Memilih jurusan kuliah sangat penting terutama bagi calon mahasiswa baru yang berniat masuk ke perguruan tinggi favorit. Tidak hanya itu, pemilihan jurusan ini juga berguna untuk mengetahui seberapa kemampuan dan minat siswa untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi. Nah, berikut ada 3 tips penting saat memilih jurusan kuliah. Simak selengkapnya berikut ini.
1. Analisa minat dan kemampuan pribadi
Menganalisa minat dan kemampuan diri sendiri ini sangat penting supaya nanti tidak merasa salah jurusan. Banyak siswa yang mendaftar jurusan tertentu karena eksistensinya, namun berujung berhenti karena merasa tidak cocok.
Jangan memilih jurusan karena ikut-ikut dengan teman lainnya dan jangan mudah terprovokasi. Pahami betul minat serta kemampuan diri supaya lebih maksimal saat kuliah nanti.
2. Analisa jurusan yang telah dipilih
Setelah memahami kapasitas diri, selanjutnya menganalisa jurusan yang telah dipilih. Analisa ini meliputi mata kuliah, akreditasi, UKT, dan hal-hal lain yang berkaitan dengan perkuliahanmu saat menjadi mahasiswa nanti. Kamu juga bisa membandingkan antara jurusan serupa di kampus satu dengan yang lain untuk memutuskan mana yang terbaik.
Jangan lupa juga untuk melihat jenjang karir atau pekerjaan apa nantinya yang sesuai dengan jurusan tersebut. Hal ini akan memudahkan kamu apabila berniat untuk mengambil pekerjaan yang selinier dengan jurusan kuliah.
Satu hal yang tak kalah pentingnya adalah persyaratan mendaftar di jurusan tersebut. Biasanya ada beberapa jurusan yang mengharuskan calon mahasiswa baru untuk mengirim portofolio.
3. Mempertimbangkan bersama orang tua atau wali kelas
Orang tua perlu diajak untuk mempertimbangkan jurusan yang akan dipilih karena mereka perlu mempersiapkan dana untuk biaya kuliah dan kebutuhan lainnya.
Hubungi wali kelas atau guru yang bertanggung jawab mengarahkan peserta didiknya untuk memilih jurusan kuliah. Biasanya mereka akan memberi bocoran alumni yang juga kuliah di jurusan tersebut.
Ini menjadi nilai plus untuk menambah informasi dan relasi kamu sebagai mahasiswa ke depannya. Sehingga jangan sia-siakam kesempatan tersebut.
Nah, itu dia 3 tips untuk memilih jurusan kuliah untuk kamu calon mahasiswa baru. Pastikan kamu mendapat informasi sedetail mungkin dan jangan lupa belajar yang tekun. Semoga membantu!
Tag
Baca Juga
-
Jangan Lakukan 5 Hal Ini saat Menolak Memberi Pinjaman Uang ke Teman
-
Jangan Lakukan 5 Hal ini Saat Menginap di Rumah Orang Lain
-
5 Etika saat Menghubungi Orang Lain, Jangan Asal Telepon!
-
5 Dampak Negatif akibat Sering Mencontek, Bisa Merugikan Diri Sendiri!
-
Anak Kos Perlu Lakukan 5 Hal Ini agar Tidak Bikin Orang Rumah Khawatir
Artikel Terkait
-
Cegah Mobil Jadi Sarang Tikus: Ini 7 Langkah Jitu Agar Mobil Tetap Bersih
-
Aturan Klakson yang Jarang Diketahui: Bisa Kena Tilang!
-
5 Daftar Beasiswa yang Tak Wajib Balik ke Indonesia, Bebas Berkarier di Luar Negeri
-
Tips Meredam Emosi Saat Debat Publik
-
Lulus SMA Kerja atau Kuliah? Pahami Kekurangan dan Kelebihannya!
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
3 Rekomendasi Serum yang Mengandung Tea Tree, Ampuh Hempaskan Jerawat
-
Tampil Feminin saat Hangout dengan 4 Padu Padan Outfit Rok ala Beby Tsabina
-
4 Rekomendasi Liquid Blush Warna Mauve, Tampil Cantik dan Natural!
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM