Dalam menjalani kehidupan, akan ada satu titik di mana kamu merasa semangatmu sedikit terkuras. Ada banyak hal yang memengaruhi hal tersebut untuk terjadi.
Bisa saja kamu terlalu banyak menghabiskan energi, kurang istirahat, dan terpengaruh lingkungan sekitar yang negatif.
Sebenarnya perasaan hilang semangat itu wajar untuk dirasakan setiap orang. Sebab hampir semua orang pasti pernah merasakannya.
Bila kamu sedang merasa kurang semangat dan motivasi, tak ada salahnya tuk coba lakukan beberapa hal ini.
Berikut 6 hal mengatasi kurang semangat:
1. Berhenti Bermain Media Sosial
Terkadang media sosial jadi sumber permasalahan mental. Bisa saja seseorang kehilangan waktu produktivitasnya karena terlalu banyak berselancar di media sosial yang tak membawa pengaruh positif untuknya. Bisa juga seseorang cenderung membanding-bandingkan pencapaian dirinya dengan pencapaian orang lain sampai merasa insecure.
Lalu rasa insecure tersebut membuatmu kehilangan kepercayaan diri dan semangat menggapai mimpi di jalanmu sendiri. Sehingga produktivitasmu bisa menurun dan semuanya terasa kacau. Bila kamu sedang kehilangan semangat, tak ada salahnya untuk puasa membuka media sosial dalam beberapa waktu ya.
Atau bila tak ingin sepenuhnya puasa media sosial kamu bisa memilah konten-konten yang bermanfaat dan mendukung produktivitasmu. Jadi, hal tersebut dapat berdampak baik untuk meningkatkan semangatmu.
2. Bersosialisasi dengan Orang Baru
Berbicara dengan orang baru bisa membuatmu mendapatkan banyak sudut pandang baru dan pembelajaran hidup yang baru. Diharapkan dari hal tersebut kamu bisa meningkatkan semangatmu dalam menjalani hidup dan kembali menemukan dirimu yang sebelumnya pernah hilang.
3. Menulis
Menulis selalu menjadi sarana penyalur berbagai macam emosi. Baik itu emosi yang membahagiakan, menyedihkan, mengecewakan, dan bahkan membingungkan. Dengan mengungkapkan emosi-emosi tersebut tentunya kamu akan merasa lega.
Kamu bisa menulis apa yang sedang kamu pikirkan akhir-akhir ini, kegelisahanmu, keresahanmu, bahkan kamu juga bisa menulis sebuah quote yang bisa membuatmu semangat.
4. Merenung
Dari merenung kamu juga bisa mendapat banyak hal-hal yang membuatmu merasa lebih baik. Kamu bisa lebih mengenal dirimu sendiri lewat merenung, Kamu bisa lebih punya waktu untuk memahami dirimu dan emosi yang sedang kamu rasakan. Sehingga kamu bisa menemukan solusi untuk meningkatkan motivasi.
5. Berpergian
Berjalan kaki atau naik motor melihat pepohonan yang hijau, kendaraan bermotor yang berlalu-lalang, atau orang-orang yang berada di jalan bisa memberikan ketenangan bagi jiwamu yang merasa kurang semangat.
Bisa saja kurangnya motivasi yang kamu rasakan itu tercipta karena kamu suntuk dan jenuh melakukan sesuatu. Jadi, tak ada salahnya kan untuk berpergian?
6. Tidur
Bisa saja perasaan kurang motivasi yang kamu rasakan terjadi karena kelelahan. Sehingga kelelahan tersebut membuatmu lupa akan tujuanmu menjalani hidup, semangatmu pun berkurang.
Bila kamu merasa kurang motivasi, kamu bisa tidur sejenak untuk mengumpulkan kembali energi positifmu.
Itu dia tadi 6 hal yang bisa kamu lakukan saat sedang kurang motivasi dan semangat. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
3 Hal yang Buat Banyak Orang Kagum, Ramah Perlu tapi Bukan Nomor Satu!
-
5 Hal yang Sebaiknya Tidak Kamu Lakukan Setelah Bangun Tidur
-
3 Alasan Mengapa Kamu Tidak Perlu Terlalu Meratapi Kepergian Seseorang
-
Suka Fotografi? Simak 3 Cara Terkini Tuk Jadikan Hasil Fotomu Gudang Cuan!
-
3 Cara Brilian yang Bisa Buatmu Berkembang Lewat Menonton Film
Artikel Terkait
-
Tips Mengatasi Rasa Canggung Ketemu Mantan
-
Cuma Modal Susu Cair! Bikin Masker Ajaib Bersihkan Pori-Pori, Wajah Jadi Glowing Alami
-
7 Tanaman Obat untuk Keputihan pada Wanita yang Terbukti Ampuh
-
Tips Mengembalikan Semangat Bekerja Usai Libur Lebaran
-
Jangan Biarkan Post-Holiday Blues Merusak Produktivitas, Ini Cara Jitu Mengatasinya
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me