Ada saja kepolosan anak-anak yang suka membuat kita selalu tertawa dengan tingkahnya bahkan kalimat-kalimat yang terucap dari mulutnya. Hanya saja tidak semua kelakuan anak-anak bisa ditertawakan dan tidak juga menghibur orang dewasa yang melihatnya. Tapi ada kelakuan yang mungkin sebaiknya tidak dilakukan oleh anak-anak, dan ada pun kalimat yang seharusnya tidak dikatakan oleh orang seusia mereka yang masih sangat kecil.
Cara mengatasinya, cobalah untuk kita sebagai orang yang lebih dewasa darinya, bisa mengajarkan hal-hal yang cukup sederhana dan akan berguna untuk wawasan anak-anak. Inilah beberapa hal yang bisa kita ajarkan pada anak, dan bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
1. Merapikan Mainan
Saat anak lagi senang-senangnya bermain dengan mainannya, biasanya anak-anak sering memberantakkan mainan yang dia miliki. Dia selalu asik dengan semua mainannya. Tapi tanpa disadari, anak-anak sering begitu saja meninggalkan mainan yang telah dia mainkan jika sudah merasa bosan. Memang ada sebagian anak yang sudah paham dengan membereskan mainannya sendiri. Tetapi ada pula anak-snak yang belum terbiasa untuk bertanggung jawab atas mainannya yang telah dia buat berantakkan itu.
Dengan mengajarinya untuk membereskan mainan yang telah dia mainkan, kita bermaksud untuk mengajarinya bagaimana cara bertanggung jawab atas semua yang sudah dia lakukan. Dan juga belajar untuk jadi orang yang rapi.
2. Mengajari Anak Berbicara Dengan Sopan
Anak-anak akan sering mengikuti apa yang orang dewasa katakan. Oleh karena itu sebaiknya jangan pernah mengatakan hal-hal yang tidak sepantasnya anak-anak dengar saat sedang berada dekat dengannya. Malah sebaiknya kita harus mengajarinya untuk mengucapkan kalimat-kalimat yang baik, ajarilah berbicara dengan lembut.
Oleh karena itu, jika anak-anak pintar menirukan kebiasaan orang dewasa yang sedang dekat dengannya, cobalah bersikap dengan baik, bicaralah dengan sopan, agar apa yang kita lakukan bisa dicontoh oleh anak-anak.
3. Ajari untuk Jangan Mengambil Apa pun yang Bukan Miliknya
Diajari sedari dini, untuk tidak boleh mengambil yang bukan miliknya. Contohnya, jika anak sedang bermain boneka-bonekaan dengan temannya, saat mainan temannya dia pegang dan ingin dia miliki. Tolong beritahu dia bahwa mainan tersebut bukan miliknya. Beritahu secara lembut dan jangan sesekali untuk membentak atau memarahinya, itu hanya akan membuat dia tertekan dan malah menjadi tidak baik untuk mentalnya. Jangan pernah diam saja jika anak sedang mengambil sesuatu yang bukan miliknya. Nanti bisa jadi kebiasaan buruk untuk kehidupannya.
Itulah beberapa hal yang sederhana untuk bisa kita ajarkan pada anak-anak, untuk mendidiknya agar menjadi orang yang baik dan akan berguna untuk masa depannya.
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Kegiatan saat Libur Akhir Tahun, Tidak Perlu Mewah!
-
3 Tips Memperbaiki Hubungan Komunikasi dengan Pasangan
-
3 Ciri Pasangan yang Sudah Tidak Mencintaimu, Tidak Peduli tentang Kabar!
-
3 Hal yang Tidak Perlu Masuk dalam Ekspektasimu
-
3 Tips Mengurangi Rasa Trauma di Masa Lalu, Pahamilah Kamu Berharga
Artikel Terkait
-
Indonesia Termasuk Negara yang Paling Sering Beri Donasi ke Palestina, Baznas: Total Sudah Mencapai Rp 318,9 M
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?
-
Ulasan Novel Dari Arjuna untuk Bunda, Kisah Luka Seorang Anak
-
Fitri Salhuteru Sentil Nikita Mirzani Saat Hadapi Lolly: Tidak Patut Dilakukan Seorang Ibu
-
Ucapan Hari Guru dari Anak SD yang Menyentuh Hati
Lifestyle
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
3 Cleanser Lokal Mengandung Chamomile, Cocok untuk Pemilik Kulit Sensitif
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Viral Earbuds Berdarah, Ini Batas Aman Volume untuk Mendengarkan Musik
-
4 Gaya Fashion Youthful ala Kim Hye-jun yang Ideal untuk Acara Mid-Forma
Terkini
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans