Salah satu sumber stres yang dihadapi seseorang setiap harinya adalah pekerjaan di kantor. Sayangnya, jika stres ini dibiarkan saja, maka akan berpengaruh terhadap performa kerja. Yakni, dapat menurunkan produktivitas.
Ada beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi stres di kantor. Apa saja itu? Berikut tips mengatasi stres di kantor agar tetap produktif.
1. Istirahat sejenak
Jika pekerjaan terasa sudah sangat membuatmu tertekan, maka jangan dipaksakan. Cobalah istirahat sejenak. Kamu bisa lakukan latihan pernapasan, atau berjalan sebentar dari meja kerja. Saat pikiran sudah kembali jernih, kamu bisa melanjutkan pekerjaan lagi.
2. Hindari gaya hidup yang bisa memperparah stres
Saat stres, ada sebagian orang cenderung melampiaskannya pada gaya hidup tak sehat. Misalnya saja, dengan merokok, mengonsumsi makanan dan minuman manis, mengonsumsi makanan berlemak, atau makan banyak. Padahal, itu semua malah menyebabkan kondisi tubuh, termasuk kondisi otak gak fit.
Saat kondisi otak kurang fit, kamu malah akan rentan mengalami stres. Sehingga siklus itu terus berulang.
3. Olahraga rutin
Ada banyak manfaat olahraga yang bisa kamu dapatkan, salah satunya untuk meminimalkan stres. Olahraga rutin akan memperlancar peredaran darah, termasuk peredaran darah ke otak. Dengan demikian, kesehatan otakmu terjaga, jadinya gak gampang stres.
Selain itu, olahraga melatihmu untuk berkonsentrasi terhadap gerakan, sehingga pikiran jadi fokus. Tak hanya itu, melakukan olahraga rutin juga bisa meningkatkan suasana hati, lho!
4. Menerapkan work-life balance
Ketidakseimbangan antara waktu kerja dan istirahat juga dapat membuat kamu rentan stres di kantor. Akibatnya, pekerjaanmu jadi terganggu. Tugas yang harusnya bisa diselesaikan dengan cepat jadi membutuhkan waktu lebih lama.
Untuk itu, cobalah menerapkan work-life balance. Pastikan kamu mendapat istirahat yang cukup, sehingga performa kerjamu selalu maksimal.
5. Berpikir positif
Hal lain yang dapat menyebabkan stres, yakni kamu mudah sekali berpikir negatif. Cobalah untuk melatih diri melihat sisi positif dalam hidup. Ini bisa kamu lakukan misalnya dengan melatih rasa syukur. Dengan syukur, kendati mendapati situasi yang tak menyenangkan, kamu hanya fokus ke sana. Tapi masih bisa melihat banyak hal menyenangkan yang patut kamu syukuri.
Itu dia beberapa tips mengatasi stres di kantor. Semoga membantu!
Tag
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Pekerjaan Romeo Ayah Nathan Tjoe-A-On, Parasnya Bikin Netizen Salfok
-
Tiko Anak Ibu Eny Tolak Pekerjaan Bergaji Besar, Alasannya Bikin Salut: Mental Orang Kaya
-
Benarkah Gen Z Tak Bisa Kerja dengan Baik?
-
Royhan Akbar Anak Mahfud MD Kerja Apa? Maharnya saat Nikahi Putri TGB Fantastis
-
Minum Cokelat Panas dan Teh Hijau Bisa Tangkal Stres? Ini Penjelasannya
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans