Menjadi menantu idaman menjadi suatu hal yang diinginkan oleh kebanyakan wanita. Sehingga tak sedikit wanita berlomba-lomba untuk mendapatkan hati keluarga pasangannya. Sayangnya, sekarang ini cantik saja tidak cukup. Sebab semakin bertambahnya usia, kecantikan pun akan semakin memudar, bukan? Untuk itu kamu juga perlu meningkatkan kualitas diri. Setidaknya kelima hal ini perlu kamu miliki untuk mendapatkan predikat sebagai calon menantu idaman.
Berikut ini 5 kriteria calon menantu idaman.
1. Pintar Memasak
Menjadi wanita yang pintar memasak untuk keluarga adalah salah satu kriteria calon menantu idaman yang harus ada pada dirimu. Kamu harus pastikan bahwa masakanmu tidak akan ada duanya. Pastinya kamu tidak ingin kan kalau nantinya suami dan anak-anakmu membeli makanan instan? Karenanya walaupun hal ini cukup sulit, kamu harus tetap berusaha. Setidaknya, kamu tak akan membiarkan keluarga pasanganmu menghabiskan uangnya untuk membeli makanan di luar.
2. Menjadi Wanita yang Sabar
Kamu harus menjadi pribadi yang lebih sabar dalam menghadapi apapun. Karena tidak menutup kemungkinan dalam berumah tangga nanti kamu akan mendapatkan suatu ujian. Pada saat itulah peranmu sebagai wanita yang sabar sangat dibutuhkan untuk menenangkan suasana ‘panas’ dalam rumah tanggamu. Oleh sebab itulah sikap sabar ini seharusnya sudah ada pada dirimu sejak dini! Dan tunjukkan pada keluarga pasanganmu bahwa kamu sangat layak menjadi calon menantu idaman mereka.
3. Kamu Berkepribadian Ramah dan Sopan
Bersikap ramah terhadap siapapun akan membuatmu terlihat anggun, apalagi jika ditambah dengan sikapmu yang sopan. Siapa pun yang melihat kamu dengan dua kepribadian ini pasti akan terkesima. Dan tentunya hal tersebut berpengaruh baik untuk hubunganmu, bukan? Kedua sikap ini bahkan akan menambah pesonamu di hadapan banyak orang, termasuk keluarga pasangan!
4. Tidak Banyak Menuntut
Untuk menjadi wanita yang baik, kamu harus membiasakan diri untuk menerima keadaan pasanganmu dari sekarang. Bagaimana pun kamu harus menghindari sikap menuntut yang berlebihan sebab ini akan berdampak tidak baik dalam hubungan yang sedang dijalin. Menjadi wanita yang selalu menerima keadaan pasangan pastinya akan membuatmu dikagumi oleh pasanganmu maupun keluarganya. Hal ini yang membuat banyak orang mudah menerima kehadiranmu di tengah-tengah mereka.
5. Bisa Merawat Orang Tua
Setiap orang tua pastinya menginginkan calon menantu yang telaten dalam merawatnya. Untuk itu kamu harus menunjukkan perhatianmu yang tulus kepada mereka. Tunjukan pada keluarga pasangan bahwa kamu memiliki kepedulian yang tinggi. Dan jangan lupa untuk menciptakan kesan hangat pada keluarganya setiap kali kalian bertemu.
Apakah kamu siap memenuhi beberapa kriteria ini? Meskipun kamu ingin menjadi menantu idaman yang disayang oleh keluarga pasangan, tetapi sebaiknya kamu tetap menjadi diri sendiri, ya!
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Silsilah Keluarga Renata Kusmanto Istri Fachri Albar
-
5 Mobil Keluarga Murah, Harga Cuma Rp 100 Jutaan Terbaik April 2025
-
Ketika Loyalitas Karyawan Tidak Dibalas dengan Kemanusiaan
-
Sebelum Gegabah Beli Nmax: Intip Dulu 5 Mobil Bekas untuk Keluarga Harga Rp 50 Jutaan
-
Kisah Manis Keluarga di Novel 'Rahasia Keluarga dan Cerita-Cerita Lainnya'
Lifestyle
-
Tren Kesenjangan Sosial di TikTok: Lucu, Tapi Bikin Mikir
-
Kisah Mang Adi dari Busa Pustaka: Melawan Ketimpangan Akses Terhadap Buku dan Literasi di Indonesia
-
Gen Z Wajib Intip, Ini 4 OOTD Keren ala Park Ji Hu yang Sederhana tapi Standout!
-
Hangout hingga Semi Formal Style, Intip 4 OOTD Kekinian ala Cho Yi Hyun!
-
4 Inspirasi Tampilan Sehari-hari ala Kwon Yuri SNSD, Minimalis dan Stylish!
Terkini
-
Dapatkan Pujian Tinggi dari FIFA, Apa Sih Kelebihan dari Evandra Florasta saat Ini?
-
Cyrus Margono Kian Dekat ke Timnas Indonesia, 3 Nama Kiper Ini Bisa Tersingkir!
-
My Stupid Boss Versi Animasi: Ketika Bos Nyebelin Eksis Lagi
-
Kentongan Pukul Sepuluh dan Langkah Awal Menuju Kampus Tangguh Bencana di UMJ
-
Kevin Diks Terancam Absen, 3 Pemain Ini Bisa Gantikan Posisinya di Timnas