Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Lintang Larissya
Potret SEVENTEEN. (instagram/saythename_17)

SEVENTEEN merupakan boy band asal Korea Selatan. Grup yang beranggotakan 13 member itu membagikan rekomendasi beberapa makanan Seoul yang wajib kamu cicipi jika berkunjung ke Korea Selatan khususnya Seoul. 

Menyadur Koreaboo, SEVENTTEN berbagi dengan penggemar melalui kanal YouTube Buzz Feed Video 'Plans Their Perfect day in Seoul', termasuk berkuliner. Berikut lima makanan khas Seoul yang wajib masuk ke dalam list kuliner jika mengunjungi Korea Selatan ala SEVENTEEN.

1. Tteokbokki

Makanan Seoul yang Wajib Kamu Coba Rekomendasi SEVENTEEN. (wikipedia)

Siapa yang tidak tahu makanan satu ini? Sering terlihat di drama Korea, ini merupakan salah satu makanan wajib masyarakat Negeri Gingseng, termasuk para anggota SEVENTEEN, nih.

Tteokbokki adalah hidangan dari tepung beras yang dimasak dalam bumbu gochujang yang pedas dan manis.  Mingyu merekomendasikan grobak makanan di lorong Dongdaemun untuk mendapatkan tteokbokki lezat. 

Sementara anggota lain juga menambahkan cerita lucu saat masa trainee mereka, DK, Jeonghan, dan Jun mencari tteokbokki lezat di Dongdaemun. Tteokbokki itu sangan pedas, sampai-sampai membuat Jun kewalahan.

Apabila kamu tidak suka pedas, Wonwoo memberikan rekomendasi menu lain yaitu jajang tteokbokki dan rose tteokbokki.

2. Dakbal

Makanan Seoul yang Wajib Kamu Coba Rekomendasi SEVENTEEN. (pixabay)

Menu selanjutnya yang direkomendasikan Mingyu adalah dakbal tteokbokki atau tteokbokki dan ceker ayam di area Sindang.

Dakbal merupakan camilan pendamping makanan utama atau saat sedang minum alkohol. Biasanya dakbal bercita rasa pedas dan gurih yang bersatu dengan ceker yang empuk.

3. Rice Ball

Makanan Seoul yang Wajib Kamu Coba Rekomendasi SEVENTEEN. (pixabay)

Selanjutnya ada rice ball atau nasi bungkus yang lezat.  Joshua menjelaskan cara terbaik untuk menyantapnya. Dia mengatakan banyak restoran Korea mencampur sisa sup atau saus dengan bola-bola nasi untuk mendapatkan sup lezat yang disebut dengan gamjatang.

Pembuatan rice ball ini sangat mudah dan praktis hanya menggunakan nasi, nori kering, kecap asin, minyak wijen, dan biji wijen sebagai garnish.

4. Dalgona

Makanan Seoul yang Wajib Kamu Coba Rekomendasi SEVENTEEN. (unsplash)

Permen manis yang mulai populer sejak muncul di serial Netflix ‘Squid Game’ menjadi rekomendasi makanan selajutnya dari SEVENTEEN. Hoshi merekomendasikan dalgona yang biasanya ditemui di depan sekolah. Dalgona terbuat dari gula dengan campuran sedikit baking soda. Dalgoan sendiri memiliki rasa manis.

5. Burger

Makanan Seoul yang Wajib Kamu Coba Rekomendasi SEVENTEEN. (unsplash)

Untuk makanan terakhir yang bisa kamu coba di Seoul, Vernon menyarankan untuk menjajal burger ala Seoul. Burger ini memiliki rasa luar biasa jika dinikmati bersama dengan milkshake.

 Meskipun burger merupakan makanan yang sudah mendunia, Jeonghan tetap merekomendasikan untuk menjajal burger Seoul untuk mendapakan pengalaman dan cita rasa yang berbeda.

Itu dia lima rekomendasi makanan yang bisa kamu cicipi saat di Seoul oleh boyband SEVENTEEN. Berani coba?

Lintang Larissya