Lelah setelah bekerja seharian? Lelah tubuh juga lelah pikiran. Lelah menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring ialah penat, letih, payah, tidak bertenaga.
Lelah bisa terjadi pada siapa saja. Bahkan orang yang tidur pun merasakan kelelahan. Tidak peduli anak-anak, remaja dewasa atau bahkan manula. Semua pasti pernah merasakan kelelahan. Kelelahan yang berkepanjangan dan tidak segera di atasi bisa menimbulkan masalah kesehatan di kemudian hari.
Untuk itulah diperlukan proses penyegaran diri agar rasa lelah itu hilang. Bagaimana cara menyegarkan diri dari kelelahan? Berikut 7 cara cepat menyegarkan diri.
1. Melakukan peregangan
Saat tubuh bekerja dan merasakan lelah, lakukan segera peregangan. Misalnya kerja duduk terus di depan laptop. Pastilah punggung kita terasa pegal dan lelah. Untuk menghilangkan, perlulah kita berdiri sejenak dan lakukan peregangan. Ini dilakukan agar otot punggung bisa meregang dan menghilangkan rasa pegal.
2. Beristirahat dan membuat minuman
Saat tubuh merasakan kelelahan, istirahatlah. Istirahat di sini bisa dilakukan dengan tidur telentang sehingga badan yang pegal dan lelah bisa dikurangi. Bisa juga dengan membuat minuman. Dengan membuat minuman kita bisa relaks sejenak dan meninggalkan pikiran dari pekerjaan. Istirahat dan membuat minuman dapat menyegarkan diri dengan cepat.
3. Menutup mata dan membayangkan liburan di tempat tujuan
Saat lelah dalam pekerjaan, tutuplah mata sejenak. Menutup mata sejenak berarti meninggalkan beban kerja mata walau dalam waktu singkat. Apalagi jika ditambahkan dengan membayangkan liburan di tempat yang diinginkan. Menutup mata dan membayangkan liburan bisa menjadikan beban tubuh lelah berkurang. Syukur jika bisa liburan beneran dan tidak usah membayangkan. Pastilah lebih menyenangkan.
4. Mengkonsumsi antioksidan
Saat tubuh terasa penat, kita perlu mengembalikan ion tubuh agar cepat segar kembali. Sehingga kita perlu mengkonsumsi antioksidan. Tapi perlu diingat bahwa antioksidan tidak boleh berlebihan. Secukupnya saja.
5. Menghindari konsumsi tinggi lemak, kafein dan gula
Saat lelah kita perl membuat minuman tetapi diusahakan menghindari konsumsi makanan dan minuman yang tinggi lemak, kafein dan gula. Lelah saja sudah memicu beberapa masalah kesehatan, apalagi jika mengkonsumsi makanan dan minuman yang tinggi lemak, kafein dan gula. Hal itu perlu dihindari agar cepat segar dan terbebas dari rasa lelah.
6. Membasuh muka
Ada juga cara lain menyegarkan diri. Basuhlah muka. Dengan membasuh muka, beban pikiran yang menggelantung di mata dan wajah semoga bisa larut dan luntur bersama air yang dibasuhkan di muka. Membasuh muka menjadikan tubuh dan wajah terasa segar kembali.
7. Mendengarkan musik
Cara ketujuh ini ialah mendengarkan musik. Mendengarkan musik bisa mengurangi tekanan dan kelelahan dalam bekerja. Mendengar musik bisa menjadikan pikiran relaks. Namun, dengarkanlah musik yang disukai. Misalnya suka musik pop ya jangan mendengarkan musik rock. Jika begitu tidak menyegarkan diri tapi justur menambah lelah pikiran dan tubuh.
Demikian 7 cara cepat menyegarkan diri dari kelelahan. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Tips Bangun Pagi Tanpa Perlu Alarm
-
Manfaat Ginseng Herbal untuk Kesehatan
-
Kasus Miopia pada Anak Indonesia Kian Meningkat, Dokter Mata Bagikan Tips Penanganan yang Tepat
-
6 Tips Konsumsi Minuman Kesehatan untuk Turunkan Berat Berat Badan: Konsistensi Tetap Utama
-
IDI Bogor Komitmen Tingkatkan Kapasitas Dokter, Percepat Penanganan Darurat, Hengky Apresiasi
Lifestyle
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
-
Nyaman dan Stylish, Intip 4 Inspirasi OOTD Cozy ala Jung Chae-yeon
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
Terkini
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!
-
4 Rekomendasi Novel Inspiratif untuk Menemani Proses Perbaikan Diri