Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Adira Putri Aliffa
Foto oleh Taryn Elliott dari Pexels https://www.pexels.com/id-id/foto/pria-dan-wanita-duduk-di-atas-batu-4390580/

Wanita adalah makhluk Tuhan paling istimewa. Hatinya sulit untuk ditaklukkan, jalan pikirannya juga sulit untuk ditebak, dan cintanya sulit untuk dimiliki. Tak jarang dari para pria membutuhkan perjuangan dan proses yang cukup menguras tenaga untuk bisa mengambil hati wanita yang dicintainya. Berbagai macam upaya pun diluncurkan, mulai dari senyuman sampai gombalan manis pria lakukan demi meluluhkan perasaan wanita incaran.

Namun, sayangnya tak semua wanita bisa luluh dengan itu semua. Ada beberapa wanita yang lebih menyukai pria dengan aksi mengagumkan, ada juga yang lebih menyukai pria keren yang cuek, ada juga yang menjadikan kata-kata sebagai standar pesona seorang pria, dan ada juga yang lainnya. Tergantung dari masing-masing pribadinya.

Semakin tinggi standar wanita yang ingin dimiliki, semakin tinggi juga usahanya, buddy. Sekarang tenang dulu, jangan insecure dulu sebelum memulai. Jika kamu pria yang ingin mengincar wanita untuk dijadikan pasangan. Yuk simak dulu 8 kelebihan yang bisa jadi daya tarik untuk menaklukkan hati wanita. Yang pastinya bisa membuat wanita memberikan hatinya tanpa diminta. Kelebihan ini pastinya bisa ditemukan di diri masing-masing pria atau jika tidak ada pastinya bisa diasah karena kepribadian yang baik itu pasti bisa dibentuk perlahan. Tak usah banyak basa-basi lagi, mari simak artikel ini sampai habis!

1. Bersikap Dewasa

Ilustrasi pria (Pexels.com)

"Tua itu pasti, sedangkan dewasa itu pilihan." sebuah pepatah lama yang seringkali terdengar di telinga manusia. Sikap dewasa adalah sikap istimewa yang harus dimiliki setiap orang, khususnya pria. Pria yang dewasa terlihat penuh dengan pesona bagi wanita. Hal itu dikarenakan kedewasaan selalu memunculkan berbagai perilaku yang membuat nyaman. Pria dewasa akan senantiasa dapat mengayomi, membimbing, dan memberi kasih sayang yang seharusnya pada wanita. Kedewasaan bisa dibentuk dengan memperbaiki kesalahan, bersikap tenang dalam menghadapi permasalahan, tak mudah marah, dan selalu ingin belajar menjadi pribadi yang lebih baik.

Coba introspeksi diri kamu, apakah kamu sudah cukup bersikap dewasa selama ini? Jika sudah pertahankan, jika belum yuk mulai bentuk pelan-pelan. Sebab kedewasaan bukan hanya merupakan daya tarik untuk menaklukkan hati wanita, tapi juga berperan penting dalam melangsungkan kehidupan. 

2. Memiliki Wawasan yang Luas

Ilustrasi pria sedang baca buku (Pexels.com)

Pengetahuan adalah senjata paling ampuh untuk melihat banyak hal dari berbagai sudut pandang. Di dunia yang semakin maju ini rasanya sayang jika kita tak memanfaatkannya untuk menambah pengetahuan. Luasnya pengetahuan dan wawasan ini ternyata juga bisa menjadi daya tarik untuk menaklukkan hati wanita. Kebanyakan dari wanita merasa ingin mendapatkan jawaban dari setiap pertanyaan yang dilontarkan. Maka dari itu, jika wanita ingin memilih teman hidup kebanyakan dari mereka memilih pria yang bisa membicarakan banyak hal. Ntah itu topik seputar kehidupan sehari-hari, sosial, kemanusiaan, kesehatan mental, politik, hukum, hal-hal unik, lucu, dan hal random lainnya. Untuk memperluas pengetahuan bisa dilatih dengan banyak membaca berita dan buku. 

3. Perhatian dan Peduli

Ilustrasi pria memberi hadiah (Pexels.com)

Tak heran lagi, perhatian dan kepeduliaan selalu diharapkan semua wanita di dunia ini. Walau kadang beberapa di antaranya tak pernah meminta perhatian itu, seorang pria harus bisa lebih memahami dan mengerti. Untuk membentuk sikap perhatian dan peduli yang tinggi bisa dengan menurunkan ego dan meningkatkan empati. Memahami kepribadian wanita juga perlu kamu lakukan agar bisa memberi perhatian yang pas untuknya.

