Dalam hidup, tidak semua hal berada di bawah kendali kita. Sekeras apapun kita berusaha, ada sebagian hal yang memang tak dapat kita ubah.
Dengan begitu, kita hanya perlu berusaha semaksimal mungkin pada apa yang bisa kita kendalikan saja supaya hidup terasa lebih ringan untuk dijalani. Nah, kira-kira apa saja hal yang dimaksud tersebut? Berikut ini sedikitnya ada lima hal yang bisa kamu kendalikan dalam hidup.
1. Cara kamu merespons suatu hal
Baik atau buruknya suatu kejadian tergantung pada sudut pandang seseorang. Kabar baiknya, kamu memiliki kendali penuh untuk menentukan sendiri reaksimu terhadap persoalan yang menimpamu.
Cobalah untuk belajar melihat segala sesuatu dari sisi positifnya. Sebab, mempertahankan pandangan negatif hanya akan membuat kamu mengeluh dan tidak bisa menerima apa yang sedang terjadi.
2. Momen saat ini
Jika kemarin sudah terjadi dan besok masih belum pasti, maka satu-satunya hal yang bisa kamu kendalikan hanyalah saat ini. Sekarang adalah waktu yang paling tepat untuk mulai merealisasikan rencanamu.
Selagi bisa dilakukan saat ini juga, maka jangan menundanya. Kerahkan seluruh fokus dan kemampuan terbaikmu hanya untuk hari ini.
3. Emosi yang kamu rasakan
Setiap jenis emosi yang kamu rasakan mesti kamu kenali, akui, dan salurkan secara tepat. Ini penting dilakukan agar kamu tak salah tempat dalam melampiaskannya.
Kamu harus bisa mengetahui sumber dari kebahagiaan, kesedihan, kekecewaan, ketakutan, juga perasaan lainnya yang menghinggapimu. Kendalikan emosimu, sebelum emosi mengambil alih dirimu.
4. Ekspektasimu akan sesuatu hal
Terkadang, kamu kecewa saat apa yang kamu dambakan tak berjalan sesuai dengan ekspektasi. Hal ini biasanya terjadi karena sejak awal kamu terlalu menaruh harapan tinggi pada sesuatu hal yang belum pasti.
Nah, agar terhindar dari kekecewaan yang berlebih, kamu perlu mengelola ekspektasi. Berharap untuk yang terbaik tentunya boleh, tapi pastikan kamu tetap realistis.
5. Pola pikir yang kamu miliki
Percaya atau tidak, setiap keputusan yang kamu ambil dalam hidup ini dipengaruhi oleh pola pikirmu. Makanya, penting untuk segera mungkin mengubah pola pikir yang terkesan masih kaku, ngotot, dan skeptis.
Sebaiknya kamu mulai kembangkan grow mindset yang membantumu berpikir lebih terbuka dan senantiasa mau belajar hal baru. Dengan begitu, kamu tak akan menempuh jalan yang salah dalam hidupmu.
Sekeras apa pun kamu mencoba, hal yang ada di luar kendalimu tetap tidak akan pernah bisa kamu kendalikan. Lebih baik kamu pusatkan seluruh perhatianmu pada lima hal di atas yang jelas-jelas berada dalam kendalimu.
Baca Juga
-
5 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Bike to Work, Semangat Gowes!
-
Dear Pekerja, Ini 5 Hal yang Mesti Kamu Lakukan di Hari Pertama Masuk Kerja
-
5 Hal yang Bisa Kamu Lakukan saat Tak Kunjung Mendapatkan Pekerjaan
-
5 Tips agar Terhindar dari Sifat Sombong saat Memperoleh Keberhasilan
-
Terlihat Wajar, 5 Hal Ini Justru Bikin Lelah Mental
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Hidup Damai Tanpa Insecure, Belajar Mencintai Diri Sendiri
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Harapan Hidup Indonesia Vs Singapura: Beda 13 Tahun, Apa Penyebabnya?
-
Warga Bisa Cek Udara Jakarta, Pemprov Sediakan Data Real-Time dari 31 Stasiun Pemantau
-
Rahasia Kebahagiaan dalam Buku 'Hidup Damai Tanpa Berpikir Berlebihan'
Lifestyle
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Buah Nanas, Ampuh Cerahkan Kulit Kusam
-
4 Rekomendasi OOTD Kasual Ryu Hye Young, Bikin Tampil Lebih Trendy Saat Hangout
-
3 Exfoliating Toner Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Hempaskan Bruntusan
Terkini
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Ulasan Buku Apakah Aku yang Biasa-Biasa Ini Bisa Berbuat Hebat Karya Miftahuddin
-
Bittersweet Marriage: Jodoh Jalur Hutang, 'Sampai Hutang Memisahkan Kita!'