Scroll untuk membaca artikel
Munirah | Riva Khodijah
Ilustrasi pria lihat HP. (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Sebagai istri, pasti senang, dong, kalau suami selalu rindu dan kangen? Nah, berikut ini ada beberapa hal simpel yang bisa jadi pertanda kalau si dia sedang merindukanmu, lho. Yuk, simak!

1. Mengunggah foto berdua di media sosial

Media sosial memang digunakan siapa saja. Nggak hanya kaum hawa, tapi juga para pria. Dan bila tiba-tiba suami yang tak begitu aktif di medsos, kemudian mengunggah foto kalian berdua, disertai dengan kata-kata romantis, hal itu bisa jadi pertanda kalau dia kangen!

2. Ia jadi sering menelepon

Ingat, nggak, waktu kalian masih masa pendekatan dan masa pacaran dulu? Pasti nggak lepas dari HP, kan? Entah itu menelepon atau berkirim pesan.

Nah, hal ini juga akan dilakukan oleh suami kalau dia sedang merindukanmu. Mendengar suaramu, sudah jadi pelipur hati tersendiri.

3. Mengirimi kamu pesan lucu

Cara lain untuk menumpahkan kerinduan yang dapat dilakuan oleh pasangan, adalah dengan mengirimkan pesan lucu. Hal ini menandakan, selalu ada kamu dalam benaknya.

Sehingga, ketika melihat ada gambar atau pesan yang lucu, ia segera mengiriminya ke kamu. Setidaknya, dia jadi tahu bahwa setelah melihat pesan tersebut, kamu bakal tersenyum atau tertawa.

4. Memberimu surprise

Suami juga bisa mengungkapkan rasa kangennya lewat kejutan yang nggak kamu sangka-sangka. Misalnya, kalian sedang terpisah akibat tugas kerja. Nah, tanpa bilang dulu, dia memesankan makan malam ke kantormu. Sweet banget, kan?

5. Sengaja ambil cuti untuk liburan bersamamu

Tugas kerja yang menumpuk, apalagi jika hampir selalu lembur, otomatis waktu untuk dihabiskan hanya berdua saja jadi berkurang. Dan tanda kalau dia kangen, yakni dengan sengaja mengambil cuti yang tujuannya untuk melakukan quality time berdua denganmu.

6. Sangat cepat dalam membalas pesanmu

Bisa jadi, ketika kamu mengirim pesan untuknya, dia memang sedang pegang HP dan berniat untuk menghubungimu. Eh, memang mungkin ada kontak batin, tiba-tiba kamu mengirim pesan. Makanya, dia yang biasanya membalas pesan butuh waktu lama, tiba-tiba jadi cepat sekali meresponsnya.

Gimana, apakah suami sering menunjukkan tanda-tanda tadi?

Riva Khodijah