Pola pikir merupakan acuan seseorang untuk berperilaku atau mengambil tindakan. Setiap hal yang kita pikirkan dan dipercayai oleh diri sendiri, tentu dapat berpengaruh terhadap kehidupan kita. Pola pikir negatif dapat berdampak terhadap ketahanan mental ketika menghadapi permasalahan.
Sebenarnya, kita membutuhkan pola pikir yang yang terbuka supaya bisa menghadapi permasalahan sebagai tantangan yang harus dihadapi dan dilalui. Sehingga, mental kita pun dapat tangguh ketika menghadapi permasalahan. Nah, inilah empat pola pikir yang perlu kamu hindari agar mentalmu enggak gampang down.
1. Tidak percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki diri sendiri
Seseorang yang mempunyai kepercayaan diri yang baik justru akan lebih cepat beradaptasi terhadap tekanan yang menimpanya. Sebab, mereka memiliki pola pikir bahwa dapat menghadapi semua itu dengan kemampuan yang dimiliki diri sendiri.
Secara tidak langsung akan memberikan efek positif dalam melalui permasalahan tersebut. Namun, hal ini berbanding terbalik dengan orang yang tidak percaya diri. Karena mereka merasa bahwa apa yang sedang dihadapinya akan sulit dilalui, takut gagal, hingga tidak percaya terhadap kemampuan diri sendiri.
2. Terlalu takut gagal
Sebenarnya, kegagalan tidak perlu kamu takutkan. Sebab, kegagalan merupakan proses yang perlu dilalui menuju kesuksesan. Kalau kamu takut gagal, sama saja akan kehilangan kesempatan yang datang padamu.
Bagaimanapun juga, kegagalan tidak melulu ditandai dengan hal yang negatif, lho. Dibalik kegagalan, pasti ada sisi positif yang dapat dijadikan bahan pembelajaran. Sehingga, ke depannya tidak mengulangi kesalahan yang sama.
3. Meyakini bahwa skill adalah kemampuan bawaan sejak dilahirkan
Pola pikir ini justru membuat kita tidak berkembang. Sebab, akan ada perasaan malas untuk belajar sesuatu hal baru. Sehingga, menganggap bahwa tidak ada gunanya untuk memulai kemampuan baru yang bukan keahlian yang dimiliki sejak kecil.
Padahal, kemampuan itu bukan bawaan dari lahir yang sifatnya permanen, ya. Sebab, untuk memperoleh kita perlu berlatih dengan keras hingga benar-benar mahir. Walaupun setiap orang memiliki bakat dalam dirinya masing-masing, tetap saja akan luntur jika tidak pernah untuk dilatih.
4. Selalu bersikap pesimis
Seseorang yang pesimis selalu saja berpikir bahwa apa yang dia kerjakan akan berujung kegagalan. Hal ini terjadi karena ada tekanan dan rasa cemas yang berlebihan dalam melakukan hal apapun. Sebab, yang dipikrkan hanya kemungkinan buruknya saja.
Padahal, itu belum tentu akan benar-benar terjadi ke depannya. Maka dari itu, kamu perlu bersikap tenang dan memiliki kepercayaan bahwa apa yang dikerjakan adalah yang terbaik.
Demikianlah empat pola pikir yang membuat mentalmu kerap down dan harus dihindari. Mental tangguh perlu kita miliki agar dapat menghadapi permasalahan yang datang pada kehidupan kita. Sehingga, kita bisa lebih tahan banting dengan segala cobaan dan memiliki pendirian yang kuat.
Baca Juga
-
3 Alasan Orang Selingkuh dalam Hubungan yang Perlu Kamu Ketahui
-
5 Cara Bijak untuk Menerima Fakta Bahwa Cinta Tak Selalu Berbalas
-
5 Kelebihan dan Kekurangan Punya Pacar yang Romantis!
-
5 Hal Buruk Jika Terlalu Bersikap Baik dengan Pasangan
-
4 Kesulitan yang Suka Dialami oleh para Pegawai Kontrak, Pernah Merasakan?
Artikel Terkait
-
Menggali Makna Kehidupan dalam Buku Seni Tinggal di Bumi Karya Farah Qoonita
-
Ulasan Buku Bersyukur Tanpa Libur: Belajar Menerima Apa yang Kita Miliki
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!
-
Ulasan Buku Titik Menuju Dewasa: Panduan dari Remaja Menuju Dewasa
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar