Dalam menjalani kehidupan rumah tangga tentu ada beberapa ujian yang harus kamu hadapi. Ujian tersebut pun beragam, ada yang berupa ujian kesetiaan, ataupun juga masalah ekonomi. Jika kamu sedang dihadapkan pada masalah ekonomi keluarga yang tidak stabil, jangan berkecil hati. Kamu dan pasangan pasti akan bisa melewati ujian tersebut. Agar kamu tetap tenang melewati ujian tersebut, kamu dan pasangan harus bekerja sama agar bisa melewatinya.
Berikut 5 tips menghadapi masalah keuangan keluarga.
1. Jujur dan Terbuka kepada Pasangan
Sebagai pasangan sudah sepatutnya kalian harus saling terbuka dan jujur. Kamu dan pasangan bisa menceritakan apapun yang sedang kalian alami. Bukan hanya menceritakan hal yang berbau kesuksesan dan menyenangkan saja, namun hal yang tak mengenakkan pun harus diceritakan. Misalnya saja, kamu sedang mengalami krisis finansial maka kamu wajib menceritakan kepada pasangan. Hal ini bertujuan agar pasanganmu mengetahui dan bisa bersama-sama mencari solusi yang terbaik.
2. Bicarakan Secara Baik-baik
Masalah keuangan merupakan masalah yang sensitif untuk dibicarakan. Namun, kamu tetap harus membicarakannya dengan pasanganmu. Agar tidak timbul masalah baru, maka sebaiknya kamu mencari waktu yang tepat. Usahakan kamu dan pasangan sedang dalam mood yang bagus dan tidak sedang emosi. Dengan keadaan tersebut, maka kalian nantinya dapat berpikir jernih tentang jalan keluar dari permasalahan yang sedang dihadapi.
3. Cari Penghasilan Tambahan
Jika kamu telah berdiskusi dengan pasangan dan pasanganmu telah mengetahui keadaan ekonomi rumah tangga kalian yang sebenarnya, maka kamu bisa menawarkan diri untuk mencari penghasilan tambahan. Kamu bisa mencoba memberikan solusi dengan bekerja secara freelance ataupun berjualan makanan sebagai job sampingan. Tak perlu malu ataupun takut mendapatkan komentar buruk dari orang lain, yang terpenting kamu tidak merugikan mereka. Kamu dan pasangan bisa saling support untuk membangun usaha sampingan tersebut.
4. Jangan Menambah Hutang
Berhutang mungkin akan jadi alternatif untuk memenuhi kebutuhan yang tidak bisa di-cover dengan penghasilanmu. Namun, kamu perlu berpikir ulang jika memutuskan untuk berhutang. Dengan berhutang maka kamu akan memiliki beban baru. Kamu tidak menyelesaikan masalah yang kamu miliki saat ini, justru menambah masalah baru.
5. Buat Komitmen Baru
Setelah kamu merasa kondisi finansialmu membaik, kamu dan pasangan perlu melakukan evaluasi kembali bagaimana cara mengatur keuangan dengan baik. Kamu bisa melakukan evaluasi pengeluaran-pengeluaran yang tidak penting. Ingatlah bahwa jika kamu selalu boros dan tidak bisa mengatur pendapatan, maka kesulitan ekonomi akan selalu menghantui kehidupan pernikahan kalian.
Masalah dalam rumah tangga sangat wajar terjadi. Untuk itu, kamu dan pasangan tak perlu menyalahkan satu sama lain. Sebaliknya kalian harus bisa bekerja sama mencari solusi agar bisa keluar dari permasalahan tersebut.
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Kisah Manis Keluarga di Novel 'Rahasia Keluarga dan Cerita-Cerita Lainnya'
-
Honda ADV160 Terindikasi Cacat, Recall Dilakukan?
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Dari Musik Jazz hingga Hias Easter Egg: Deretan Aktivitas Seru Usai Lebaran untuk Liburan Keluarga
-
Beda Sanksi Pencabutan STR Dokter Bandung dan Garut yang Lakukan Pelecehan, KKI Jelaskan Alasannya
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan