Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Rusdi Ngarpan
Ilustrasi Kota Monaco (pexels.com/ @Helena Jankovičová Kováčová)

Negara di dunia terdiri atas banyak negara. Ada yang memiliki wilayah yang luas. Ada juga yang memiliki wilayah yang hanya beberapa kilometer persegi saja. Ini berhubungan dengan banyak hal. Seperti sejarah masa lalu dan kekuatan militer untuk mempertahankan wilayah negara.

Ada beberapa negara yang kecil dan memiliki wilayah yang sempit. Melansir dari situs worldpopulationreview.com tahun 2022, penulis  menemukan bahwa ada beberapa negara yang luas wilayahnya kecil. Penulis merangkum negara-negara di dunia yang memiliki wilayah sempit. Negara manakah yang memiliki wilayah terkecil di dunia? Berikut 10 data negara tersebut.

1. Vatican City

Negara di dalam Kota Roma, Italia ini dipimpin oleh Paus Fransiskus dan memiliki luas 1km2. Negara ini memiliki penduduk sebesar 510 jiwa. Negara ini memiliki bangunan yang ikonik seperti Basilika Santo Petrus, Kapel Sistina dan Museum Vatikan.

2. Monaco

Negara kota yang ada dekat wilayah Perancis ini memiliki luas 2km2. Negara yang memiliki klub AS Monaco yang berlaga di Liga Perancis ini memiliki penduduk sebesar 36.469 jiwa. Di Monaco terdapat wilayah yang terkenal yaitu Monte Carlo. Negara Monaco dipimpin oleh Pangeran Albert II.

3. Gibraltar

Negara ini merupakan wilayah luar negeri Inggris di Semenanjung Iberia yang berbaasan dengan Spanyol dan memiliki luas 6,8km2. Gibraltar memiliki jumlah penduduk 32.649 jiwa.

4. Tokelau

Wilayah Inggris di Pasifik ini termasuk wilayah luar negeri Inggris. Negara ini mempunyai luas 12km2. Tokelau memiliki jumlah penduduk sebesar 1.871 jiwa.

5. Saint Barthelemy

Wilayah luar negeri Perancis yang ada di Karibia dan negara ini memiliki luas sebesar 21km2. Saint Barthelemy memiliki jumlah penduduk sebesar 10.967 jiwa.

6. Nauru

Republik Nauru beribukota di Yaren. Negara di kawasan Karibia ini memiliki luas yang sama dengan Saint Barthelemy sebesar 21km2. Jumlah penduduk Nauru sebesar 12.762 jiwa.

7. Tuvalu

Negara di Samudera Pasifik antara Hawaii dan Australia. Bentuk negara ini adalah monarki konstitusional. Negara ini memiliki luas sebesar 26km2 dan memiliki jumlah penduduk sebesar 11.406 jiwa.

8. Macau

Negara di dekat China ini memiliki luas sebesar 30km2 dan memiliki jumlah penduduk sebesar 697.520 jiwa.

9. Sint Maarten

Wilayah kerajaan Belanda di daerah Karibia. Negara ini memiliki luas 34km2 dan memiliki jumlah penduduk sebesar 44.175 jiwa.

10. Saint Martin

Wilayah luar negeri Perancis di daerah Karibia. Negara ini memiliki luas sebesar 53 km2 dan memiliki jumlah penduduk sebesar 31.885 jiwa.

Demikian, 10 negara di benua ini yang memiliki wilayah terkecil. Salam literasi dan sukses selalu.

Rusdi Ngarpan