamu Bisa Sukses
-
Gampang Baper? 4 Rekomendasi Film Ini Bakal Bikin Kamu Nangis Kejer!
-
Inilah 4 Manfaat Es Krim Bagi Tubuh, Bisa Menurunkan Berat Badan Lho!
-
Berangkat Wajib Militer, Ini Dia 4 Fakta Unik Young K Day6
Artikel Terkait
Lifestyle
-
Xiaomi 16 Diprediksi Meluncur pada September 2025, Berikut Bocoran Spesifikasinya
-
Realme GT 7 dan Realme GT 7T Bakal Rilis 27 Mei 2025, Mana yang Terbaik?
-
4 Physical Sunscreen untuk Kulit Sensitif Dibawah 100 Ribu, Cegah Iritasi!
-
Daily Vibes! 4 Pilihan OOTD ala Jung Joon Won untuk Tampil Stand Out
-
4 Ide Padu Padan Soft Style Kim Hye In yang Bikin Penampilan Lebih Santai
Terkini
-
2 Nama yang Berpeluang Gantikan Denny Landzaat jika Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Ulasan Novel How to End A Love Story:Ketika Cinta Harus Bertemu Luka Lama
-
Alfredo Vera Masuk Nominasi Pelatih Terbaik Usai Selamatkan Madura United
-
Ulasan Buku Finding My Bread, Kisah si Alergi Gluten Membuat Toko Roti
-
Kim Soo-hyun Terancam Digugat Rp70 Miliar Imbas Pembatalan Fan Meeting