Punya pasangan yang genit dan suka tebar pesona? Pastinya makan hati, kan? Bila kamu kesal dengan sikapnya, jangan didiamkan aja, lho.
Berikut akan dibahas beberapa tips menyikapi pasangan yang suka tebar pesona. Apa saja? Simak terus, yuk!
1. Bicaranya padanya dengan baik-baik
Ada orang yang genit karena watak, sehingga susah banget buat berubah dan diminta setia dengan jaga mata. Namun, ada pula yang melakukan tebar pesona disebabkan alasan tertentu, misalnya karena merasa bosan dengan hubungan asmara yang saat ini sedang kalian jalani.
Itulah sebabnya perlu ada komunikasi. Bicarakan baik-baik dengannya. Jelaskan kalau sikapnya itu telah melukai perasaanmu. Minta pula penjelasan kenapa dia bersikap seperti itu.
Kalau memang sudah watak, maka tergantung kamu, apakah betah menjalin hubungan asmara dengan pasangan yang genit? Kalau tidak, maka harus terima kenyataan kalau dia bukan pasangan yang tepat.
Akan tetapi, kalau memang itu dilakukan karena dia merasa jenuh dengan hubungan kalian, maka segera cari penyelesaian. Hubungan asmara kalian pun terselamatkan!
2. Buat dia merasa aman
Sikap genit juga bisa disebabkan rasa insecure yang dialami. Itulah sebabnya dia jadi sering tebar pesona. Saat melihat ada orang lain yang menanggapi, atau tertarik, hal itu bisa mendongkrak rasa percaya dirinya.
Untuk kasus ini, cobalah memberi rasa aman pada pasangan. Pastikan kalau dia benar-benar merasa dicintai olehmu, sehingga tidak lagi butuh validasi dari orang luar. Cukup dari pasangannya sendiri.
3. Tingkatkan quality time kalian berdua
Hal lain yang juga bisa kamu lakukan agar dia tidak lagi tebar pesona, adalah meningkatkan frekuensi kebersamaan kalian berdua. Boleh jadi, akhir-akhir ini kalian sama-sama sibuk, sehingga waktu bertemu sudah jarang.
4. Bersikap tegas
Bersikap genit atau tebar pesona, padahal dia sudah punya kamu sebagai pasangan bisa jadi sinyal kalau dia tidak respek atau tidak menganggap serius hubungan kalian berdua. Coba ingatkan dirinya kalau kamu tidak menoleransi sikap seperti itu.
Apabila dia tidak juga kunjung berubah, maka lebih baik lepaskan saja. Kamu layak, kok, mendapatkan pasangan yang berkomitmen dan setia.
Itu dia beberapa tips ketika mendapati pasangan yang senang tebar pesona. Jangan didiamkan, ya, karena harga dirimu bakal diinjak-injak olehnya.
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Bukan Pensiun, Narji Ungkap Alasan Sebenarnya di Balik Hobi Bertani
-
Tips Kelola Uang ala Xaviera Putri Meski Budget Pas-pasan
-
5 Fakta Unik Nasi Tumpang Lethok, Kuliner Klaten yang Bikin Ketagihan
-
Jangan Asal Cuci! Pahami Arti Simbol di Label Baju Jadi Rahasia Pakaian Awet
Terkini
-
Perjalanan 15 Tahun Mengabdi di SD Negeri Dayuharjo
-
Mercusuar Cafe & Resto: Spot Foto Magical ala Negeri Dongeng di Bandung!
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam