Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | Rizki Putra
Ilustrasi bercermin (pexels.com/AndreaPiacquadio)

Pola pikir merupakan acuan seseorang untuk berperilaku atau mengambil tindakan. Setiap hal yang kita pikirkan dan dipercayai oleh diri sendiri, tentu dapat berpengaruh terhadap kehidupan kita. Pola pikir negatif dapat berdampak terhadap ketahanan mental ketika menghadapi permasalahan.

Sebenarnya, kita membutuhkan pola pikir yang yang terbuka supaya bisa menghadapi permasalahan sebagai tantangan yang harus dihadapi dan dilalui. Sehingga, mental kita pun dapat tangguh ketika menghadapi permasalahan. Nah, inilah empat pola pikir yang perlu kamu hindari agar mentalmu enggak gampang down.

1. Tidak percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki diri sendiri

Seseorang yang mempunyai kepercayaan diri yang baik justru akan lebih cepat beradaptasi terhadap tekanan yang menimpanya. Sebab, mereka memiliki pola pikir bahwa dapat menghadapi semua itu dengan kemampuan yang dimiliki diri sendiri.

Secara tidak langsung akan memberikan efek positif dalam melalui permasalahan tersebut. Namun, hal ini berbanding terbalik dengan orang yang tidak percaya diri. Karena mereka merasa bahwa apa yang sedang dihadapinya akan sulit dilalui, takut gagal, hingga tidak percaya terhadap kemampuan diri sendiri.

2. Terlalu takut gagal

Sebenarnya, kegagalan tidak perlu kamu takutkan. Sebab, kegagalan merupakan proses yang perlu dilalui menuju kesuksesan. Kalau kamu takut gagal, sama saja akan kehilangan kesempatan yang datang padamu.

Bagaimanapun juga, kegagalan tidak melulu ditandai dengan hal yang negatif, lho. Dibalik kegagalan, pasti ada sisi positif yang dapat dijadikan bahan pembelajaran. Sehingga, ke depannya tidak mengulangi kesalahan yang sama.

3. Meyakini bahwa skill adalah kemampuan bawaan sejak dilahirkan

Pola pikir ini justru membuat kita tidak berkembang. Sebab, akan ada perasaan malas untuk belajar sesuatu hal baru. Sehingga, menganggap bahwa tidak ada gunanya untuk memulai kemampuan baru yang bukan keahlian yang dimiliki sejak kecil.

Padahal, kemampuan itu bukan bawaan dari lahir yang sifatnya permanen, ya. Sebab, untuk memperoleh kita perlu berlatih dengan keras hingga benar-benar mahir. Walaupun setiap orang memiliki bakat dalam dirinya masing-masing, tetap saja akan luntur jika tidak pernah untuk dilatih.

4. Selalu bersikap pesimis

Seseorang yang pesimis selalu saja berpikir bahwa apa yang dia kerjakan akan berujung kegagalan. Hal ini terjadi karena ada tekanan dan rasa cemas yang berlebihan dalam melakukan hal apapun. Sebab, yang dipikrkan hanya kemungkinan buruknya saja.

Padahal, itu belum tentu akan benar-benar terjadi ke depannya. Maka dari itu, kamu perlu bersikap tenang dan memiliki kepercayaan bahwa apa yang dikerjakan adalah yang terbaik.

Demikianlah empat pola pikir yang membuat mentalmu kerap down dan harus dihindari. Mental tangguh perlu kita miliki agar dapat menghadapi permasalahan yang datang pada kehidupan kita. Sehingga, kita bisa lebih tahan banting dengan segala cobaan dan memiliki pendirian yang kuat.

Rizki Putra