Lipstik memang dapat membuat penampilan wajah menjadi lebih menarik. Warna lipstik dapat mengurangi kesan pucat dan kusam. Saat ini. variasi warna lipstik sangat beraneka macam. Mulai dari jenis warna bold sampai soft diproduksi oleh brand- brand kosmetik ternama. Variasi bold dan soft pun memiliki banyak sekali tone warna.
Namun, tidak semua varian lipstick cocok dengan semua warna kulit. Pemilihan warna lipstik yang kurang tepat justru dapat membuat penampilan tidak maksimal. Sebab, efek warna lipstik tidak sesuai harapan.
Berikut panduan memilih lipstik sesuai warna kulit seperti dirangkum dari Maybelline New York:
1. Kulit kuning langsat
Buat kamu yang memiliki warna kulit kuning hangat, cocok menggunakan lipstik berwarna cerah. Kamu bisa memilih warna cokelat, merah bata, magenta, peach, oranye, dan plum. Ingatlah untuk selalu menyerasikan dengan warna kosmetik lain yang kamu pakai, seperti eyeshadow dan blush on.
2. Kulit gelap
Untuk kulit yang cenderung gelap, hindari lipstik dengan warna-warna bernuansa pastel. Sebab, itu bisa membuat kulit gelap terlihat semakin gelap dan juga pucat. Warna lipstik yang gelap seperti dark red, dark purple, dark brown atau burgundy akan memberi efek cerah pada tampilan wajah secara keseluruhan.
3. Kulit sawo matang
Agar wajah tidak tampak gelap atau kusam, kamu yang memiliki warna kulit sawo matang sebaiknya menghindari lipstik berwarna nude dan yang terlalu cerah. Kamu bisa memilih lipstik warna merah kecoklatan.
4. Kulit putih
Jenis kulit yang satu ini cocok dengan semua warna lipstik. Mulai dari warna bold ataupun soft. Kamu yang berkulit putih bisa mencoba warna peach, coklat sampai gold, bahkan juga biru. Walaupun begitu, kamu harus cermat memilih warna yang sesuai dengan acara.
Nah, itulah tips memilih warna lipstik sesuai warna kulit. Selain faktor warna kulit, kamu juga harus bisa menyesuaikan dengan tema makeup wajah secara keseluruhan, warna pakaian, dan jenis kegiatan yang akan dihadiri.
Dengan memilih warna lipstik yang tepat, tentu akan membuat makeup wajahmu secara keseluruhan tampak lebih baik. Kamu pun akan menjadi lebih yakin dan percaya diri dalam berpenampilan. Selamat memilih warna lipstik ya.
Tag
Baca Juga
-
3 Kesalahan saat Mengenakan Pakaian Baru di Tempat Kerja
-
3 Kebiasaan Buruk yang Membuat Meja Kerja Kamu Sering Berantakan
-
5 Tips Mengubah Hobi Membuat Buket Bunga Jadi Uang, Berani Coba?
-
3 Ide Hadiah untuk Seorang Backpacker, Pilih yang Praktis!
-
3 Macam Celebrity Worship, Jangan sampai Kebablasan Memuja!
Artikel Terkait
-
Jangan Ketinggalan! Promo Sociolla April 2025: Voucher, Gratis Ongkir, & Diskon Hingga 40%!
-
Stop Salah Shade! Ini 4 Foundation Terbaik untuk Pemilik Neutral Undertone
-
Transformasi Perempuan Dirias ala Arabian Look, Hasilnya Bikin Super Pangling
-
MUA Sulap Wajah Bertekstur Emak-emak Jadi Mulus dan Awet Muda, Ini Rahasianya
-
Tutorial Make Up Bold Niken Salindry: Hasil Cetar ala MUA Tanpa Produk Jutaan Rupiah
Lifestyle
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
-
Effortless dan Chic! Ini 4 Style Monokrom Pakai T-shirt ala Ling Ling Kwong
Terkini
-
Ki Hadjar Dewantara dalam Revitalisasi Kurikulum yang Relevan
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
-
Review Film Sacramento: Road Trip Absurd Penuh Makna
-
Sukses di Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto Diisukan Latih Skuad untuk Sea Games 2025?