Saat berpuasa tubuh kita akan terasa lebih kemas dibanding hari-hari biasanya. Hak ini dikarenakan kita tidak makan dan minum dalam waktu yang cukup lama, sejak shubuh hingga Maghrib.
Meski demikian, kita harus tetap menjaga kesehatan tubuh kita agar tetap bugar dan tidak sakit. Salah satu cara menjaga kesehatan tubuh adalah dengan berolahraga.
Meskipun tubuh kita lemas karena berpuasa, kita masih tetap bisa menjalankan olahraga agar tubuh kita tetap sehat.
Menyadur dari orami.com dan hellosehat.com, berikut ini adalah 5 rekomendasi olahraga saat berpuasa.
1. Jogging Lambat
Jogging lambat atau slow jogging busa menjadi pilihan bentuk olahraga yang bisa kita lakukan saat berpuasa. Kita bisa melakukannya pada sore hari sebelum waktu berbuka puasa. Selain sehat, aktifitas ini bisa juga sekaligus ngabuburit menuggu waktu berbuka.
2. Push Up
Gerakan push up busa kita lakukan saat berpuasa. Namun, lakukan push up dalam porsi atau jumlah yang tidak terlalu berat. Sesuaikan dengan kekuatan tubuh kita yang sedang lemas saat berpuasa.
3. Sit Up
Selain push up, sit up juga bisa dilakukan saat berpuasa. Dua gerakan ini bisa dilakukan sebagai satu paket secara bergantian. Kita juga tidak boleh melakukan sit up terlalu banyak supaya tidak menganggu puasa kita.
4. Bersepeda
Bersepeda adalah aktifitas olahraga yang selain sehat juga menyenangkan. Jika dilakukan dengan santai tanpa tergesa-gesa, aktifitas bersepeda akan terasa menyenangkan hingga tidak terasa lelah.
Kita bisa bersepeda di sore hari saat berpuasa. Selain membuat tubuh menjadi sehat, kita juga bisa berkeliling sambil menunggu waktu berbuka.
5. Yoga
Terdapat beragam yoga yang bisa kita coba. Jika sedang berpuasa, pilihlah gerakan yoga yang ringan agar tidak memberatkan puasa kita. Yoga dapat membuat tubuh kita tetap sehat dan bugar. Selain itu, kita bisa melakukan yoga meskipun hanya di rumah saja.
Demikian 5 rekomendasi olahraga saat berpuasa. Mana olahraga favoritmu? Semoga kita selalu dalam keadaan sehat dan bisa menjalankan puasa dengan baik, ya.
Baca Juga
-
Merenungkan Makna Hidup Melalui Novel Khutbah di Atas Bukit
-
Viral Isi Minyakita Hanya 750 ML, Bagaimana Hukumnya dalam Islam?
-
Mobil Terendam Banjir? Cegah Kerusakan dengan 5 Tips ini
-
Bapak Presiden, Buzzer adalah Musuh Besar Pendidikan Kita
-
Juara eAsian Cup, Berikut ini Profil 3 Pemain Timnas eFootball Indonesia
Artikel Terkait
Lifestyle
-
4 Milky Toner dengan Ekstrak Beras, Rahasia Wajah Auto Cerah dan Kenyal!
-
Suka Traveling? Ini Rekomendasi Catokan Portable Biar Rambut Tetap Badai
-
4 Soothing Gel Berbahan Mugwort untuk Redakan Iritasi dan Cegah Jerawat
-
4 Brand Lip Gloss Terbaik untuk Two-Toned Lips di Kulit Sawo Matang
-
4 Sunscreen dengan Hydrating Booster untuk Kulit Kering dan Rentan Iritasi
Terkini
-
Dari Rindu sampai Candu: Fenomena Sleep Call Anak Muda
-
SM Entertainment Beri Klarifikasi Soal EXO-CBX, Tegaskan Dua Isu Berbeda
-
Unik! Dhika Himawan Hamil, Brandon Salim Umumkan Lewat Kostum Halloween
-
Isu Hamish Daud Selingkuh Mencuat, Klarifikasi Perceraian Raisa Dihapus?
-
Gemesin! Rayyanza Jadi Host Podcast, Obrolannya Sama Sus Rini Bikin Ngakak!