Overproud menjadi hal yang memberi konotasi negatif ketika seseorang merasa bangga secara berlebihan terhadap dirinya sendiri. Terlebih lagi, saat ini banyak orang melakukannya di media sosialnya, entah dari sisi fisik, materi, pencapaian, dan lain sebagainya. Bagaimanapun juga, sikap seperti ini tentu akan memberi dampak yang tidak baik untuk diri sendiri. Oleh karena itu, berikut empat dampak buruk membanggakan diri sendiri secara berlebihan.
1. Membuatmu jadi terhambat untuk berkembang
Ketika sudah kelewatan batas bangga dengan pencapaian yang sudah kamu miliki, justru berdampak dengan perkembangan dirimu. Sebab, sikap seperti itu justru membuatmu jadi mudah puas berada di posisi tersebut.
Padahal, di luar sana masih banyak orang yang justru lebih baik secara kompetensinya. Jadi, enggak heran dirimu nantinya menjadi sombong dan enggan untuk mengembangkan diri.
2. Membuatmu jadi mudah merendahkan orang lain
Sebab menganggap diri sendiri yang paling hebat, sehingga dirimu terkesan mudah untuk merendahkan kemampuan yang dimiliki oleh orang lain. Kamu berpikir bahwa mereka tidak bisa menyaingi kemampuanmu.
Bagaimanapun juga, sikap seperti itu bukanlah tindakan yang bijak, lho. Kalau kamu sudah menyadari hal tersebut, sudah seharusnya mengubah sikap, ya.
3. Kamu sulit menerima masukan dari orang lain
Rasa bangga pada diri sendiri memang membuat jadi percaya diri dan tidak mudah minder. Namun, kalau dilakukan secara berlebihan justru membuatmu jadi sulit menerima masukan atau saran dari orang lain.
Meski pendapat orang lain sangatlah membangun, justru kamu menganggap bahwa mereka iri terhadap pencapaianmu. Sebab, kamu berpikir bahwa saran dari mereka tidak memberi keuntungan terhadap pencapaianmu.
4. Banyak orang yang memilih untuk menjauhimu
Karena sikapmu yang membanggakan diri sendiri, membuat orang lain merasa risih dan menganggapmu sebagai orang yang sombong. Dengan begitu, jangan heran kalau ada orang yang memilih untuk menjauhimu.
Bagaimanapun juga, kamu tetap harus menoleransi dan tidak sembarangan berucap. Kalau terus mempertahankan sikap angkuhmu tersebut, tentu akan sulit diterima dalam lingkungan pertemanan.
Itulah empat dampak buruk membanggakan diri sendiri secara berlebihan. Rasa bangga tentu harus dilakukan dengan porsi yang sewajarnya saja. Sebab, sesuatu hal yang berlebihan justru bukanlah hal yang baik, termasuk sikap membanggakan diri sendiri.
Tag
Baca Juga
-
3 Alasan Orang Selingkuh dalam Hubungan yang Perlu Kamu Ketahui
-
5 Cara Bijak untuk Menerima Fakta Bahwa Cinta Tak Selalu Berbalas
-
5 Kelebihan dan Kekurangan Punya Pacar yang Romantis!
-
5 Hal Buruk Jika Terlalu Bersikap Baik dengan Pasangan
-
4 Kesulitan yang Suka Dialami oleh para Pegawai Kontrak, Pernah Merasakan?
Artikel Terkait
-
Menggali Potensi Diri Lewat Buku 10 Jalan Memahami Diri Sendiri
-
Belum Juara Dunia, Ini Capaian Marc Marquez di Tahun Pertama Bersama Ducati
-
Daftar 9 Kelompok Orang Dianjurkan Tak Minum Kopi, Termasuk Penderita Epilepsi hingga Jantung
-
Dampak Buruk Kehilangan Motivasi Dalam Hidup
-
Pilihan Hidup Childfree: Dampak Positif, Negatif, dan Psikologis bagi Kesehatan Perempuan
Lifestyle
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
3 Varian Serum dari Hada Labo, Ampuh Hidrasi Kulit Kering dan Atasi Penuaan
Terkini
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi