Perilaku mengontrol bisa membuat hubungan asmara jadi toksik. Akibat salah satu pihak terlalu ingin mengendalikan, hal itu akan membuat pihak lainnya jadi tidak kerasan di dalam hubungan.
Bila kamu memiliki perilaku mengontrol, ada beberapa kiat untuk mengatasinya. Dengan demikian, pasangan jadi terus merasa nyaman di dalam jalinan cinta yang sedang kalian jalani. Let’s take a look!
1. Cari tahu penyebabnya
Langkah pertama untuk menghentikan perilaku mengontrol adalah berusaha cari tahu apa yang menjadi penyebabnya. Misalnya, hal itu disebabkan kamu pernah mengalami trauma di masa lalu akibat dikhianati pasangan. Trauma itulah yang bikin kamu jadi paranoid dengan hubungan yang baru ini.
Dengan mengetahui penyebabnya, kamu jadi bisa menentukan langkah tepat untuk mengatasi. Hal itu akan memudahkanmu untuk mengendalikan hasrat untuk selalu mengambil kendali.
2. Sadari bahwa perilakumu tersebut akan membuat pasangan gak betah
Siapa pun pasti gak suka terlalu diatur-atur. Namanya orang sudah dewasa pasti menginginkan kemerdekaan untuk berekspresi atau melakukan apa yang diinginkan.
Sadarilah kalau perilaku mengontrolmu dibiarkan, pasangan yang tadinya cinta jadi sebal. Dia akan merasa terkekang yang kemudian menimbulkan perasaan gak betah.
3. Selalu ingat kalau posisi kalian setara
Kamu mesti ingat dalam hubungan asmara gak ada yang inferior atau superior. Posisi kalian itu setara. Sehingga, perilaku mengontrol ini susah untuk diterapkan bila ingin mendapat hubungan asmara yang sehat.
4. Belajar untuk memberi kepercayaan pada pasangan
Di antara permasalahan orang yang gila kontrol adalah kurangnya rasa percaya terhadap pasangan. Bila pasangan tak memberimu alasan untuk mencurigainya, maka berikanlah dia kepercayaan.
Tanpa ada rasa percaya, pasangan lama-lama akan lelah karena diatur-atur terus olehmu. Justru karena kamu orang yang dicintainya, dia membutuhkan kepercayaan itu.
5. Posisikan kamu di tempatnya
Langkah ini paling mudah dan efektif. Cobalah untuk berada di posisinya. Bagaimana rasanya bila kamu selalu dikendalikan oleh pasangan. Pasti gak enak, kan? Makanya, kamu jangan melakukan hal itu ke pasangan. Jika tindakan seperti itu bisa membuatmu gak nyaman, dia pun akan merasakan hal sama.
Lakukan langkah-langkah tadi untuk menekan keinginanmu mengontrol pasangan. Bila sudah, hubungan pasti akan langgeng karena dia jadi nyaman.
Tag
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
5 Sekuel Film Indonesia Lebih Laris dari Film Pertama, Ada Qodrat 2!
-
5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
-
Menyoal Cinta Sepihak dalam Intoxicating Love: Romantis atau Problematis?
-
Peran Ayah sebagai Kiblat Persepsi Anak Perempuan dalam Memilih Pasangan
-
Kenapa Wanita Jatuh Cinta pada Pria dengan Kepribadian Mirip Ayah? Lisa Mariana Salah Satunya
Lifestyle
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!
-
Simpel tapi Stunning! 4 Ide Basic OOTD Style ala Yuna ITZY yang Mudah Ditiru
-
Tampil Effortless, Ini 4 Ide Gaya OOTD Chic ala Nagyung FROMIS 9
-
FOMO tapi Hemat: Rahasia Gen Z Bisa Nonton Coachella Meski Dompet Pas-pasan
-
Perbaiki Skin Barrier dengan 4 Ampoule PDRN yang Sedang Hits di Korea
Terkini
-
Karir Tak Bagus di Australia, Rafael Struick Diisukan akan Main di Liga 1?
-
Setelah Film Sijjin, Sekuelnya Segera Tayang! Pemain Baru, Rasa Baru?
-
Komitmen Relawan Mahasiswa, Sekadar Formalitas atau Pilihan Hati?
-
Perkuat Nilai Komoditas dan Pemasaran Berkualitas, GEF SGP Indonesia dan Supa Surya Niaga Teken MoU
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia