Dalam berinteraksi sosial diperlukan kepekaan untuk membaca situasi. Jangan sampai akibat salah ucap membuat suasana jadi kikuk atau malah jadi menyinggung orang lain. Di bawah ini akan dibahas mengenai kondisi apa saja yang sebaiknya kamu gak berkata apa-apa atau memilih diam. Apa saja kondisi tersebut? Berikut 4 kondisi yang sebaiknya kamu sikapi dengan diam agar tak menyesal.
1. Kamu tak menguasai topik yang dibahas
Kondisi pertama yang akan lebih baik jika kamu diam, yakni ketika topik yang dibicarakan bukanlah keahlianmu. Kamu sama sekali gak tahu menahu mengenai bidang tersebut.
Kalau untuk bertanya sih gak masalah. Yang mesti dihindari apabila kamu berpendapat tanpa benar-benar paham apa yang diutarakan. Hal tersebut bisa bikin kamu dianggap sok tahu, lho.
2. Bila berkata-kata nantinya bisa kamu sesali
Kondisi ini terjadi terutama ketika sedang emosi. Saat lagi marah biasanya seseorang jadi bersikap berlebihan, misalnya mengucapkan sesuatu yang sebenarnya bertujuan untuk menyakiti.
Nah, daripada nantinya hanya akan jadi sumber sesal, mending berdiam diri aja dulu. Setelah tenang dan sudah bisa berpikir jernih barulah kamu boleh mengutarakan apa yang ingin kamu katakan.
3. Belum mengetahui kebenaran faktanya
Kondisi selanjutnya yang akan lebih baik bila tutup mulut, yakni bila kamu belum mengetahui kebenaran faktanya. Misalnya, ada gosip gak mengenakkan mengenai seseorang. Kalau belum tahu apakah rumor itu valid atau enggak, mending diam aja deh.
Ingat, lho, apa yang sudah dilontarkan gak bisa ditelan kembali. Untuk itu, berhati-hatilah dalam beropini. Jangan sampai karena saking bersemangat mengungkapkan pendapatmu, akhirnya malah mempermalukan diri sendiri akibat kenyataannya gak sesuai dengan gosip yang beredar.
4. Berdiskusi dengan orang yang keras kepala
Selain poin-poin tadi, kamu pun sebaiknya gak perlu capek-capek beropini ketika berhadapan dengan orang yang keras kepala dan berpikiran tertutup. Orang seperti ini, meski sudah diberikan berbagai fakta ilmiah pasti akan mencari seribu satu alasan untuk menyangkal. Jadi, cuma buang-buang waktu dan energi aja.
Itulah 4 kondisi yang sebaiknya kamu sikapi dengan diam agar tak menyesal. Untuk menghasilkan komunikasi yang baik memang kamu mesti bersikap terbuka. Akan tetapi, kalau menemukan kondisi tadi, mending gak usah berkata-kata, deh. Justru diam lebih baik!
Tag
Baca Juga
-
Anak Sering Berbohong? 4 Hal yang Bisa Orangtua Lakukan untuk Mengatasinya
-
4 Alasan Komunikasi yang Efektif di Tempat Kerja Sangat Penting
-
4 Jenis Makanan Terbaik untuk Program Hamil, Perhatikan Kata Pakar!
-
4 Kualitas Ini Sering Dimiliki oleh Mereka yang Jago Jualan, Pelajari!
-
4 Jenis Makanan agar Tubuh Tetap Terhidrasi Meski Cuaca Terik
Artikel Terkait
-
Berantas Judi Online, Komdigi Gandeng OJK
-
Serius Perangi Judi Online, Pemerintah Bekukan 10.000 Rekening Terlibat
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
Punya Harta Rp18,7 M, Momen Meutya Hafid Naik Pesawat Kelas Ekonomi Dipuji: Tak Perlu Berkelas
-
Buron ke Luar Negeri, Polisi Ringkus 2 Tersangka Baru dalam Kasus Judi Online yang Libatkan 11 Pegawai Komdigi
Lifestyle
-
3 Produk Wardah Crystal Secret Mengandung Arbutin Ampuh Samarkan Noda Hitam
-
Bikin Makeup Flawless dan Terlindungi! 3 Produk Primer yang Mengandung SPF
-
4 Gaya Feminin untuk Hangout ala Marsha Aruan dengan Padu Padan Rok
-
3 Konsep Unik Jepang yang Bisa Mengubah Hidupmu Jadi Lebih Positif
-
Fashionable Setiap Hari dengan 4 Padu Padan Daily OOTD ala Lee Yoo-mi
Terkini
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain
-
Nicholas Saputra Siap Bintangi Film 'Tukar Takdir', Adaptasi Buku Laris!
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah