Kita tentu memiliki kisah pertemanan tersendiri beserta dengan suka duka yang pernah dialaminya. Walaupun tidak dengan setiap teman bisa dekat dan langgeng, namun jika beruntung kamu dapat mempunyai sahabat yang sudah berasa keluarga sendiri.
Ada terdapat ciri-ciri sebagai perilaku dari hubungan yang dekat ini, berikut beberapa ciri-ciri sahabat yang sudah seperti keluarga.
1. Tidak hitung-hitungan dalam hal berbagi
Sahabat yang seperti keluarga itu bersedia berbagi apa saja yang dia punya agar kamu bisa bahagia. Terlebih dia tidak memedulikan soal harga suatu barang yang diberi karena kamu telah dianggap seperti keluarga.
Jika kamu perlu sesuatu yang tidak dia miliki, dia pun tidak ragu untuk mengupayakan semampunya. Karena walaupun tidak sedarah, namun hubungan yang terikat sudah begitu dekat seperti saudaramu sendiri.
2. Rasa pedulinya yang tinggi
Ketika menjalin hubungan pertemanan tentu akan ada perhatian terhadap sesama. Apalagi kalau teman kamu sudah menjadi sahabat, pasti tidak ada lagi keraguan baginya untuk menampakkan kasih sayang melalui perhatian apapun itu.
Bahkan jika kamu sedang susah, kepedulian mereka layaknya dengan keluargamu sendiri. Tidak hanya bantu dengan doa, namun dia juga akan siap melakukan apa saja untuk memudahkan urusanmu, karena menurutnya kamu itu sudah menjadi prioritas.
3. Berani menegurmu ketika salah
Orang-orang yang dekat dan sayang padamu tentu mau kamu selalu melakukan kebaikan dan tidak melakukan hal-hal yang salah. Tapi, saat melihat kamu yang bersalah, bahkan dia bakal menjadi orang pertama yang berani menegurmu.
Hal itu dikarenakan kasih sayangnya yang begitu besar kepadamu. Baginya kamu sebaiknya ditegur oleh dia terlebih dahulu daripada nantinya akan mendapat hujatan dari orang-orang yang jelas sangat menyakitkan. Selain itu, dia pun tidak pernah bosan untuk menasehati kamu agar selalu menjaga perbuatanmu dan tidak melakukan kesalahan yang sama lagi.
4. Menjadi pembela nomor satu
Selain berani menegurmu saat berbuat salah, tapi dia juga yang akan menjadi pembelamu nomor satu saat kamu disudutkan oleh orang lain karena kesalahanmu itu. Baginya dia tidak ingin melihat dirimu diganggu karena celah kesalahanmu.
Itulah 4 ciri-ciri sahabat yang sudah seperti keluarga, apakah kamu punya sahabat seperti itu?
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Beda Sanksi Pencabutan STR Dokter Bandung dan Garut yang Lakukan Pelecehan, KKI Jelaskan Alasannya
-
Gus Ipul Gagas Wisuda Keluarga Miskin, Simbol Keluar dari Garis Kemiskinan
-
Hanya Sejam dari Solo, 4 Destinasi Wisata Keluarga Ini bikin Long Weekend Anda Berkesan
-
Penuhi Janji ke Anak, Ayu Ting Ting Boyong Keluarga Liburan ke Jepang
-
Tegar Kawal Korban Rudapaksa PPDS Anestesi, Mata Sembab Atalia Praratya Bikin Prihatin
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
5 Tips Membaca Buku ala Raim Laode agar Lebih Mudah Paham
-
Tertarik Belajar Bahasa Korea? Cek Dulu Langkah Awal Ini
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
-
4 Inspirasi Outfit Chic ala Sandara Park 2NE1 yang Wajib Kamu Coba!
Terkini
-
Novel The Drowning Woman: Saat Sebuah Pertolongan Menjadi Pengkhianatan
-
Review Anime Zenshu, Potret Industri Animasi Jepang yang Sesungguhnya
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United