Ketidaksetiaan dapat memusnahkan kepercayaan pada pasangan. Bahkan bisa merusak hubungan asmara yang telah lama bertahan. Namun, isu perselingkuhan bukan lagi barang baru dan kerap kali terdengar.
Ternyata, selingkuh tidak hanya terjadi karena hubungan yang menyedihkan. Ada banyak hal lain yang menyebabkan orang memilih selingkuh, antara lain:
1. Memiliki Keinginan yang Berbeda
Penyebab pertama yakni perbedaan keinginan. Poin yang lazim biasanya seputar fantasi seksual. Terkadang beberapa pasangan merasa tidak nyaman dengan fantasi seksual mereka satu sama lain. Mereka tidak dapat memuaskan kebutuhan seksual, sehingga mencari orang lainnya. Hal itu terlepas dari apakah mereka bahagia atau tidak dalam hubungan asmara. Namun, alasan nafsu kerap menjadi penyebab utama perselingkuhan.
2. Merasa Diabaikan
Merasa diabaikan adalah pembenaran khas mengapa akhirnya memilih selingkuh dari pasangan. Ada orang yang sangat ingin mendapatkan perhatian dari pasangan, tapi seiring berjalannya waktu malah merasa tidak dihargai keberadaannya. Hal itulah yang membuat mereka bertindak dan berselingkuh dari pasangan.
3. Tidak Memiliki Kejelasan dalam Hubungan
Ketika tidak memiliki kejelasan dalam hubungan, sebagian orang berpaling mencari selingkuhan, walaupun ia memiliki pasangan. Biasanya kejadian ini terjadi di fase-fase kritis, saat hendak menikah.
4. Keragu-raguan
Ketika sepasang kekasih masih ragu dalam menjalani hubungan asmara, biasanya akan terbesit pikiran untuk selingkuh saja. Sebab, mereka belum memahahi emosi secara baik. Selain itu, tidak tertanam rasa kepercayaan pada pasangan yang akhirnya berbuntut pada perselingkuhan.
5. Mencari Kebahagian Duniawi
Orang-orang bahagia akan terus mencari cara untuk memuaskan dahaga akan sensasi dalam hidup. Mereka terus-menerus mencari kegembiraan dalam kehidupan duniawi, sehingga memilih selingkuh dari pasangan, sebagai alternatif mencari kebahagiaan.
Nah, itulah lima alasan seseorang memilih selingkuh. Jika pasangan kamu melakukannya, jangan dibalas selingkuh balik. Kamu bisa minta putus apabila sudah tidak kuat!
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
Lifestyle
-
5 Cleanser dengan Ekstrak Semangka untuk Wajah Bersih dan Glowing Alami
-
5 Pilihan Sepatu Slip On Anti Ribet untuk Gen Z yang Aktif, Desain Stylish!
-
4 Cleanser dengan Buah Peach, Ampuh Bersihkan Kotoran dan Bikin Kulit Cerah
-
4 Moisturizer Cream dengan Salmon DNA untuk Kulit Glowing dan Kenyal
-
Clean dan Timeless, Simak 4 Inspirasi OOTD Harian ala Lee Joon Hyuk
Terkini
-
Kenapa Harga RAM Mahal di 2026? Ini 4 Faktor Utama Penyebabnya
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
-
Menyoal Label Eksotis: Warisan Kolonial dalam Standar Kecantikan Modern
-
Ceu Surti: Suara Cempreng dari Kupitan
-
Buku If All the World Were: Refleksi Lembut Soal Kepergian Orang Terkasih