4. Memiliki Pemikiran yang Indah dan Kritis

Ilustrasi pria menjelaskan (Pexels.com)

Dua hal in sebenarnya adalah hal yang harus ada dalam setiap individu. Bagi pria, kedua hal ini bisa sangat membantumu menaklukkan hati wanita. Pria yang memiliki pikiran yang indah dan kritis mampu menciptakan pesonanya secara lebih besar. Arti memiliki pikiran yang indah dan kritis tak jauh berbeda dari atau bahkan bisa dibilang bagian dari sikap dewasa. Kamu bisa melatih berpikir indah dan kritis dengan tidak mudah menghakimi orang lain, melihat masalah dari sudut pandang yang berbeda, tidak gampang marah, tidak memaksakan kehendak, analitis, adaptif, informatif, dan setiap kata yang diucapkan selalu memberi ketenangan bukan kebencian atau malah rasa risih.

5. Setia, Tanggung Jawab, dan Mandiri

Ilustrasi pria dan wanita (Pexels.com)

Ketiga sikap ini adalah sikap dasar yang sederhana, tapi masih sebagian pria saja yang melakukannya. Buktinya masih banyak pria yang mendua, meninggalkan wanita begitu saja, dan yang paling parah malah bergantung pada wanita alias tidak mandiri. Menjadi seorang pria haruslah bisa dipercaya ntah itu pada kesetiaannya, tanggung jawabnya juga sikap mandirinya. Untuk melatih itu semua, bisa dibentuk dari hal-hal kecil. Misal jika ingin membentuk kesetiaanmu, kamu bisa membentuk pemikiran bahwa jika kamu sudah memilih satu kamu akan mempertahankannya dan tak akan berpaling ke mana-mana. Jika ingin membentuk tanggung jawab kamu bisa membentuknya dengan bertanggungjawablah atas dirimu sendiri, pekerjaanmu, dan orang-orang di sekitarmu. Lalu jika kamu ingin membentuk kemandirian bisa dengan mempercayakan kemampuanmu untuk apapun itu tanpa menggantungkan diri berlebih pada orang lain.

6. Jago Public Speaking

Ilustrasi public speaker (Pexels.com)

Kelebihan yang satu ini juga sangat penting untuk menaklukkan hati wanita. Sebagian besar wanita lebih menyukai pria yang mampu mengungkapkan banyak hal yang ada di pikirannya tanpa rasa takut. Akan lebih keren lagi jika apa yang disampaikan itu adalah sesuatu yang sangat informatif, inspiratif juga motivatif. Yuk latih public speaking kamu, demi diri kamu sendiri saja dulu, demi pekerjaanmu, demi masa depanmu. Pasti dengan sendirinya wanita akan datang sendiri padamu.

7. Pekerja Keras dan Dermawan

Ilustrasi pria (Pexels.com)

Hidup ini adalah sebuah perjuangan yang harus terus dijalani dan diterjang dengan usaha. Sosok pria yang pekerja keras juga dermawan menjadi daya tarik tersendiri bagi wanita. Realistis saja, kita tak hanya bisa hidup dengan cinta, tapi kita juga perlu harta. Walau harta bukan segalanya, tetapi tanpa harta hidup akan terasa sengsara. Namun, tak perlu bergelimang harta sampai tak tahu cara menghabiskannya. Berkecukupan saja, tak perlu berlebihan. Jika kamu mendapatkan hasil dari kerja keras itu berbagilah terhadap sesama dan berikan sesuatu pada wanita. Maka itu akan benar-benar menaklukkan hatinya. Namun, jika berbagi, niat utamamu harus karena Tuhan ya, harus ikhlas dan tulus. Jangan hanya ingin menaklukkan hati wanita saja. Pasti wanita akan tahu dan mengerti ketulusanmu itu. Dijamin hatinya akan diberi untukmu. Semoga saja jika dia memang cinta. Kalau tidak ya tidak bisa dipaksa.

8. Percaya Diri

Ilustrasi pria (Pexels.com)

Kelebihan yang terakhir ini adalah kunci dari smeuanya. Tanpa percaya diri, kamu tidak akan bisa memulai untuk menaklukkan hati wanita. Jangan insecure dulu di awal! Masa menyerah duluan sebelum berjuang? Harusnya dimanfaatkan untuk mengasah kelebihan-kelebihan tadi dengan terus memperbarui dirimu menjadi versi yang lebih baik. Ingat kan ungkapan yang mengatakan bahwa jodoh adalah cerminan diri? Jika kamu terus berusaha menjadikan dirimu lebih baik maka jodohmu juga. Sekarang percaya akan dirimu dulu, fokus di jalanmu, perbaiki kesalahan-kesalahan yang menghambatmu maju, perjuangkan masa depanmu. Sehabis itu, secara otomatis wanita terbaik akan datang padamu. Ia akan memberikan hatinya dan kamu pun juga, tanpa saling meminta. Semangat! Semua memang sulit karena kalau semuanya itu gampang kita tak akan pernah tahu rasanya berjuang.

Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa dijadikan penyemangat! Sekian dan terima kasih sudah bertahan sampai di akhir tulisan. Sukses selalu untuk kalian!

Adira Putri Aliffa