Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Muhamad Firdaus | Shafira Candra Dewi
Ilustrasi ibu dan anak.[Pixabay/shafiracede]

Banyak yang mengindentikkan bahwa anak yang dekat dengan ibunya adalah anak mama, anak manja atau lain sebagainya. Tetapi kedekatan anak dan ibu membawa dampak baik bagi sang anak. Anak akan tumbuh menjadi sosok penyayang karena dia tidak pernah kekurangan kasih sayang. Kedekatan ibu dan anak juga memiliki arti tersendiri, berikut ulasannya:

1. Ikatan batin

Ketika sang anak jauh merantau ke luar kota untuk menimba ilmu ataupun bekerja, kedekatan antara anak dan sang ibu dapat dirasakan melalui ikatan batin. Bahkan ketika jauh sekalipun, ibu dapat memiliki ikatan batin yang kuat seperti saat anak tersebut sedang sedih dan rindu dengan ibunya. Hal ini yang dinamakan kedekatan yang bersifat melekat pada diri anak dan juga sang ibu.

2. Teman curhat

Anak yang memiliki kedekatan mendalam dengan sang ibu tidak segan-segan menjadikan ibunya sebagai teman curhat. Bahkan dalam urusan percintaan sang anak akan menceritakan segalanya pada sang ibu. Seorang ibu yang telah lebih dulu berpengalaman pasti akan menanggapi urusan asmara anaknya itu. Tak jarang seorang ibu tidak setuju anaknya bersanding dengan seseorang yang dicintainya dikarenakan beberapa pertimbangan yang dimiliki sang ibu. Namun, sekali cocok sang ibu pasti akan langsung memberikan restu.

3. Panutan

Semua pasti setuju bahwa orang tua merupakan panutan dan teladan bagi anak dalam hal berbicara dan berperilaku. Utamanya seorang ibu yang memiliki peran sentral dalam mendidik anak-anaknya maka ia harus memberikan contoh yang baik untuk anak-anaknya. Kedekatan anak dan ibu juga berarti sang anak menjadikan ibunya sebagai panutan dalam hidupnya. Hal ini juga dapat berdampak pada attitude sang anak yang bercermin dari seorang ibu. Jika anak sejak kecil dididik dengan keras, maka kedepannya ia menjadi pribadi yang keras pula. Berbeda dengan seorang anak yang sejak kecil dididik menggunakan hati, maka sang anak akan memiliki kepribadian yang baik.

Sekian tiga arti kedekatan anak dan sang ibu. Setelah membaca ulasan diatas diharapkan kita akan semakin menyayangi kedua orang tua kita terutama ibu yang telah susah payah melahirkan serta mendidik kita dari kecil hingga sebesar sekarang. Selagi mereka masih ada, jangan pernah mengecewakan mereka. Selalu berikan yang terbaik bagi ibu dan ayah karena kamu adalah masa depan mereka di masa depan.

Shafira Candra Dewi