Di dunia ini, ada banyak sekali tipe kepribadian manusia yang unik dan memiliki ciri khas masing-masing. Ada orang yang santai seakan tidak ada beban hidup, ada yang senang keteraturan, ada yang mudah tersinggung, dan ada yang memiliki tingkat kepekaan yang tinggi. Salah satu ciri kepribadian yang cukup unik adalah orang yang memiliki tingkat kepekaan tinggi. Orang dengan ciri kepribadian ini disebut sebagai Highly Sensitive Person atau biasa disingkat dengan HSP.
Istilah HSP diciptakan oleh seorang psikolog bernama Elaine Aron. Menurut Aron, HSP atau Highly Sensitive Person adalah seseorang yang memiliki ciri kepribadian yang sensitif atau memiliki tingkat kepekaan yang tinggi. Berdasarkan tulisan Scott (2020), Wilding (2021), dan sumber dari Alodokter, beberapa karakteristik HSP atau Highly Sensitive Person di antaranya sebagai berikut.
1. Suka menggali makna akan berbagai hal
Orang dengan ciri kepribadian HSP sering terlarut dalam pemikirannya sendiri. Mereka merasa bahwa menggali makna dan tujuan dalam berbagai hal merupakan satu langkah yang penting sebelum mengambil sebuah keputusan. Perasaan mereka yang sensitif dan peka membuat mereka berusaha berhati-hati sebelum mengambil sebuah keputusan.
2. Mudah tersentuh pada berbagai hal
Karena memiliki perasaan yang peka dan sensitif, orang dengan ciri kepribadian HSP cenderung mudah merasa terenyuh dan tersentuh oleh berbagai hal. Mereka terbiasa ikut merasakan apa yang orang lain rasakan. Inilah salah satu alasan mengapa orang dengan HSP cenderung sering mengalami kelelahan setelah berinteraksi lama dengan orang lain.
3. Sering kewalahan dengan banyaknya rangsangan
Tempat umum dengan banyak orang di sekeliling serta suara-suara yang bercampur-baur dapat membuat orang dengan HSP mudah merasa lelah dan tertekan. Hal ini karena mereka memiliki tingkat kepekaan dan sensitivitas yang tinggi, sehingga mudah merasakan berbagai emosi yang ada di sekelilingnya, baik yang menyenangkan hingga yang menyedihkan.
4. Perlu waktu untuk menyendiri
Tidak semua orang dengan ciri kepribadian HSP adalah introvert, ada juga ekstrovert yang memiliki ciri kepribadian HSP. Pada dasarnya, mereka tetap memerlukan waktu untuk sendiri agar kondisi pikiran dan jiwa mereka kembali tenang setelah berinteraksi dengan banyak orang yang tentu saja melelahkan.
Itulah empat karakteristik ciri kepribadian HSP atau Highly Sensitive Person. Kamu termasuk salah satunya?
Tag
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Psikolog Lita Gading Soroti Sikap Natalie Holscher yang Pamer Uang Saweran Saat Nge-DJ
-
Jakarta Siapkan "Teman Curhat 24 Jam": Konsultasi Psikolog Gratis, Cek Caranya!
-
Klarifikasi Novita Tandry Disebut Tak Kantongi Izin Sebagai Psikolog Klinis
-
Apa Saja Syarat Menjadi Psikolog? Novita Tandry Tengah Jadi Perbincangan
-
Siapa Suami Lisa Mariana? Disentil Psikolog gegara Istri Usik RK, Harga Dirinya Dipertanyakan
Lifestyle
-
4 Ide OOTD Trendi dan Simpel ala Jinsoul ARTMS, Stylish Tanpa Ribet!
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan